BerandaHits
Jumat, 12 Mar 2020 08:56

Lawan Arema FC, Panpel PSIS Semarang Beri Perlakuan Khusus

Perwakilan panpel PSIS Semarang Pujiono (kiri) dan Manajer Tim PSIS Imanuel Anton Nikijiluw (kanan) memberikan konfrensi pers terkait pertandingan PSIS kontra Arema FC. (Inibaru.id/ Audrian F)

Pertandingan kandang pertama PSIS Semarang segera digelar. Panpel PSIS Semarang melakukan persiapan khusus, baik dari harga tiket maupun pasukan pengamanan.<br>

Inibaru.id - Laga kandang pertama PSIS Semarang melawan Arema FC tinggal menghitung hari lagi. Pertandingan yang akan berlangsung pada Sabtu (14/3) sore tersebut akan dilaksanakan di Stadion Moch Soebroto Magelang.

Panitia pelaksana pertandingan (panpel) PSIS Semarang akan mulai menjual tiket masuk pada Kamis (12/3) di Stadion Citarum, Kota Semarang. Perwakilan panpel yaitu Pujianto dalam konfrensi pers yang dilaksanakan pada Rabu (11/3) mengatakan kalau pihaknya akan menjual sesuai dengan kapasitas Stadion Moch Soebroto yaitu 15.000 tiket.

“Jumlah tersebut kami harapkan harus ludes terjual,” ujarnya.

Tiket mulai dijual di kompleks Stadion Citarum. (Inibaru.id/ Audrian F)<br>

Harga tiket pada pertandingan kali ini dipatok Rp 150 ribu untuk pintu A, Rp 100 ribu untuk pintu B dan C, Rp 55 ribu untuk pintu Timur, dan Rp 45 ribu untuk tribun selatan.

Oh, iya, Pujiono berkata kalau ada perubahan tiket pada pertandingan besok. Sebab laga antara PSIS Semarang melawan Arema FC digolongkan sebagai pertandingan big match. Jadi memang akan ada kenaikan harga untuk laga-laga tertentu.

“Untuk tribun Timur dan Selatan bisa dibeli di suporter masing-masing, sementara tiket Barat akan kami jual mulai Kamis sore,” ucapnya.

Sementara untuk suporter Arema FC yakni Aremania, juga akan diberi jatah tiket. Pujiono membeberkan akan ada porsi tiket sejumlah 750 dengan satuan harganya Rp 100 ribu.

Akan ada pengamanan khusus untuk pertandingan melawan Arema. (Inibaru.id/ Audrian F)<br>

Selain itu Pujiono juga memberi pengamanan khusus terkait pelaksanaan pertandingan. Belajar dari tahun-tahun sebelumnya, panpel akan menambah jumlah pasukan pengamanan. Kalau yang sebelumnya cuma 400 besok akan ditambah menjadi 700.

“Kami juga akan memberi pengamanan khusus ke Aremania. Kami tidak ingin kejadian tahun lalu saat mereka membawa petasan sampai senjata tajam. Bahkan sebelum turun dari akomodasi mereka, petugas akan mengoperasinya dahulu,” lontar Pujiono.

Wah, semoga pertandingannya berlangsung tertib ya. Kamu nonton nggak? (Audrian F/E05)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Viral Buku 'Broken Strings, Begini Tanggapan Orang Tua yang Memiliki Anak Remaja

17 Jan 2026

Lebih dari Merajut Kerukunan, Tradisi Nyadran Perdamaian di Temanggung Digelar Demi Menjaga Alam

17 Jan 2026

Perselingkuhan dan Judol, Pemicu Ribuan Istri Gugat Cerai Suami di Semarang

17 Jan 2026

Perbarui Eksonim, Indonesia Revisi Penulisan Nama Sejumlah Negara Asing

17 Jan 2026

Begini Pola Pelaku Child Grooming di DIY Menguasai Korbannya

17 Jan 2026

Menyisir Jejak Pangeran Samudra, Bangsawan Majapahit yang Abadi di Puncak Kemukus

17 Jan 2026

Trik Menyimpan Pisang Biar Nggak Cepat Membusuk

18 Jan 2026

Enak dan Mengenyangkan, Begini Cerita Warung Pecel dan Brongkos Mbok Teguh Pakis, Magelang

18 Jan 2026

Ratusan Ribu Keluarga Belum Punya Rumah, Apa Rencana Pemkot Semarang?

18 Jan 2026

Ketika Wayang Klithik Menolak jadi 'Artefak' Budaya

18 Jan 2026

Gawat! Dijajah Spesies Asing, Jumlah Serangga Lokal Anjlok

18 Jan 2026

Parenting Tipe C, Gaya Asuh Fleksibel yang Bikin Anak dan Orang Tua Lebih Bahagia

18 Jan 2026

Di Korea Selatan, Siswa Pelaku Bullying Dipersulit Masuk Universitas

19 Jan 2026

Melegenda di Muntilan, Begini Kelezatan Bubur Mbah Gamping

19 Jan 2026

Terdampak Banjir, Warga Wonorejo Mulai Mengeluh Gatal dan Demam

19 Jan 2026

Antisipasi Doomscrolling, Atur Batas Waktu Youtube Shorts Anak dengan Fitur Ini!

19 Jan 2026

Opsi Layanan Kesehatan 'Jemput Bola' untuk Warga Terdampak Banjir Wonorejo

19 Jan 2026

Bijak Kenalkan Gawai dan Media Sosial pada Anak

19 Jan 2026

Bupati Pati Sudewo Kena OTT KPK! Terkait Kasus Apa?

19 Jan 2026

Jalur Pekalongan-Sragi Tergenang, Sebagian Perjalanan KA Daop 4 Semarang Masih Dibatalkan

19 Jan 2026

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

A Group Member of

Ikuti kamu di: