BerandaHits
Minggu, 7 Agu 2021 18:34

Ini Tanda Nomor Whatsapp Diblokir, Kamu Mengalaminya?

Ilustrasi: Cara mengecek nomor Whatsapp diblokir. (Inibaru.id/Triawanda Tirta Aditya)

Kamu penasaran apakah seseorang memblokir Whatsapp kamu atau dia sudah mengganti nomor? Hm, ada kok tanda Whatsapp kamu diblokir. Berani mengeceknya?

Inibaru.id – Ada banyak alasan mengapa seseorang memutuskan untuk memblokir nomor Whatsapp orang lain. Bisa jadi mereka sudah merasa terganggu.

Ada juga yang bertengkar dan memilih untuk nggak lagi menghubunginya. Nah, bisa jadi, ada yang melakukannya kepadamu, lo.

Kalau nomor Whatsapp kamu diblokir orang lain, kamu nggak akan menyadarinya. Apalagi kalau kamu jarang menghubungi orang tersebut. Hanya, jika tiba-tiba kamu butuh menghubunginya, tentu bakal repot, bukan? Maklum, kamu nggak akan lagi bisa mengirim pesan atau meneleponnya. Hm

Nah, kalau kamu penasaran apakah seseorang yang nggak bisa lagi dihubungi ini memblokir nomor Whatsapp kamu atau tidak, bisa kok melakukan beberapa hal ini untuk mengetahuinya. Simak, deh!

Cek Foto Profil

Hal pertama yang perlu kamu cek adalah foto profil di kontak Whatsapp-mu. Sebenarnya sih, ya, cara ini nggak benar-benar efektif untuk memastikan apakah seseorang memblokir kamu atau tidak. Maklum, ada orang yang mengatur foto profilnya kosong namun tetap bisa kamu hubungi. Ada juga yang malas menyimpan nomor kamu sehingga foto profilnya pun nggak terlihat di Whatsapp kamu.

Hanya, kalau sebelumnya kamu bisa menghubunginya dan bisa melihat foto profilnya namun kemudian foto profilnya juga ikutan hilang saat kamu nggak lagi bisa menghubunginya, besar kemungkinan dia memblokir kontak kamu, Millens.

Ternyata, ada ciri-ciri khusus kalau nomor Whatsapp kamu diblokir. (Inibaru.id/Triawanda Tirta Aditya)

Cek Penanda Waktu

Mirip dengan pengecekan foto profil, pengecekan penanda waktu juga sebenarnya nggak efektif-efektif amat untuk memastikan apakah seseorang memblokir kamu atau tidak. Tapi kalau kamu penasaran dengan hal ini. Cek deh di bawah nama kontak saat kamu membuka perpesanan Whatsapp.

Bagi yang masih tetap membolehkan pengguna Whatsapp lain mengetahui kapan mereka terakhir online, akan terlihat tulisan “Last Seen” dan waktu kapan mereka terakhir memakainya. Kalau sudah nggak terlihat, foto profilnya menghilang, dan pesannya nggak sampai-sampai, ya besar kemungkinan kamu diblokir.

Meski begitu, kini banyak pengguna Whatsapp mengatur aplikasinya agar pengguna lainnya nggak bisa melihat kapan mereka terakhir memakai Whatsapp.

Nggak Lagi Bisa Dihubungi

Sebagaimana disebutkan sebelumnya, orang yang memblokir kamu nggak bakal bisa dihubungi baik itu lewat pesan atau panggilan, Millens. Contohlah, kalau kamu mengirim pesan, hanya akan tercantum centang satu alias nggak nyampai ke tujuan. Nggak hanya pesan teks, video, foto, atau pesan suara nggak bakal sampai deh.

Kalau kamu memanggilnya, nantinya panggilan ini gagal atau bahkan dialihkan. Intinya sih, dia sudah benar-benar nggak bakal bisa kamu hubungi deh.

Nah, kalau kamu merasa nggak enak atau ingin tahu mengapa mereka memblokir kamu, boleh-boleh saja bertanya langsung. Hanya, pastikan nggak berujung jadi pertengkaran yang lebih parah, ya Millens. (Kom/IB09/E05)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Lezatnya Mi Ayam Ceker Pak Kawit yang Melegenda di Pusat Kota Semarang

16 Jan 2026

Rupiah Masuk Daftar 5 Besar Mata Uang Terlemah di Dunia

16 Jan 2026

Kembali Didera Banjir, Warga Desa Wonorejo Memilih Bertahan di Rumah

16 Jan 2026

Bertahan dalam Banjir; dari Alasan Merawat Ternak hingga Menjaga Anggota Keluarga

16 Jan 2026

Yuk, Intip Tradisi Leluhur 'Nabung' Air Hujan yang Mulai Terlupakan

16 Jan 2026

Jateng Nol Desa Sangat Tertinggal, Kini Ribuan Berstatus Mandiri dan Maju!

16 Jan 2026

Viral Buku 'Broken Strings, Begini Tanggapan Orang Tua yang Memiliki Anak Remaja

17 Jan 2026

Lebih dari Merajut Kerukunan, Tradisi Nyadran Perdamaian di Temanggung Digelar Demi Menjaga Alam

17 Jan 2026

Perselingkuhan dan Judol, Pemicu Ribuan Istri Gugat Cerai Suami di Semarang

17 Jan 2026

Perbarui Eksonim, Indonesia Revisi Penulisan Nama Sejumlah Negara Asing

17 Jan 2026

Begini Pola Pelaku Child Grooming di DIY Menguasai Korbannya

17 Jan 2026

Menyisir Jejak Pangeran Samudra, Bangsawan Majapahit yang Abadi di Puncak Kemukus

17 Jan 2026

Trik Menyimpan Pisang Biar Nggak Cepat Membusuk

18 Jan 2026

Enak dan Mengenyangkan, Begini Cerita Warung Pecel dan Brongkos Mbok Teguh Pakis, Magelang

18 Jan 2026

Ratusan Ribu Keluarga Belum Punya Rumah, Apa Rencana Pemkot Semarang?

18 Jan 2026

Ketika Wayang Klithik Menolak jadi 'Artefak' Budaya

18 Jan 2026

Gawat! Dijajah Spesies Asing, Jumlah Serangga Lokal Anjlok

18 Jan 2026

Parenting Tipe C, Gaya Asuh Fleksibel yang Bikin Anak dan Orang Tua Lebih Bahagia

18 Jan 2026

Di Korea Selatan, Siswa Pelaku Bullying Dipersulit Masuk Universitas

19 Jan 2026

Melegenda di Muntilan, Begini Kelezatan Bubur Mbah Gamping

19 Jan 2026

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

A Group Member of

Ikuti kamu di: