BerandaHits
Selasa, 14 Okt 2024 17:01

KPU Siapkan Helikopter untuk Distribusi Logistik Pemilu ke Karimunjawa dan Nusakambangan

Ilustrasi: KPU Jateng memprioritaskan pendistribusian logistik pemilu ke daerah terpencil seperti Karimunjawa dan Nusakambangan. (Antara/KPU Pontianak)

KPU Jateng memprioritaskan distribusi logistik pemilu di dua kabupaten Jepara dan Kabupaten Cilacap. Dua lokasi yang berada di kepulauan itu bakal mengandalkan helikopter untuk pendistribusian logistik pemilu jika musim ekstrem.

Inibaru.id - Komisi Pemilihan Umun (KPU) Jawa Tengah bakal menyiapkan helikopter untuk pendistribusian logistik pemilu ke Pulau Karimunjawa Kabupaten Jepara dan Pulau Nusakambangan di Kabupaten Cilacap. Rencana ini merupakan bagian dari antisipasi bila seandainya ada gangguan dalam proses distribusi logistik akibat cuaca buruk.

"Di daerah-daerah terpencil kita distribusikan terlebih dahulu seperti Karimunjawa dan Nusakambangan. Misalnya terjadi masalah gelombang tinggi, kita koordinasi dengan TNI Polri terpaksa nanti bisa menggunakan helikopter," kata Koordinaator Divisi Logistik Pemilu KPU Jateng Basmar Perianto Amron, Senin (14/10).

Dalam melakukan distribusi logistik Pilkada, KPU Jateng terus berkoordinasi dengan sejumlah stake holder terkait. Mulai dari BMKG, BPBD, pemerintah daerah, serta TNI/Polri untuk memetakan gangguan dan langkah antisipatif.

Gangguan yang dihadapi saat pengiriman logistik menggunakan kapal ke Karimunjawa dan Cilacap diantaranya gelombang ekstrem. Oleh sebab itu pihaknya bersama TNI/Polri menyiapkan helikopter untuk melintasi lautan lepas.

"Misalnya saja pada saat distribusi itu terjadi masalah, mungkin gelombangnya besar kalau di Karimun, sehingga kapal biasa tidak bisa, terpaksa polisi sudah mempersiapkan helikopter," ungkapnya.

Pendistribusian logistik Pilkada serentak di 35 kabupaten kota di Jawa Tengah terus berproses. Untuk bilik suara sudah 88 persen, sementara kabel tis pengaman kotak suara dan tinta sudah mencapai 100 persen.

Untuk kotak suara dan surat suara pasangan calon gubernur-wakil gubernur, wali kota wakil wali kota, bupati wakil bupati masih berproses. KPU memastikan tujuh hari sebelum pemungutan suara, seluruh logistik sudah terkirim di kantor kecamatan.

"Kotak suara ini progresnya 76 persen semua di Jawa Tengah. Ada yang belum lengkap, ada yang sudah lengkap. Untuk surat suara baru dicetak di percetakan, ini lagi produksi, belum didistribusikan," pungkasnya. (Danny Adriadhi Utama/E10)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Viral Buku 'Broken Strings, Begini Tanggapan Orang Tua yang Memiliki Anak Remaja

17 Jan 2026

Lebih dari Merajut Kerukunan, Tradisi Nyadran Perdamaian di Temanggung Digelar Demi Menjaga Alam

17 Jan 2026

Perselingkuhan dan Judol, Pemicu Ribuan Istri Gugat Cerai Suami di Semarang

17 Jan 2026

Perbarui Eksonim, Indonesia Revisi Penulisan Nama Sejumlah Negara Asing

17 Jan 2026

Begini Pola Pelaku Child Grooming di DIY Menguasai Korbannya

17 Jan 2026

Menyisir Jejak Pangeran Samudra, Bangsawan Majapahit yang Abadi di Puncak Kemukus

17 Jan 2026

Trik Menyimpan Pisang Biar Nggak Cepat Membusuk

18 Jan 2026

Enak dan Mengenyangkan, Begini Cerita Warung Pecel dan Brongkos Mbok Teguh Pakis, Magelang

18 Jan 2026

Ratusan Ribu Keluarga Belum Punya Rumah, Apa Rencana Pemkot Semarang?

18 Jan 2026

Ketika Wayang Klithik Menolak jadi 'Artefak' Budaya

18 Jan 2026

Gawat! Dijajah Spesies Asing, Jumlah Serangga Lokal Anjlok

18 Jan 2026

Parenting Tipe C, Gaya Asuh Fleksibel yang Bikin Anak dan Orang Tua Lebih Bahagia

18 Jan 2026

Di Korea Selatan, Siswa Pelaku Bullying Dipersulit Masuk Universitas

19 Jan 2026

Melegenda di Muntilan, Begini Kelezatan Bubur Mbah Gamping

19 Jan 2026

Terdampak Banjir, Warga Wonorejo Mulai Mengeluh Gatal dan Demam

19 Jan 2026

Antisipasi Doomscrolling, Atur Batas Waktu Youtube Shorts Anak dengan Fitur Ini!

19 Jan 2026

Opsi Layanan Kesehatan 'Jemput Bola' untuk Warga Terdampak Banjir Wonorejo

19 Jan 2026

Bijak Kenalkan Gawai dan Media Sosial pada Anak

19 Jan 2026

Bupati Pati Sudewo Kena OTT KPK! Terkait Kasus Apa?

19 Jan 2026

Jalur Pekalongan-Sragi Tergenang, Sebagian Perjalanan KA Daop 4 Semarang Masih Dibatalkan

19 Jan 2026

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

A Group Member of

Ikuti kamu di: