BerandaHits
Minggu, 17 Okt 2020 13:00

Mulai November 2020, Tabung Elpiji Biru 12 Kg Ditarik dari Pasaran

Tabung gas biru 12 kg akan ditarik dari pasaran. (Twitter/dadangpratama)

Tabung gas 12 kg biru akan mulai ditarik dari pasaran pada November 2020. Apa sih penyebabnya?

Inibaru.id – Belakangan ini di media sosial viral surat yang isinya adalah pemberitahuan bahwa Pertamina akan menarik kembali tabung Elpiji 12 Kg berwarna biru dari pasaran. Surat ini dikeluarkan oleh salah satu agen resmi Pertamina Yogyakarta, PT Wina Wira Usaha Jaya.

Dalam surat tersebut, disebutkan bahwa masyarakat yang selama ini memakai elpiji 12 kg ini diminta untuk beralih ke Bright Gas 12 kg.

Vice President Corporate Communication PT Pertamina (Persero) Fajriyah Usman angkat bicara terkait dengan isu ini. Dia membenarkan isi surat tersebut. Fajriyah menyebut kebijakan ini ternyata dipengaruhi oleh berubahnya strategi distribusi yang membuat Pertamina lebih fokus ke single brand.

“Saat ini, Pertamina lebih fokus ke kebijakan single brand untuk penjualan LPJ 12 kg. Karena di pasaran ada Elpiji tabung biru dan Bright Gas yang bertabung pink, kami akhirnya memilih untuk fokus ke Bright Gas saja,” ungkap Fajriyah.

Tabung gas Brightgas pink akan menggantikan tabung gas 12 kg dari pasaran. (Twitter/PT_KrangganBiru)

Lantas, apakah ada perbedaan di antara kedua jenis gas 12 kg tersebut? Ternyata, Fajriyah menyebut nggak ada sama sekali perbedaan keduanya dari sisi harga, dimensi, serta isi. Hanya perbedaan warna tabung yang cukup mencolok.

“Secara teknis, Bright Gas dan Elpiji biru beda dari sisi warna serta tampilan tabung gas. Kalau soal harga, keduanya sama. Bahkan, Bright Gas telah dilengkapi dengan vale double spindle. Hal ini berarti, Bright Gas lebih baik dalam mencegah kebocoran,” jelas Fajriyah.

Proses Penarikan Dilakukan Bertahap

Kebijakan penarikan tabung gas 12 kg berwarna biru dari pasaran ternyata akan dilakukan secara bertahap di seluruh Indonesia.

“Nantinya akan diberlakukan di seluruh Indonesia. Akan dilakukan secara bertahap. Kalau di rumah kamu masih ada tabung warna biru, pastikan untuk menghabiskannya dulu. Setelah itu, barulah kamu bisa menggantinya dengan tabung gas berjenis Bright Gas.

Memang, pengguna tabung gas biru 12 kg nggak sebanyak pengguna tabung gas hijau 5 kg melon. Meski begitu, ditariknya tabung gas LPG ini memang cukup mengejutkan, Millens. Omong-omong, di rumahmu ada nggak tabung gas ini? (Det/IB09/E05)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Indahnya Sungai Biru di Wisata Alam Bunton, Pekuncen, Banyumas

26 Jan 2025

Bersantai Sembari Menikmati Pemandangan Alam di Alun-Alun Sumowono

26 Jan 2025

Mengapa Warga Tionghoa Nggak Mau Membersihkan Rumah saat Imlek?

26 Jan 2025

Segini Biaya Sewa Baju Adat di Kota Lama Semarang

26 Jan 2025

Port USB Warna Biru di Laptop, Apa Gunanya?

26 Jan 2025

Bangun Tidur Sering Alami Ini? Waspada Kanker

26 Jan 2025

Indonesia Uji Coba Sistem 4 Hari Kerja, Adakah Negara yang Telah Menerapkannya?

27 Jan 2025

Menjelang Perayaan Imlek 2025, Perajin Barongsai Semarang Untung Besar

27 Jan 2025

Kuburan yang Kian Penuh dan Ide Makam Tumpuk di Yogyakarta

27 Jan 2025

Lomba Lari Mengejar Keju di Inggris, Seru tapi Berbahaya!

27 Jan 2025

Berburu Kuliner Tradisional di Pasar Sore Karangrandu, Jepara

27 Jan 2025

Sejarah Lalapan; Hidangan Segar Khas Nusantara yang Kaya Manfaat

27 Jan 2025

Minum Air Langsung dari Keran Bukan Angan-Angan Lagi di Salatiga

27 Jan 2025

Siswa di Jawa Tengah akan Belajar Mandiri selama Ramadan 2025; Bukan Libur, lo!

28 Jan 2025

Berkaca dari Hup Teck, Pabrik Kecap Legendaris yang Memilih 'Tutup Usia'

28 Jan 2025

Musim Telur Menetas, Waspada Ular Masuk Rumah!

28 Jan 2025

Jadi Umpatan Populer di Drakor, Seberapa Kasar Kata 'Shibal' bagi Orang Korea?

28 Jan 2025

Berkaca dari Insiden di Pantai Drini, Begini Tips Selamat saat Terseret Ombak

28 Jan 2025

Sejarah Tradisi Petik Angpao di Pohon saat Imlek, Sesi Seru yang Ditunggu

28 Jan 2025

Gapeka 2025 Berlaku, Perjalanan Kereta di Daop 4 Semarang Lebih Cepat 466 Menit

28 Jan 2025