BerandaHits
Sabtu, 25 Sep 2020 12:55

Era Robot Telah Dimulai, Gundam Raksasa Sudah Bergerak di Jepang!

Robot Gundam yang sudah bisa bergerak di Jepang. (Twitter/Yoshi115)

Siapa bilang robot raksasa hanya ada di anime atau film-film superhero? Di Jepang, robot raksasa Gundam setinggi 18 meter bahkan sudah bisa digerakkan!

Inibaru.id – Biasanya kita melihat robot raksasa di serial superhero layaknya Power Rangers yang digunakan untuk melawan monster. Robot ini sangat keren sehingga banyak orang yang membayangkan bisa mengendalikannya. Tenang saja, Millens, nggak lama lagi impian ini sepertinya benar-benar terwujud. Di Jepang, robot Gundam raksasa benar-benar dibuat dan kini sudah bisa bergerak!

Robot yang dibuat berdasarkan anime Gundam ini memiliki tinggi 18 meter. Robot ini nggak dibuat untuk keperluan film, melainkan memang dibuat agar bisa mewujudkan impian banyak orang tentang robot raksasa! Lokasi robot ini berada di Gundam Factory, Dermaga Yamashita, Yokohama.

Sebenarnya, jadwal atraksi bergeraknya robot Gundam ini adalah Juli 2020 lalu. Tapi karena pandemi Covid-19, secara resmi atraksi robot ini akan dipamerkan pada 1 Oktober 2020 nanti.

Robot Gundam sudah bisa menggerakkan tangan. (Twitter/Yoshi115)

“Kami terpaksa menunda pembukaan demi memastikan kesehatan dan keamanan karyawan serta pengunjung,” terang perwakilan dari Gundam Factory.

Robot raksasa ini ternyata sudah dibuat sejak tahun 2014 lalu, lo Millens. Setelah itu, selama dua tahun para peneliti membuat rancangan yang tepat agar robot ini memiliki beban yang seimbang dan bisa benar-benar digerakkan tanpa membahayakan banyak orang. Mereka pun akhirnya memilih salah satu serial robot Gundam paling terkenal, RX-78-2 sebagai model yang dibuat.

Robot ini sudah selesai dibangun pada Juli 2020 lalu. Demi keamanan, pendeta Shinto bahkan didatangkan untuk melakukan pemberkatan sebelum kepala robot dipasang.

Robot Gundam saat mencoba untuk berlutut. (Twitter/Yoshi115)

Pada Rabu (23/9) uji coba gerakan robot pun dilakukan. Robot ini bisa mengangkat tangan, mengacungkan jari, berlutut, menggelengkan kepala, hingga sedikit berjalan. Memang, gerakannya terlihat lambat karena beban robot yang mencapai 25 ton. Namun, tetap saja gerakan robot ini mengundang decak kagum banyak orang.

Belum jelas apakah pengunjung akan diberi kesempatan untuk mengendalikan robot atau hanya bisa melihat atraksi ini dari jarak dekat. Satu hal yang pasti, Gundam Factory bakal menyediakan replika robot tersebut yang bisa dibeli.

Kalau robotnya sudah ada, semoga saja nggak ada orang yang iseng sampai membuat monsternya juga, ya Millens? Haha. (Jaw/IB09/E05)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Viral Buku 'Broken Strings, Begini Tanggapan Orang Tua yang Memiliki Anak Remaja

17 Jan 2026

Lebih dari Merajut Kerukunan, Tradisi Nyadran Perdamaian di Temanggung Digelar Demi Menjaga Alam

17 Jan 2026

Perselingkuhan dan Judol, Pemicu Ribuan Istri Gugat Cerai Suami di Semarang

17 Jan 2026

Perbarui Eksonim, Indonesia Revisi Penulisan Nama Sejumlah Negara Asing

17 Jan 2026

Begini Pola Pelaku Child Grooming di DIY Menguasai Korbannya

17 Jan 2026

Menyisir Jejak Pangeran Samudra, Bangsawan Majapahit yang Abadi di Puncak Kemukus

17 Jan 2026

Trik Menyimpan Pisang Biar Nggak Cepat Membusuk

18 Jan 2026

Enak dan Mengenyangkan, Begini Cerita Warung Pecel dan Brongkos Mbok Teguh Pakis, Magelang

18 Jan 2026

Ratusan Ribu Keluarga Belum Punya Rumah, Apa Rencana Pemkot Semarang?

18 Jan 2026

Ketika Wayang Klithik Menolak jadi 'Artefak' Budaya

18 Jan 2026

Gawat! Dijajah Spesies Asing, Jumlah Serangga Lokal Anjlok

18 Jan 2026

Parenting Tipe C, Gaya Asuh Fleksibel yang Bikin Anak dan Orang Tua Lebih Bahagia

18 Jan 2026

Di Korea Selatan, Siswa Pelaku Bullying Dipersulit Masuk Universitas

19 Jan 2026

Melegenda di Muntilan, Begini Kelezatan Bubur Mbah Gamping

19 Jan 2026

Terdampak Banjir, Warga Wonorejo Mulai Mengeluh Gatal dan Demam

19 Jan 2026

Antisipasi Doomscrolling, Atur Batas Waktu Youtube Shorts Anak dengan Fitur Ini!

19 Jan 2026

Opsi Layanan Kesehatan 'Jemput Bola' untuk Warga Terdampak Banjir Wonorejo

19 Jan 2026

Bijak Kenalkan Gawai dan Media Sosial pada Anak

19 Jan 2026

Bupati Pati Sudewo Kena OTT KPK! Terkait Kasus Apa?

19 Jan 2026

Jalur Pekalongan-Sragi Tergenang, Sebagian Perjalanan KA Daop 4 Semarang Masih Dibatalkan

19 Jan 2026

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

A Group Member of

Ikuti kamu di: