BerandaHits
Jumat, 11 Jul 2019 17:54

Fakta Menarik di Balik Film <em>Dua Garis Biru</em>

Angga dan Dara dalam Dua Garis Biru. (Starvision)

<i>Dua Garis Biru</i>, film perdana sineas Gina S. Noer ini resmi tayang di bioskop. Film yang mengangkat tema tentang remaja yang hamil di luar nikah ini menyimpan beberapa fakta menarik. Simak yuk!

Inibaru.id – Resmi tayang pada Kamis (11/7/2019), film Dua Garis Biru sukses menyita perhatian warganet karena ceritanya yang menarik. Selain ceritanya yang menarik, ada juga lo fakta menarik di balik penggarapannya!

Dua Garis Biru mengisahkan tentang sepasang remaja, yakni Dara (Zara JKT48) dan Bima (Angga Yunanda) yang terlibat hubungan di luar nikah sehingga menyebabkan Dara hamil. Mereka pun harus menerima segala risiko atas perbuatan yang mereka lakukan.

Di balik kisah romantisnya, film Dua Garis Biru menyimpan beberapa fakta menarik berikut.

Debut Sutradara Gina S Noer

Gina S Noer. (Republika/Farah Noersativa)

Film Dua Garis Biru merupakan film debut bagi Gina S Noer sebagai sutradara. Produser film Dua Garis Biru, Chand Parwez Servia mempercayai Gina sebagai sutradara film tersebut.

Baca Juga: Jangan Sampai Terlewat, Ini Deretan Film Tanah Air yang Tayang Bulan Juli

Fyi, naskah Dua Garis Biru sudah dipersiapkan sejak delapan tahun yang lalu lo, Millens. Selama itu pula, Parwez sering menanyakan keberlanjutan naskah film tersebut kepada Gina.

Sempat Diboikot

Trailer film Dua Garis Biru. (Youtube/StarvisionPlus)

Film garapan sutradara Gina S Noer ini pernah diboikot usai trailer-nya dirilis. Nggak lama setelah rilisnya trailer film Dua Garis Biru, sejumlah warganet mengeluarkan petisi untuk memboikot film tersebut karena dianggap dapat menjerumuskan muda-mudi untuk pacaran di luar batas.

Laman Brilio, Kamis (11/7) menulis, meski petisi tersebut ditandatangani ratusan orang, rumah produksi Starvision tetap teguh pendirian untuk menayangkan film sesuai dengan rencana awalnya.

Nama Tokoh Utama Diganti

Film Dua Garis Biru. (Starvision)

Dalam draf pertama skenario Dua Garis Biru, nama tokoh utamanya bukanlah Dara dan Bima melainkan Keke dan Aran. Gina menuturkan nama tersebut diganti supaya ada makna filosofis. Menurut Gina, Bima dalam dunia pewayangan memiliki fisik kuat dan hati yang lembut. Sementara, nama Dara terinspirasi dari lagu “Dara Muda”.

Dwi Sasono Hayati Peran

Dwi Sasono dalam film Dua Garis Biru. (Youtube/StarvisionPlus)

Saat membaca naskah Dua Garis Biru, Dwi Sasono mengaku dadanya sesak dan tiba-tiba teringat anak perempuannya, Widuri. Saat melihat Zara, dirinya seperti melihat Widuri. Dwi juga mengaku dirinya ingin memukuli Angga saat pengambilan gambar di UKS Sekolah karena telah menganggap Zara sebagai anak sendiri.

Lulu Tobing Comeback

Lulu Tobing. (Rancahpost)

Kemunculan Lulu Tobing sebagai Rika yang merupakan ibu Dara dalam film ini menyita perhatian publik. Diketahui, Lulu sempat vakum selama tujuh tahun dari dunia perfilman Tanah Air. Lulu juga mengaku awalnya sempat canggung berhadapan dengan kamera kembali.

Oh iya sobat Millens, kamu sudah nonton film Dua Garis Biru belum? Kalau sudah, gimana tanggapan kamu tentang film ini? (IB18/E04)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Viral Buku 'Broken Strings, Begini Tanggapan Orang Tua yang Memiliki Anak Remaja

17 Jan 2026

Lebih dari Merajut Kerukunan, Tradisi Nyadran Perdamaian di Temanggung Digelar Demi Menjaga Alam

17 Jan 2026

Perselingkuhan dan Judol, Pemicu Ribuan Istri Gugat Cerai Suami di Semarang

17 Jan 2026

Perbarui Eksonim, Indonesia Revisi Penulisan Nama Sejumlah Negara Asing

17 Jan 2026

Begini Pola Pelaku Child Grooming di DIY Menguasai Korbannya

17 Jan 2026

Menyisir Jejak Pangeran Samudra, Bangsawan Majapahit yang Abadi di Puncak Kemukus

17 Jan 2026

Trik Menyimpan Pisang Biar Nggak Cepat Membusuk

18 Jan 2026

Enak dan Mengenyangkan, Begini Cerita Warung Pecel dan Brongkos Mbok Teguh Pakis, Magelang

18 Jan 2026

Ratusan Ribu Keluarga Belum Punya Rumah, Apa Rencana Pemkot Semarang?

18 Jan 2026

Ketika Wayang Klithik Menolak jadi 'Artefak' Budaya

18 Jan 2026

Gawat! Dijajah Spesies Asing, Jumlah Serangga Lokal Anjlok

18 Jan 2026

Parenting Tipe C, Gaya Asuh Fleksibel yang Bikin Anak dan Orang Tua Lebih Bahagia

18 Jan 2026

Di Korea Selatan, Siswa Pelaku Bullying Dipersulit Masuk Universitas

19 Jan 2026

Melegenda di Muntilan, Begini Kelezatan Bubur Mbah Gamping

19 Jan 2026

Terdampak Banjir, Warga Wonorejo Mulai Mengeluh Gatal dan Demam

19 Jan 2026

Antisipasi Doomscrolling, Atur Batas Waktu Youtube Shorts Anak dengan Fitur Ini!

19 Jan 2026

Opsi Layanan Kesehatan 'Jemput Bola' untuk Warga Terdampak Banjir Wonorejo

19 Jan 2026

Bijak Kenalkan Gawai dan Media Sosial pada Anak

19 Jan 2026

Bupati Pati Sudewo Kena OTT KPK! Terkait Kasus Apa?

19 Jan 2026

Jalur Pekalongan-Sragi Tergenang, Sebagian Perjalanan KA Daop 4 Semarang Masih Dibatalkan

19 Jan 2026

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

A Group Member of

Ikuti kamu di: