BerandaHits
Kamis, 15 Sep 2021 09:41

Musim Hujan Tiba, Siap-siap Antisipasi Banjir dengan Tips Ini

Musim hujan tiba, kamu harus menyiapkan banyak hal demi mengantisipasi banjir. (Inibaru.id/Audrian F)

Musim hujan sudah tiba, kamu pun harus mewaspadai kemungkinan terjadinya bencana banjir. Caranya, kamu harus melakukan tips mengantisipasi banjir berikut ini.

Inibaru.id – Nggak terasa, musim hujan tiba-tiba saja sudah kembali hadir di sebagian wilayah Indonesia. Padahal, beberapa saat yang lalu kita mengalami musim kemarau yang cukup panas.

Nah, namanya juga musim hujan. Apalagi di Indonesia, banyak orang yang kemudian khawatir dengan bencana banjir. Untungnya, ada lo tips mengantisipasi banjir yang bisa kamu terapkan.

Banjir bisa terjadi di mana saja. Nggak hanya di kota-kota besar di mana biasanya saluran airnya sudah nggak baik, di banyak pedesaan juga banjir juga bisa melanda. Penyebabnya bermacam-macam, namun seringkali karena kerusakan alam.

Nah, biar kamu nggak kena dampak banjir yang parah, coba deh terapkan tips ini dulu demi mengantisipasinya.

1.       Pindahkan Barang-Barang Elektronik ke Tempat yang Lebih Tinggi

Barang yang paling berisiko terkena masalah jika sampai terendam air banjir adalah barang elektronik seperti televisi, kulkas, komputer, mesin cuci, dan lain-lain. Nah, jika musim hujan sudah tiba dan kamu tinggal di tempat yang rawan banjir, segera deh kamu tempatkan barang-barang itu di tempat yang lebih tinggi.

Kalau di rumah kamu nggak ada lantai dua, cobalah bikin semacam tempat berpondasi lebih tinggi dari lantai rumah sehingga nggak bakal terendam air banjir.

2.       Amankan Furniture dengan Bahan Kain

Amankan sejumlah barang penting di tempat yang aman. (Inibaru.id/Audrian F)

Sofa, kasur, dan furniture lain dari bahan kain juga sebaiknya kamu pindahkan ke tempat yang lebih tinggi dulu sebelum terendam banjir. Kalau nggak, barang-barang ini nggak hanya bakal basah, namun juga bakal berjemur, bau, dan kotor. Bakalan bikin jijik, deh.

3.       Perhatikan Soket dan Kabel Listrik

Kamu tahu kan bahayanya kombinasi listrik dan air? Nah, biar nggak ada hal yang berbahaya terjadi, pastikan deh kamu mengamankan soket dan kabel listrik agar nggak terendam air banjir. Contohlah, pastikan kabel soket listrik nggak ada di lantai atau dekat dengan lantai, Millens.

4.       Siapkan Dokumen Penting di Tempat yang Aman

Dokumen penting seperti ijazah, surat tanah, dan lain-lain sebaiknya kamu amankan dulu di tempat yang lebih tinggi. Tujuannya? Ya biar nggak rusak karena terendam air banjir, Millens. Selain itu, sebaiknya kamu menempatkannya di satu wadah sehingga jika tiba-tiba harus mengungsi, bisa dengan mudah kamu bawa deh.

5.       Siapkan Makanan Instan

Kalau sampai banjir berlangsung cukup lama, kamu bakal butuh makanan instan untuk dikonsumsi. Jadi, sebaiknya kamu menyiapkan dulu deh mi instan, biskuit, dan lain-lain. Siapkan juga peralatan memasak atau gas, ya.

Jangan lupakan juga obat-obatan darurat seperti obat flu, obat panas, obat batuk, obat diare, dan lain-lain. Intinya, ya tetap buat jaga-jaga, deh.

Nah, nggak ribet kan tips mengantisipasi banjirnya, Millens? Segera siapkan, ya? (Pop/IB09/E05)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Viral Buku 'Broken Strings, Begini Tanggapan Orang Tua yang Memiliki Anak Remaja

17 Jan 2026

Lebih dari Merajut Kerukunan, Tradisi Nyadran Perdamaian di Temanggung Digelar Demi Menjaga Alam

17 Jan 2026

Perselingkuhan dan Judol, Pemicu Ribuan Istri Gugat Cerai Suami di Semarang

17 Jan 2026

Perbarui Eksonim, Indonesia Revisi Penulisan Nama Sejumlah Negara Asing

17 Jan 2026

Begini Pola Pelaku Child Grooming di DIY Menguasai Korbannya

17 Jan 2026

Menyisir Jejak Pangeran Samudra, Bangsawan Majapahit yang Abadi di Puncak Kemukus

17 Jan 2026

Trik Menyimpan Pisang Biar Nggak Cepat Membusuk

18 Jan 2026

Enak dan Mengenyangkan, Begini Cerita Warung Pecel dan Brongkos Mbok Teguh Pakis, Magelang

18 Jan 2026

Ratusan Ribu Keluarga Belum Punya Rumah, Apa Rencana Pemkot Semarang?

18 Jan 2026

Ketika Wayang Klithik Menolak jadi 'Artefak' Budaya

18 Jan 2026

Gawat! Dijajah Spesies Asing, Jumlah Serangga Lokal Anjlok

18 Jan 2026

Parenting Tipe C, Gaya Asuh Fleksibel yang Bikin Anak dan Orang Tua Lebih Bahagia

18 Jan 2026

Di Korea Selatan, Siswa Pelaku Bullying Dipersulit Masuk Universitas

19 Jan 2026

Melegenda di Muntilan, Begini Kelezatan Bubur Mbah Gamping

19 Jan 2026

Terdampak Banjir, Warga Wonorejo Mulai Mengeluh Gatal dan Demam

19 Jan 2026

Antisipasi Doomscrolling, Atur Batas Waktu Youtube Shorts Anak dengan Fitur Ini!

19 Jan 2026

Opsi Layanan Kesehatan 'Jemput Bola' untuk Warga Terdampak Banjir Wonorejo

19 Jan 2026

Bijak Kenalkan Gawai dan Media Sosial pada Anak

19 Jan 2026

Bupati Pati Sudewo Kena OTT KPK! Terkait Kasus Apa?

19 Jan 2026

Jalur Pekalongan-Sragi Tergenang, Sebagian Perjalanan KA Daop 4 Semarang Masih Dibatalkan

19 Jan 2026

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

A Group Member of

Ikuti kamu di: