BerandaHits
Jumat, 11 Jul 2019 10:58

Federer Jumpa Nadal di Semifinal Wimbledon 2019

Roger Federer dan Rafael Nadal (Leadership)

Laga klasik dua petenis papan atas tunggal putra antara Roger Federer dan Rafael Nadal bakal tersaji di babak semifinal Grand Slam Wimbledon 2019. Pertandingan akan berlangsung Jumat besok (12/7/2019).

Inibaru.id – Laga El Classico di kategori tunggal putra tenis kembali tersaji. Roger Federer dan Rafael Nadal harus saling mengalahkan di babak semifinal Grand Slam Wimbledon 2019. Laga di antara dua petenis papan atas dunia ini diperkirakan akan berlangsung dengan seru.

Laman Detik, Kamis (11/7/2019), menulis, Federer yang sudah delapan kali menjuarai Wimbledon mengalahkan petenis unggulan delapan dari Jepang, Kei Nishikori. Dalam pertandingan yang berlangsung di Centre Court pada Rabu (10/7) waktu setempat, dengan susah payah Federer menang 4-6, 6-1, 6-4,6-4.

Kemenangan ini nggak hanya mengantarkannya ke babak semifinal, namun juga menjadikannya petenis pertama yang mampu meraih 100 kali kemenangan di Wimbledon.

Saat ditanya tentang laga semifinal melawan Nadal, Federer mengaku bersemangat.

“Orang-orang selalu membesar-besarkan pertemuan kami. Aku senang bisa kembali bertemu Rafa di lapangan. Aku selalu bersemangat bertanding melawannya,” ungkap Federer.

Sementara itu, di Court 1, untuk sampai ke semifinal, Nadal mesti mengatasi perlawanan petenis Amerika Serikat Sam Querrey tiga set langsung dengan skor 7-5, 6-2, 6-2. Unggulan ketiga ini sedang mengincar gelar ketiga Wimbledon setelah terakhir kali meraihnya pada 2010 silam.

Khusus di ajang Wimbledon, pertemuan antara Federer dan Nadal akan menjadi yang ketiga. Sebelum ini, mereka bertemu pada babak final 2008 yang dimenangi Nadal. Hanya saja, di final 2006 dan 2007, Nadal kalah dari rivalnya yang berkewarganegaraan Swiss tersebut.

“Sulit membayangkan kami berada di situasi ini lagi. Tentu saja aku bersemangat untuk bertemu dengan Roger setelah sekian lama,” kata petenis kidal dari Spanyol ini.

Laga antara Nadal dan Federer akan dilangsungkan Jumat (12/7) esok. Kalau menurut Millens, siapa nih yang bakal menang di antara keduanya? (IB09/E04)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Viral Buku 'Broken Strings, Begini Tanggapan Orang Tua yang Memiliki Anak Remaja

17 Jan 2026

Lebih dari Merajut Kerukunan, Tradisi Nyadran Perdamaian di Temanggung Digelar Demi Menjaga Alam

17 Jan 2026

Perselingkuhan dan Judol, Pemicu Ribuan Istri Gugat Cerai Suami di Semarang

17 Jan 2026

Perbarui Eksonim, Indonesia Revisi Penulisan Nama Sejumlah Negara Asing

17 Jan 2026

Begini Pola Pelaku Child Grooming di DIY Menguasai Korbannya

17 Jan 2026

Menyisir Jejak Pangeran Samudra, Bangsawan Majapahit yang Abadi di Puncak Kemukus

17 Jan 2026

Trik Menyimpan Pisang Biar Nggak Cepat Membusuk

18 Jan 2026

Enak dan Mengenyangkan, Begini Cerita Warung Pecel dan Brongkos Mbok Teguh Pakis, Magelang

18 Jan 2026

Ratusan Ribu Keluarga Belum Punya Rumah, Apa Rencana Pemkot Semarang?

18 Jan 2026

Ketika Wayang Klithik Menolak jadi 'Artefak' Budaya

18 Jan 2026

Gawat! Dijajah Spesies Asing, Jumlah Serangga Lokal Anjlok

18 Jan 2026

Parenting Tipe C, Gaya Asuh Fleksibel yang Bikin Anak dan Orang Tua Lebih Bahagia

18 Jan 2026

Di Korea Selatan, Siswa Pelaku Bullying Dipersulit Masuk Universitas

19 Jan 2026

Melegenda di Muntilan, Begini Kelezatan Bubur Mbah Gamping

19 Jan 2026

Terdampak Banjir, Warga Wonorejo Mulai Mengeluh Gatal dan Demam

19 Jan 2026

Antisipasi Doomscrolling, Atur Batas Waktu Youtube Shorts Anak dengan Fitur Ini!

19 Jan 2026

Opsi Layanan Kesehatan 'Jemput Bola' untuk Warga Terdampak Banjir Wonorejo

19 Jan 2026

Bijak Kenalkan Gawai dan Media Sosial pada Anak

19 Jan 2026

Bupati Pati Sudewo Kena OTT KPK! Terkait Kasus Apa?

19 Jan 2026

Jalur Pekalongan-Sragi Tergenang, Sebagian Perjalanan KA Daop 4 Semarang Masih Dibatalkan

19 Jan 2026

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

A Group Member of

Ikuti kamu di: