BerandaHits
Minggu, 28 Nov 2020 11:05

Mantan Idol Kpop Ini Mengaku Lebih Nyaman Berkarier di Industri Film Dewasa

Seungha, personel grup idol KPop Baba yang memilih jadi bintang film dewasa. (Koreaboo.com)

Salah satu personel idol group Kpop BaBa, Seungha kini memilih profesi sebagai bintang film dewasa. Baba malah berkata kalau dia lebih senang berkarier di dunia ini. Kok bisa, ya?<br>

Inibaru.id - Mantan anggota grup idol Kpop BaBa, Chae Seungha mengaku kini berkarier di industri film dewasa. Hal ini dia pilih usai grupnya bubar. Pernyataan itu diungkapkannya melalui tayangan video YouTube Sexual Life TV seperti dilansir dari Koreaboo, Sabtu (21/11/2020).

Ternyata, Seungha nggak baru mengutarakan niat saja untuk main di film dewasa. Dia mengaku sudah berperan di 40 film dewasa dalam dua bulan terakhir. Meski sangat kontroversial, Seungha mengaku nyaman-nyaman saja menekuni dunia pornografi karena mendapatkan bayaran yang menggiurkan.

"Aku sudah menjadi seorang bintang film dewasa. Kira-kira sudah bermain dalam 40 film dewasa dalam waktu 2 bulan," ujarnya.

Seungha mengaku, bayaran yang diterimanya bisa mencapai ratusan juta Rupiah per film. Jumlah ini jauh lebih tinggi jika dibandingkan dengan bayarannya saat berkarier di dunia musik.

Kata Baba, honornya menjadi bintang film dewasa jauh lebih banyak dari saat dia menjadi bagian idol grup. (Twitter/KpopGirlzBands1)<br>

"Mungkin setiap aktris berbeda-beda tapi mereka akan mempertimbangkan bahwa aku orang baru yang sebelumnya seorang personil idol grup. Aku dibayar dengan harga setara mobil sedan di Korea," terangnya.

Berdasarkan keterangan dari berbagai sumber, kisaran harga mobil sedan di Korea adalah sekitar Rp 280 jutaan. Sayangnya, Seungha menolak membicarakan nominal pasti terkait bayaran yang dia terima.

Layaknya bintang-bintang Kpop lainnya, Seungha memulai debut di dunia musik di usia yang cukup muda, tepatnya setelah lulus SMA. Dia bahkan memilih untuk nggak melanjutkan pendidikan demi karier. Namun, perjalanannya bersama idol grup nggak berakhir cerah hingga BaBa memutuskan untuk bubar.

FYI, Millens, BaBa adalah idol grup yang dibentuk pada 24 Maret 2015 lalu. Awalnya, mereka terdiri dari enam orang anggota yakni Pureum, Bomi, Byulha, Seoae, Hyoah dan Dayul.

Salah seorang anggotanya, Bomi mengalami cedera usai grup ini mengeluarkan single debut "Sergeant Kim's Return from Vietnam". Bomi pun terpaksa keluar untuk pemulihan. Nah, pada Maret 2017, Seungha mengisi kekosongan yang ditinggalkan Bomi di grup tersebut.

Sayangnya, grup idol ini nggak benar-benar berhasil menancapkan kuku di industri musik Kpop. Alhasil, mereka pun memilih untuk bubar pada pertengahan 2020 ini.

Memang, untuk menjadi idol Kpop nggak mudah, Millens. Hanya, banting setir dari anggota girlband ke dunia film dewasa sebagaimana yang dilakukan Seungha memang sangat mengejutkan, ya?(Ind/IB28/E07)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Viral Buku 'Broken Strings, Begini Tanggapan Orang Tua yang Memiliki Anak Remaja

17 Jan 2026

Lebih dari Merajut Kerukunan, Tradisi Nyadran Perdamaian di Temanggung Digelar Demi Menjaga Alam

17 Jan 2026

Perselingkuhan dan Judol, Pemicu Ribuan Istri Gugat Cerai Suami di Semarang

17 Jan 2026

Perbarui Eksonim, Indonesia Revisi Penulisan Nama Sejumlah Negara Asing

17 Jan 2026

Begini Pola Pelaku Child Grooming di DIY Menguasai Korbannya

17 Jan 2026

Menyisir Jejak Pangeran Samudra, Bangsawan Majapahit yang Abadi di Puncak Kemukus

17 Jan 2026

Trik Menyimpan Pisang Biar Nggak Cepat Membusuk

18 Jan 2026

Enak dan Mengenyangkan, Begini Cerita Warung Pecel dan Brongkos Mbok Teguh Pakis, Magelang

18 Jan 2026

Ratusan Ribu Keluarga Belum Punya Rumah, Apa Rencana Pemkot Semarang?

18 Jan 2026

Ketika Wayang Klithik Menolak jadi 'Artefak' Budaya

18 Jan 2026

Gawat! Dijajah Spesies Asing, Jumlah Serangga Lokal Anjlok

18 Jan 2026

Parenting Tipe C, Gaya Asuh Fleksibel yang Bikin Anak dan Orang Tua Lebih Bahagia

18 Jan 2026

Di Korea Selatan, Siswa Pelaku Bullying Dipersulit Masuk Universitas

19 Jan 2026

Melegenda di Muntilan, Begini Kelezatan Bubur Mbah Gamping

19 Jan 2026

Terdampak Banjir, Warga Wonorejo Mulai Mengeluh Gatal dan Demam

19 Jan 2026

Antisipasi Doomscrolling, Atur Batas Waktu Youtube Shorts Anak dengan Fitur Ini!

19 Jan 2026

Opsi Layanan Kesehatan 'Jemput Bola' untuk Warga Terdampak Banjir Wonorejo

19 Jan 2026

Bijak Kenalkan Gawai dan Media Sosial pada Anak

19 Jan 2026

Bupati Pati Sudewo Kena OTT KPK! Terkait Kasus Apa?

19 Jan 2026

Jalur Pekalongan-Sragi Tergenang, Sebagian Perjalanan KA Daop 4 Semarang Masih Dibatalkan

19 Jan 2026

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

A Group Member of

Ikuti kamu di: