BerandaHits
Sabtu, 20 Jul 2018 16:01

Daftar Kiper Termahal di Dunia, Alisson Becker Duduki Peringkat Pertama

Alisson Becker. (LFC)

Usai kepindahannya dari AS Roma ke Liverpool, Alisson pecahkan rekor sebagai kiper termahal di dunia karena nilai transfernya yang mencapai 72,5 juta euro. Selain Alisson, beberapa kiper ini termasuk kiper mahal di dunia.

Inibaru.id – Lewat situs resmi Liverpool, Jumat (20/7/2018) dini hari WIB, Alisson dikabarkan telah menandatangani kontrak jangka panjang usai menjalani tes medis dan menuntaskan proses kepindahannya pada Kamis (19/7) waktu setempat. Kiper asal Brasil itu dikabarkan bakal menetap di Anfield hingga 2024 mendatang. Untuk mengambil alih Alisson, The Reds memberikan biaya trnsfer sebesar 72,5 juta euro atau sekitar Rp 1,2 triliun,

Dengan nilai transfer tersebut, Alisson menggulingkan posisi rekor transfer kiper termahal di dunia Gianluigi Buffon dari Parma ke Juventus pada 2001. Saat itu, Buffon memiliki nilai transfer 52 juta euro yang telah bertahan selama 17 tahun.

Nilai transfer yang fantastis itu dinilai layak didapatkan Alisson lantaran catatan prestasi yang gemilang selama tampil di AS Roma. Alisson tercatat hanya kebobolan 28 gol di kompetisi domestik (Liga Italia). Angka tersebut lebih sedikit bila dibanding dengan data XG Opta (tendangan ke gawang) yang menyebut Alisson seharusnya sudah kebobolan 36 gol.

Alisson juga telah membuat 46 kali penyelematan gemilang selama tampil di Liga Champions 2017/2018. Setidaknya ada 14 lebih banyak daripada kiper lain.

Selain Alisson, kiper-kiper berikut juga memiliki nilai transfer yang mahal di dunia, Millens. Ini daftar kiper termahal di dunia seperti dilansir dari Sindonews.com, Jumat (20/7).

Alisson Becker - 75 juta euro (Dari AS Roma ke Liverpool, 2018)
Gianluigi Buffon - 53 juta euro (Dari Parma ke Juventus, 2001)
Ederson Moraes - 40 juta euro (Dari Benfica ke Manchester City, 2017)
Manuel Neuer - 30 juta euro (Dari Schalke 08 ke Bayern Muenchen, 2011)
Jordan Pickford - 28,5 juta euro (Dari Sunderland ke Everton, 2017)
Francesco Toldo - 26,5 juta euro (Dari Fiorentina ke Inter Milan, 2001)
Bernd Leno - 25 juta euro (Dari Bayer Leverkusen ke Arsenal, 2018)
David De Gea - 25 juta euro (Dari Atletico Madrid ke Manchester United, 2011)
Alex Meret - 22 juta euro (Dari Udinese ke Napoli, 2018)
Sebastian Frey - 21 juta euro (Dari AS Roma ke Parma, 2006).

Kira-kira siapa lagi ya kiper yang bakal punya nilai transfer tinggi? (IB07/E04)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Viral Buku 'Broken Strings, Begini Tanggapan Orang Tua yang Memiliki Anak Remaja

17 Jan 2026

Lebih dari Merajut Kerukunan, Tradisi Nyadran Perdamaian di Temanggung Digelar Demi Menjaga Alam

17 Jan 2026

Perselingkuhan dan Judol, Pemicu Ribuan Istri Gugat Cerai Suami di Semarang

17 Jan 2026

Perbarui Eksonim, Indonesia Revisi Penulisan Nama Sejumlah Negara Asing

17 Jan 2026

Begini Pola Pelaku Child Grooming di DIY Menguasai Korbannya

17 Jan 2026

Menyisir Jejak Pangeran Samudra, Bangsawan Majapahit yang Abadi di Puncak Kemukus

17 Jan 2026

Trik Menyimpan Pisang Biar Nggak Cepat Membusuk

18 Jan 2026

Enak dan Mengenyangkan, Begini Cerita Warung Pecel dan Brongkos Mbok Teguh Pakis, Magelang

18 Jan 2026

Ratusan Ribu Keluarga Belum Punya Rumah, Apa Rencana Pemkot Semarang?

18 Jan 2026

Ketika Wayang Klithik Menolak jadi 'Artefak' Budaya

18 Jan 2026

Gawat! Dijajah Spesies Asing, Jumlah Serangga Lokal Anjlok

18 Jan 2026

Parenting Tipe C, Gaya Asuh Fleksibel yang Bikin Anak dan Orang Tua Lebih Bahagia

18 Jan 2026

Di Korea Selatan, Siswa Pelaku Bullying Dipersulit Masuk Universitas

19 Jan 2026

Melegenda di Muntilan, Begini Kelezatan Bubur Mbah Gamping

19 Jan 2026

Terdampak Banjir, Warga Wonorejo Mulai Mengeluh Gatal dan Demam

19 Jan 2026

Antisipasi Doomscrolling, Atur Batas Waktu Youtube Shorts Anak dengan Fitur Ini!

19 Jan 2026

Opsi Layanan Kesehatan 'Jemput Bola' untuk Warga Terdampak Banjir Wonorejo

19 Jan 2026

Bijak Kenalkan Gawai dan Media Sosial pada Anak

19 Jan 2026

Bupati Pati Sudewo Kena OTT KPK! Terkait Kasus Apa?

19 Jan 2026

Jalur Pekalongan-Sragi Tergenang, Sebagian Perjalanan KA Daop 4 Semarang Masih Dibatalkan

19 Jan 2026

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

A Group Member of

Ikuti kamu di: