BerandaHits
Sabtu, 2 Feb 2018 10:22

Mirip Ramen Instan, Jaket Ini Harus Diseduh Dulu Sebelum Dipakai

Jaket yang harus diseduh dengan air panas seperti membuat ramen. (Hangeuy)

Tak hanya harus diseduh air panas biar matang, jaket ini juga dikemas di dalam cup ramen

Inibaru.id – Kalau menyebut-nyebut kata instan, hal pertama yang Millens pikirkan pastilah mie instan atau ramen. Eits, tapi tunggu dulu! Di Jepang, nggak cuma ramen lo yang dibuat versi instannya. Fesyen juga kini dibuat dalam kemasan instan yang kudu diseduh air panas dulu biar bisa dipakai, salah satunya adalah jaket. 

"Jaket Seduh" ini sedang digandrungi anak muda di Negeri Sakura lo. Seperti ditulis Okezone.com (25/1/2018), jaket kuning buatan produsen minuman kopi kaleng BOSS dengan produsen ramen kemasan Raoh ini dirilis sebagai perayaan ulang tahun keduanya yang ke-25 pada 2018 ini.

Namun, mengingat keduanya bukanlah produsen produk fesyen, makanan dan minuman tetaplah menjadi tema yang mereka angkat. Jaket tersebut diberi tajuk "BOSS x Nissin Raoh 25th Anniversary Collaborative Raoh Boss Jumper Campaign".

Baca juga:
Logo "Visit Malaysia 2020" Dihujat Warganet
Google Flights: Bisa Ketahui Delay Pesawat Lebih Cepat dari Pengumuman Maskapai

Jaket yang didesain khusus ini memang dibuat dengan tema ramen. Bahkan, kemasannya pun dibuat sama persis dengan ramen instan Raoh yang memang sudah termahsyur di Jepang. Demi membuatnya semakin bertema makanan, jaket ini harus diseduh dengan air panas sebelum dipakai.

Kita hanya tinggal membuka tutup dari wadah ramen ini, kemudian menuangkan air panas. Setelahnya, tutup kembali wadah ramen dan diamkan selama 5 menit layaknya ketika kita membuat ramen instan sungguhan. Setelahnya, buka tutup wadah dan gunakan sumpit untuk mengambil jaket yang sudah “matang” ini.

Setelah "merekah" sempurna, jaket berwarna kuning cerah itu bisa dibuka lebar-lebar dan dipakai laiknya jaket pada umumnya.

Baca juga:
Belalang dan Anjing Liar Jadi Ancaman Piala Dunia 2018
Geger Kandungan Babi pada Viostin DS dan Enzyplex, Benarkah?

Nggak cuma cara pembuatannya yang mirip dengan ramen, detail jaket ini juga disesuaikan dengan bahan-bahan pelengkap ramen. Sebagai contoh, emblem berwarna cokelat melambangkan irisan daging babi. Selain itu, kancing jaket ini juga dibuat semirip mungkin dengan bawang hijau.

Wah, keren! Soal inovasi, orang Jepang memang nggak ada matinya, ya, Millens. (AW/GIL)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Lezatnya Mi Ayam Ceker Pak Kawit yang Melegenda di Pusat Kota Semarang

16 Jan 2026

Rupiah Masuk Daftar 5 Besar Mata Uang Terlemah di Dunia

16 Jan 2026

Kembali Didera Banjir, Warga Desa Wonorejo Memilih Bertahan di Rumah

16 Jan 2026

Bertahan dalam Banjir; dari Alasan Merawat Ternak hingga Menjaga Anggota Keluarga

16 Jan 2026

Yuk, Intip Tradisi Leluhur 'Nabung' Air Hujan yang Mulai Terlupakan

16 Jan 2026

Jateng Nol Desa Sangat Tertinggal, Kini Ribuan Berstatus Mandiri dan Maju!

16 Jan 2026

Viral Buku 'Broken Strings, Begini Tanggapan Orang Tua yang Memiliki Anak Remaja

17 Jan 2026

Lebih dari Merajut Kerukunan, Tradisi Nyadran Perdamaian di Temanggung Digelar Demi Menjaga Alam

17 Jan 2026

Perselingkuhan dan Judol, Pemicu Ribuan Istri Gugat Cerai Suami di Semarang

17 Jan 2026

Perbarui Eksonim, Indonesia Revisi Penulisan Nama Sejumlah Negara Asing

17 Jan 2026

Begini Pola Pelaku Child Grooming di DIY Menguasai Korbannya

17 Jan 2026

Menyisir Jejak Pangeran Samudra, Bangsawan Majapahit yang Abadi di Puncak Kemukus

17 Jan 2026

Trik Menyimpan Pisang Biar Nggak Cepat Membusuk

18 Jan 2026

Enak dan Mengenyangkan, Begini Cerita Warung Pecel dan Brongkos Mbok Teguh Pakis, Magelang

18 Jan 2026

Ratusan Ribu Keluarga Belum Punya Rumah, Apa Rencana Pemkot Semarang?

18 Jan 2026

Ketika Wayang Klithik Menolak jadi 'Artefak' Budaya

18 Jan 2026

Gawat! Dijajah Spesies Asing, Jumlah Serangga Lokal Anjlok

18 Jan 2026

Parenting Tipe C, Gaya Asuh Fleksibel yang Bikin Anak dan Orang Tua Lebih Bahagia

18 Jan 2026

Di Korea Selatan, Siswa Pelaku Bullying Dipersulit Masuk Universitas

19 Jan 2026

Melegenda di Muntilan, Begini Kelezatan Bubur Mbah Gamping

19 Jan 2026

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

A Group Member of

Ikuti kamu di: