BerandaHits
Senin, 8 Des 2019 12:00

Melihat Semarang dari <em>Rembulan Tenggelam di Wajahmu</em> yang Tayang 12 Desember Mendatang

Poster Rembulan Tenggelam di Wajahmu. (Tribunnews)

Sutradara <i>Rembulan Tenggelam di Wajahmu</i> memilih Kota Semarang sebagai latar tempat pada film tersebut. Banyaknya gedung tua dan setting-setting kuno menjadi salah satu alasan dipilihnya Semarang sebagai lokasi syuting.

Inibaru.id – Film Rembulan Tenggelam di Wajahmu yang diadaptasi dari novel Tere Liye dengan judul yang sama mengambil setting di sejumlah tempat di Semarang. Film yang dibintangi oleh Ariyo Wahab, Arifin Putra, Donny Alamsyah, Bio One, dan Anya Geraldine itu mengambil beberapa lokasi, seperti Kota Lama, Permata Puri Ngaliyan, dan RS Telogorejo Semarang.

Pemilihan Kota Semarang sebagai latar tempat film tersebut tentunya bukan tanpa alasan. Sutradara Rembulan Tenggelam di Wajahmu Daniel Rifki mengatakan, banyaknya gedung eksotis di Semarang menjadi salah satu alasan dipilihnya Semarang sebagai latar tempat film tersebut. Daniel juga mengaku sangat terkejut saat mengeksplorasi gedung-gedung tua di kawasan Kota Lama Semarang.

“Kami memilih Semarang karena memang ada setting-setting kuno, rumah kuno, gedung kuno, terutama di Kota Lama Semarang, banyak gedung tua yang masih terawat,” ujar Daniel seperti diberitakan Jateng Today (6/8/18).

Daniel mengatakan, dirinya bersama tim Max Pictures juga sudah mengeksplor beberapa tempat seperti Pelabuhan Tanjung Emas, rumah-rumah di Jalan Dr. Wahidin, serta tempat-tempat bernuansa kuno lainnya.

Selain memiliki tempat-tempat yang eksotis, masalah perizinan untuk mengambil gambar di Kota Semarang pun mudah dan nggak ribet, sehingga proses syuting pun berjalan lancar.

“Banyak pihak membantu, mulai dari Pak Agus (Monod Diephuis), Mas Kusri, sangat membantu proses perizinan lokasi, perizinan jalan dan lain-lain. Jadi, proses syuting menggunakan aset Kota Lama sangat mudah dan menyenangkan,” lanjut Daniel.

Penggunaan Semarang sebagai lokasi syuting film ini pun disambut baik oleh Walikota Semarang Hendrar Prihadi. Hendi mengaku senang karena beberapa tempat di kotanya digunakan sebagai lokasi syuting sejumlah film Indonesia. Bahkan ketika trailer film ini rilis, Hendi ikut mempromosikannya lewat Instagram pribadinya, Selasa (19/11).

"Melihat Kota Semarang di Film #RembulanTenggelamdiWajahmu -- Coming Soon... Premiere 12 Desember 2019 #SemarangSekarang #AyoKeSemarang," kata Hendi di akun instagram pribadinya , hendrarprihadi.

Sinopsis

Film ini mengisahkan Ray, pemilik perusahaan raksasa yang sedang sekarat. Usianya yang 60 tahun, tentu membuatnya dan telah melewati banyak hal yang mengantarnya pada posisi kaya raya, terpandang, dan disegani.

Dalam keadaan antara hidup dan mati di rumah sakit, seseorang dengan wajah teduh datang dan membawa Ray untuk 'kembali' yakni kembali menyusuri masa lalunya. Ray pun menemukan lima pertanyaan yang pernah ia teriakkan kepada Tuhan. Lima pertanyaan itu akhirnya terjawab satu demi satu.

Jika diamati di trailer, film ini mengambil setting di Rumah Sakit Telogo Rejo Semarang. Selain itu berbagai gedung di Kota lama, dan kawasan Jl. Dr Wahidin.

"Ada RS Telogorejo, D=ada Jl. Dr. Wahidin, dll--," jawab Hendi dalam akun Instagramnya ketika menanggapi pertanyaan warganet yang penasaran.

Nah, Kalian penggemar film adaptasi novel Tere Liye sekaligus Warga Semarang pasti sudah nggak sabar untuk nonton hih! Eits, sabar. Tunggu sampai 12 Desember ya, Millens! (IB18/E06)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Lezatnya Mi Ayam Ceker Pak Kawit yang Melegenda di Pusat Kota Semarang

16 Jan 2026

Rupiah Masuk Daftar 5 Besar Mata Uang Terlemah di Dunia

16 Jan 2026

Kembali Didera Banjir, Warga Desa Wonorejo Memilih Bertahan di Rumah

16 Jan 2026

Bertahan dalam Banjir; dari Alasan Merawat Ternak hingga Menjaga Anggota Keluarga

16 Jan 2026

Yuk, Intip Tradisi Leluhur 'Nabung' Air Hujan yang Mulai Terlupakan

16 Jan 2026

Jateng Nol Desa Sangat Tertinggal, Kini Ribuan Berstatus Mandiri dan Maju!

16 Jan 2026

Viral Buku 'Broken Strings, Begini Tanggapan Orang Tua yang Memiliki Anak Remaja

17 Jan 2026

Lebih dari Merajut Kerukunan, Tradisi Nyadran Perdamaian di Temanggung Digelar Demi Menjaga Alam

17 Jan 2026

Perselingkuhan dan Judol, Pemicu Ribuan Istri Gugat Cerai Suami di Semarang

17 Jan 2026

Perbarui Eksonim, Indonesia Revisi Penulisan Nama Sejumlah Negara Asing

17 Jan 2026

Begini Pola Pelaku Child Grooming di DIY Menguasai Korbannya

17 Jan 2026

Menyisir Jejak Pangeran Samudra, Bangsawan Majapahit yang Abadi di Puncak Kemukus

17 Jan 2026

Trik Menyimpan Pisang Biar Nggak Cepat Membusuk

18 Jan 2026

Enak dan Mengenyangkan, Begini Cerita Warung Pecel dan Brongkos Mbok Teguh Pakis, Magelang

18 Jan 2026

Ratusan Ribu Keluarga Belum Punya Rumah, Apa Rencana Pemkot Semarang?

18 Jan 2026

Ketika Wayang Klithik Menolak jadi 'Artefak' Budaya

18 Jan 2026

Gawat! Dijajah Spesies Asing, Jumlah Serangga Lokal Anjlok

18 Jan 2026

Parenting Tipe C, Gaya Asuh Fleksibel yang Bikin Anak dan Orang Tua Lebih Bahagia

18 Jan 2026

Di Korea Selatan, Siswa Pelaku Bullying Dipersulit Masuk Universitas

19 Jan 2026

Melegenda di Muntilan, Begini Kelezatan Bubur Mbah Gamping

19 Jan 2026

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

A Group Member of

Ikuti kamu di: