BerandaHits
Sabtu, 18 Mei 2018 10:17

Iko Uwais Bintangi Film "Mile 22"

Iko Uwais bersama pemeran lain film Mile 22 (Herworld.co.id)

Iko Uwais kembali berakting dalam film Hollywood. Kini, dia beradu peran dengan Mark Wahlberg dalam film "Mile 22".

Inibaru.id – Karier Iko Uwais sebagai aktor laga semakin bersinar di dunia perfilmn Hollywood. Setelah berbulan-bulan menghabiskan waktu syuting di Amerika Serikat, cuplikan film terbarunya yang berjudul Mile 22 resmi dirilis pada Rabu, (16/5/2018). Dalam cuplikan film tersebut, Iko tampak beradu akting dengan aktor kondang Mark Wahlberg dan Ronda Rousey.

Dalam film Mile 22, Iko berperan sebagai agen CIA bernama Li Noor yang memiliki informasi penting dan bersifat rahasia. Informasi penting yang dibawanya itu membuat nyawa Iko terancam sehingga pemerintah harus membentuk tim untuk menyelamatkannya. Tim tersebut bertugas membawa Li Noor keluar dari Amerika Serikat dan menemukan isotop radioaktif yang berbahaya.

Selama perjalanan menuju bandara yang berjarak 22 mil itu, tim yang dipimpin James Silva kerap mendapat rintangan yang antara lain datang dari gembong penjahat, polisi yang korup, hingga kriminal bersenjata supaya mereka nggak sampai di bandara.

Selain Mark Wahlberg dan Ronda Rousey, film yang disutradarai Peter Berg itu juga dibintangi CL, eks personel kelompok vokal 2NE1. Sebelum syuting dilakukan, sang sutradara Berg mengaku membutuhkan waktu tiga tahun untuk mulai mengonsep film ini. Dilansir dari Kapanlagi.com, Sabtu (17/5), Berg mengungkapkan Mile 22 bakal menjadi film aksi yang menjanjikan.

“Film ini benar-benar fiksi. Semuanya berbeda (dengan film-film yang sebelumnya). Ada tipe tekanan tersendiri yang tidak kami alami ketika membuat sesuatu yang tidak nyata,” cerita Berg.

Sebelum membintangi film Mile 22, Iko diketahui pernah berakting di sejumlah film Hollywood. Film-film Hollywood yang pernah dibintangi suami Audy Item itu antara lain Merantau Warrior, The Raid:Redemption, The Raid 2: Berandal, Man of Tai Chi, Star Wars: The Force Awakens, dan Beyond Skyline. Selain itu, Iko juga bakal beraksi dalam film Triple Threat dan Stuber. Namun, hingga saat ini belum ada tanggal pasti perilisan dua film tersebut.

Nah, jika kamu penasaran dengan akting Iko dalam Mile 22, kamu harus sedikit bersabar, Millens. Film ini baru akan rilis di bioskop pada 3 Agustus nanti. Kalau kamu berada di Amerika Serikat dan Inggris, kamu harus menunggu sedikit lebih lama karena baru akan tayang pada 10 Agustus. (IB15/E04)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Ketika Ribuan Paha Ayam Tersaji dalam Tradisi Sewu Sempol Kudus

26 Feb 2025

Menguji Kepercayaan Publik terhadap Produk Pertamina di Tengah Kasus 'Pertamax Oplosan'

26 Feb 2025

Ruas Jalan Rusak, Ombudsman Minta Pemprov Jateng Segera Perbaiki

26 Feb 2025

Rekap Operasi Keselamatan Candi 2025: Ada 59.776 Pelanggaran

26 Feb 2025

'Seporsi Mie Ayam Sebelum Mati' dan Alasan Sederhana untuk Bertahan Hidup

26 Feb 2025

Harga Santan yang Mengganggu Gurihnya Suasana Ramadan

26 Feb 2025

Mudik Nyaman dengan Kereta Api; Daop 4 Semarang Siapkan 535 Ribu Kursi

26 Feb 2025

Mengapa Ketika Remaja Semakin Irit Bicara kepada Orang Tua?

26 Feb 2025

Checklist Persiapan Ramadan: Fisik, Mental, dan Spiritual

27 Feb 2025

Memaknai Kirab Dugderan, Tradisi Penanda Ramadan di Semarang yang Akan Digelar Jumat

27 Feb 2025

Peci Kang Santri Kudus; Jelang Ramadan, Orderan Naik Terus

27 Feb 2025

Di Jepang, Ada Gunung yang Tingginya Hanya 6,1 Meter!

27 Feb 2025

Memang Bisa Konsumen Pertamax Tuntut Ganti Rugi ke Pertamina Jika Terbukti Dapat Oplosan?

27 Feb 2025

Cinta pada Pandangan Pertama: Romantis atau Sekadar Ilusi?

27 Feb 2025

Beda Rute, Berikut Pengalihan Jalan selama Kirab Dugderan 2025 di Semarang

27 Feb 2025

Susun Strategi Keamanan Siber, Nezar Patria: Sedia Payung sebelum Hujan

27 Feb 2025

3 Cara Pemkot Semarang Antisipasi Kecelakaan di Tanjakan Silayur

28 Feb 2025

Diskon Listrik Prabayar Berakhir Hari Ini, Akankah Sisa Token Hangus?

28 Feb 2025

Menembus Kemacetan demi Kuliner Legendaris Semarang: Sate Ayam Jembatan Mrican

28 Feb 2025

Benarkah Jepang Butuh Tenaga Kerja dari Indonesia?

28 Feb 2025