BerandaHits
Rabu, 22 Mei 2018 14:15

Pogba Jalani Umroh Jelang Piala Dunia 2018

Bintang Manchester United, Paul Pogba (Twitter.com/OptaJoe)

Menjelang Piala Dunia 2018 yang tinggal menghitung hari, Paul Pogba menyempatkan diri untuk umroh. Dalam video yang diunggah di akun Instagram pribadinya, Pogba mengaku terharu saat berkunjung ke Tanah Suci.

Inibaru.id – Pemain sepak bola asal Prancis yang kini membela Manchester United, Paul Pogba, menyempatkan diri untuk melakukan ibadah umroh ke Makkah sebelum berangkat membela negaranya di Piala Dunia 2018. Kabar tersebut diketahui dari unggahan di akun Instagram pribadi Pogba. Dalam unggahannya, Pogba mengaku terharu dengan perjalanan ibadahnya itu.

“Hanya orang yang pernah mendatangi Kakbah yang bisa merasakan betapa nikmat dan bahagianya bisa berada di sini. Saya harap mereka yang belum mendapatkan kesempatan ke sini bisa segera mewujudkannya,” ucap Pogba dalam video tersebut.

Pada unggahan video yang hingga Selasa (22/5/2018) siang dilihat lebih dari tiga juta orang itu Pogba juga mengungkapkan kekagumannya terhadap Kakbah.

“Indah, tempat ini sangat indah. Saya sulit menggambarkan apa yang saya rasakan disini. Insya Allah kalian pasti akan bisa datang ke sini,” lanjutnya.

Pogba berangkat umroh usai bertanding membela Manchester United di babak final Piala FA pada Sabtu (19/5). Sayang, di pertandingan tersebut Tim Setan Merah ditaklukkan Chelsea dengan skor 1-0

Nah, setelah menjalani ibadah umroh, Pogba bakal segera bergabung ke pusat pelatihan Timnas Prancis dan menjalani dua laga uji coba melawan Irlandia pada Senin (28/5) dan Italia empat hari kemudian.

Prancis termasuk dalam negara yang difavoritkan di kejuaraan empat tahunan ini. Skuad tim Negeri Mode dijejali dengan bintang dari berbagai klub besar seperti Hugo Lloris di posisi penjaga gawang, Samuel Umtiti dan Raphael Varane di posisi bek, N’Golo Kante dan Pogba di lini tengah, serta striker ganas seperti Antoine Griezmann dan Kylian Mbappe.

Sebelum berlaga, berdoa dulu ya Mas agar tambah semangat. He-he (IB09/E04)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Viral Buku 'Broken Strings, Begini Tanggapan Orang Tua yang Memiliki Anak Remaja

17 Jan 2026

Lebih dari Merajut Kerukunan, Tradisi Nyadran Perdamaian di Temanggung Digelar Demi Menjaga Alam

17 Jan 2026

Perselingkuhan dan Judol, Pemicu Ribuan Istri Gugat Cerai Suami di Semarang

17 Jan 2026

Perbarui Eksonim, Indonesia Revisi Penulisan Nama Sejumlah Negara Asing

17 Jan 2026

Begini Pola Pelaku Child Grooming di DIY Menguasai Korbannya

17 Jan 2026

Menyisir Jejak Pangeran Samudra, Bangsawan Majapahit yang Abadi di Puncak Kemukus

17 Jan 2026

Trik Menyimpan Pisang Biar Nggak Cepat Membusuk

18 Jan 2026

Enak dan Mengenyangkan, Begini Cerita Warung Pecel dan Brongkos Mbok Teguh Pakis, Magelang

18 Jan 2026

Ratusan Ribu Keluarga Belum Punya Rumah, Apa Rencana Pemkot Semarang?

18 Jan 2026

Ketika Wayang Klithik Menolak jadi 'Artefak' Budaya

18 Jan 2026

Gawat! Dijajah Spesies Asing, Jumlah Serangga Lokal Anjlok

18 Jan 2026

Parenting Tipe C, Gaya Asuh Fleksibel yang Bikin Anak dan Orang Tua Lebih Bahagia

18 Jan 2026

Di Korea Selatan, Siswa Pelaku Bullying Dipersulit Masuk Universitas

19 Jan 2026

Melegenda di Muntilan, Begini Kelezatan Bubur Mbah Gamping

19 Jan 2026

Terdampak Banjir, Warga Wonorejo Mulai Mengeluh Gatal dan Demam

19 Jan 2026

Antisipasi Doomscrolling, Atur Batas Waktu Youtube Shorts Anak dengan Fitur Ini!

19 Jan 2026

Opsi Layanan Kesehatan 'Jemput Bola' untuk Warga Terdampak Banjir Wonorejo

19 Jan 2026

Bijak Kenalkan Gawai dan Media Sosial pada Anak

19 Jan 2026

Bupati Pati Sudewo Kena OTT KPK! Terkait Kasus Apa?

19 Jan 2026

Jalur Pekalongan-Sragi Tergenang, Sebagian Perjalanan KA Daop 4 Semarang Masih Dibatalkan

19 Jan 2026

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

A Group Member of

Ikuti kamu di: