BerandaHits
Selasa, 26 Des 2022 14:27

Jumlah Beruang Kutub Semakin Berkurang

Populasi beruang kutub di bagian barat Teluk Hudson, di ujung selatan Kutub Utara Kanada, menyusut drastis, khususnya jenis betina dan anak-anak. (Detik/CNN)

Keberadaan beruang kutub diambang kepunahan. Pasalnya, jumlah hewan ini di dunia semakin berkurang. Salah satu penyebabnya karena pemanasan global yang membuat es di kutub mudah mencair.

Inibaru.id - Pemanasan global yang membuat es di bumi mudah meleleh berdampak buruk pada keberadaan beruang kutub.

Survei yang baru-baru ini dilakukan pemerintah Kanada menyebutkan populasi beruang kutub di bagian barat Teluk Hudson, di ujung selatan Kutub Utara Kanada, menyusut drastis, khususnya jenis betina dan anak-anak.

Para peneliti telah terbang melintasi wilayah tersebut, termasuk Kota Churchill yang merupakan tujuan wisata dan disebut-sebut sebagai ibu kota beruang kutub dunia. Setiap lima tahun mereka menghitung jumlah hewan tersebut dan mengekstrapolasi tren populasinya.

Selama survei terakhir pada akhir Agustus dan awal September 2021, yang hasilnya dirilis awal bulan ini, mereka hanya melihat 194 beruang. Mereka memperkirakan total populasi hewan itu berjumlah 618, turun dari 842 ekor pada lima tahun sebelumnya.

"Perbandingan dengan perkiraan survei udara dari 2011 dan 2016 menunjukkan bahwa WH (populasi beruang di Teluk Hudson Barat) mungkin menurun secara drastis," kata studi tersebut.

Temuan ini juga mengungkapkan penurunan yang signifikan beruang betina dewasa dan beruang sub-dewasa (anaknya) antara tahun 2011 dan 2021.

"Penurunan yang diamati konsisten dengan prediksi lama mengenai efek demografis dari perubahan iklim pada beruang kutub," kata para peneliti, seperti dilansir AFP, Jumat (23/12).

Es Mencair 

Kemungkinan perpindahan beruang ke wilayah tetangga dan perburuan sebagai penyebab penurunan populasi. (Pxhere)

Mereka juga menduga kemungkinan perpindahan beruang ke wilayah tetangga dan perburuan sebagai penyebab penurunan populasi.

“Bongkahan es yang menjadi habitat beruang telah menghilang dengan kecepatan yang mengkhawatirkan, dengan pemanasan jauh di utara hingga empat kali lebih cepat daripada bagian dunia lainnya,” sebut peneliti.

Es di kutub utara kini menjadi kurang tebal dan pecah lebih awal di musim semi serta membeku di akhir musim gugur. Padahal beruang mengandalkan es ini untuk mencari makan anjing laut, bergerak, dan bereproduksi.

Menurut Pusat Data Salju dan Es Nasional AS. sejak 1980-an, bongkahan es di Teluk Hudson telah berkurang hampir 50% di musim panas. Sebuah laporan yang diterbitkan dua tahun lalu di jurnal Nature Climate Change menyarankan tren ini dapat menyebabkan hampir punahnya hewan-hewan tersebut. Mereka mencatat ada 1.200 beruang kutub di pantai barat Teluk Hudson pada 1980-an, namun kini jumlahnya jauh menurun.

Kalau jumlah beruang kutub kian berkurang, bisa-bisa hewan menggemaskan berbulu tebal itu punah ya? Duh, jangan sampai, deh. (Siti Khatijah/E05)

Artikel ini telah terbit di Media Indonesia dengan judul Populasi Beruang Kutub Kian Menyusut.

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Viral Buku 'Broken Strings, Begini Tanggapan Orang Tua yang Memiliki Anak Remaja

17 Jan 2026

Lebih dari Merajut Kerukunan, Tradisi Nyadran Perdamaian di Temanggung Digelar Demi Menjaga Alam

17 Jan 2026

Perselingkuhan dan Judol, Pemicu Ribuan Istri Gugat Cerai Suami di Semarang

17 Jan 2026

Perbarui Eksonim, Indonesia Revisi Penulisan Nama Sejumlah Negara Asing

17 Jan 2026

Begini Pola Pelaku Child Grooming di DIY Menguasai Korbannya

17 Jan 2026

Menyisir Jejak Pangeran Samudra, Bangsawan Majapahit yang Abadi di Puncak Kemukus

17 Jan 2026

Trik Menyimpan Pisang Biar Nggak Cepat Membusuk

18 Jan 2026

Enak dan Mengenyangkan, Begini Cerita Warung Pecel dan Brongkos Mbok Teguh Pakis, Magelang

18 Jan 2026

Ratusan Ribu Keluarga Belum Punya Rumah, Apa Rencana Pemkot Semarang?

18 Jan 2026

Ketika Wayang Klithik Menolak jadi 'Artefak' Budaya

18 Jan 2026

Gawat! Dijajah Spesies Asing, Jumlah Serangga Lokal Anjlok

18 Jan 2026

Parenting Tipe C, Gaya Asuh Fleksibel yang Bikin Anak dan Orang Tua Lebih Bahagia

18 Jan 2026

Di Korea Selatan, Siswa Pelaku Bullying Dipersulit Masuk Universitas

19 Jan 2026

Melegenda di Muntilan, Begini Kelezatan Bubur Mbah Gamping

19 Jan 2026

Terdampak Banjir, Warga Wonorejo Mulai Mengeluh Gatal dan Demam

19 Jan 2026

Antisipasi Doomscrolling, Atur Batas Waktu Youtube Shorts Anak dengan Fitur Ini!

19 Jan 2026

Opsi Layanan Kesehatan 'Jemput Bola' untuk Warga Terdampak Banjir Wonorejo

19 Jan 2026

Bijak Kenalkan Gawai dan Media Sosial pada Anak

19 Jan 2026

Bupati Pati Sudewo Kena OTT KPK! Terkait Kasus Apa?

19 Jan 2026

Jalur Pekalongan-Sragi Tergenang, Sebagian Perjalanan KA Daop 4 Semarang Masih Dibatalkan

19 Jan 2026

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

A Group Member of

Ikuti kamu di: