BerandaHits
Minggu, 6 Jul 2019 14:42

Cinta Laura Mundur dari Media Sosial

Cinta Laura Mundur dari Media Sosial

Cinta Laura mundur dari media sosial. (Instagram/claurakiehl)

Cinta laura memutuskan untuk berhenti bermain media sosial. Apa alasan dari keputusannya ini?

Inibaru.id – Selebritis Tanah Air Cinta Laura secara mengejutkan memutuskan untuk mundur dari media sosial. Hal ini dia ungkapkan pada Jumat (5/7/2019) di akun Instagram pribadinya.

Artis berusia 25 tahun ini mengungkap alasannya untuk rehat dari media sosial.

Saya sudah memutuskan untuk rehat dari media sosial. Tanpa disadari, kita terlalu sibuk dengan ponsel sampai lupa memanfaatkan momen-momen atau menikmati kehidupan dengan orang-orang di sekitar kita,” tulisnya dalam unggahan tersebut.

Selain itu, Cinta juga mengaku ingin lebih fokus dengan pekerjaan dan orang-orang yang dicintainya.

Siapa tahu, mungkin saja keputusan menyenangkan ini juga akan Anda lakukan,” lanjutnya.

Setelah berpamitan dengan seluruh pengikutnya dan berjanji akan berjumpa dengan mereka lagi di masa depan, Cinta juga menulis beberapa hal tentang mencintai diri sendiri.

“Sebenarnya, mencintai diri sendiri itu nggak egois. Anda nggak bisa benar-benar mencintai seseorang sebelum bisa mencintai diri sendiri,” tulisnya.

Meski beralasan ingin fokus pada pekerjaan dan dunia nyata, banyak orang yang menganggap hal ini juga terkait dengan masalah yang dialaminya dengan mantan kekasih, Frank Garcia. Setelah hubungan pasangan ini kandas, tiba-tiba saja Garcia mengunggah beberapa foto mesra yang terkesan syur di media sosial. Foto-foto ini sempat memicu kegemparan warganet Tanah Air.

Kini, Cinta lebih sering berada di Amerika Serikat. Di sana, dia sedang membangun kariernya sebagai seorang aktris baik di serial televisi atau layar lebar. Beberapa judul film yang dibintanginya adalah After the Dark serta Crazy for the Boys.

Millens bakal kangen dengan Cinta Laura nggak nih? Semoga sukses selalu Cinta. (IB09/E04)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Soto Yesus, Destinasi Wisata Kuliner selewat Jam Malam di Pusat Kota Semarang

9 Apr 2025

Uniknya Tiongkok: Snack Ukuran Raksasa di Supermarket Changsa!

9 Apr 2025

Pelanggan Pascabayar Keluhkan Lonjakan Tagihan, Benarkah Tarif Listrik Naik?

9 Apr 2025

Siomay Jadi Jajanan Street Food Terbaik Ketiga Dunia Versi Taste Atlas

9 Apr 2025

Ceplas-Ceplos Bukan Jujur, Anak Perlu Belajar Bicara dengan Empati

9 Apr 2025

Corleo, 'Kuda Besi' Canggih Bertenaga Hidrogen untuk Jelajahi Medan Ekstrem

9 Apr 2025

Ketua DPRD Jateng Sumanto Minta Pemprov Mandiri, Riset dan Pertanian Harus Jadi Motor Ekonomi Baru

9 Apr 2025

Lebih Terpantau; Kanal Aduan Warga Semarang 'Lapor Semar' Versi Terbaru

9 Apr 2025

Momen Dramatis Penerbangan Balon Udara Warna-warni di Langit Wonosobo

9 Apr 2025

Alunan Musik Yogyakarta Royal Orchestra yang Menyatu dengan Suara Laju Kereta di Stasiun Tugu Jogja

10 Apr 2025

Sudahi Kontrak di Red Sparks, Megawati akan Dirindukan Penggemar Voli di Korea

10 Apr 2025

Kuda yang Jadi 'Kambing Hitam' atas Bau Pesing di Kawasan Malioboro Jogja

10 Apr 2025

Menghidupkan Kembali Hewan Punah: Mungkinkah Etis?

10 Apr 2025

Forum Senayan Peduli Jateng Perdana Digelar, Ketua DPRD Sumanto: Sinergi Kunci Kemajuan Daerah

10 Apr 2025

Benahi Layanan BRT Semarang, Pemkot Segera Atasi 'Cumi Darat' dan Perbaiki Shelter

10 Apr 2025

Menteri Maruarar: Program Rumah Subsidi untuk Jurnalis Bukan untuk Membungkam Kritik

10 Apr 2025

Lolongan dari Masa Lalu; Dire Wolf Lahir Kembali lewat Rekayasa Genetika

10 Apr 2025

Pijar Park Kembali Jadi Destinasi Wisata Keluarga Terfavorit di Kudus selama Libur Lebaran

10 Apr 2025

Seniman Penuh Talenta Berumur Panjang Itu Kini Berpulang; Titiek Puspa Namanya!

11 Apr 2025

Sejarah Getuk Goreng Sokaraja; Tercipta karena Nggak Disengaja

11 Apr 2025