BerandaHits
Senin, 5 Apr 2020 11:10

Cara Aman Menerima Paket Agar Bebas Virus Corona

Terima paket di tengah pandemi, jangan keburu dibuka dulu. Bersihkan. (Freepik/tirachardz)

Jasa pengiriman marak digunakan di tengah pandemi corona dan imbauan untuk tetap di rumah aja. Hanya, pastikan untuk cermat sebelum membuka paket agar tetap aman dan nggak terpapar virus.

Inibaru.id – Demi mencegah penularan covid-19, banyak orang yang memilih untuk di rumah aja dan nggak keluar rumah. Hal ini membuat pembelian barang-barang kebutuhan secara daring meningkat. Jasa pengiriman pun semakin laris. Hanya saja, bukan berarti hal ini sudah pasti membuat kamu aman dari penularan virus corona.

Penelitian menunjukkan, virus corona bisa bertahan hidup selama beberapa jam di udara. Studi dari National Institute of Health juga menghasilkan fakta bahwa virus bisa bertahan selama 24 jam di kertas karton dan 3 hari di plastik atau baja.

Journal of Hospital Infection juga mengungkap kemampuan covid-19 ngendon di kaca dan kayu selama 4 hari. Dalam suhu 68 derajat Fahrenheit, virus juga bisa bertahan selama 5 hari di logam, plastik dan keramik.

Virus corona dapat menempel selama 24 jam di kertas karton. (Getty Image)<br>

Meski begitu, WHO dalam laman resminya menulis jika menerima paket dari daerah-daerah yang terpapar virus corona dinilai aman. Alasannya, barang memiliki kemungkinan rendah memicu infeksi pada manusia. Virus juga nggak bisa hidup berlama-lama di permukaan yang keras. Hal ini berarti, kita nggak bisa dengan mudah tertular covid-19 dari paket yang dibungkus kardus, misalnya.

Hanya, bukan berarti kamu nggak perlu waspada. Bisa jadi paket yang kita terima sudah terkena droplet atau tetesan virus dari orang yang terinfeksi. Selain itu, bisa jadi kurir yang mengirim barang juga memiliki virus namun nggak menunjukkan gejala kesehatan.

Pastika paket dalam kondisi bersih sebelum kamu buka. (Shutterstock)<br>

Jika kurir sudah berada di luar rumah demi memberikan barang yang kita pesan secara daring, sebaiknya jangan langsung menerimanya. Ambil jarak sekitar 2 meter dari kurir atau secara sopan memintanya meletakkan paket di suatu tempat.

Idealnya, kita telah membayar barang yang dipesan tersebut secara daring sebelumnya. Hanya, jika kita harus membayarnya di tempat, sebaiknya menggunakan uang pas sehingga tidak perlu menerima uang kembali.

Setelah mengambil barang paketan, segeralah mencuci tangan dengan sabun. Selain itu, pastikan untuk membersihkan paket sebelum membukanya. Kamu bisa memanfaatkan etanol dengan kadar 62-72 persen untuk membersihkannya. Bisa juga menggunakan hidrogen peroksida 0,5 persen atau natrium hipoklorit 0,1 persen. Penggunaan hand sanitizer semprot juga bisa dilakukan jika kamu bingung mencari bahan-bahan pembersih tersebut.

Semprotkan cairan pembersih tersebut ke paket dan kemudian tunggu selama 5-6 menit. Setelahnya, bersihkan paket dengan lap atau tisu bersih. Pastikan nggak menyentuh wajah saat sedang memegang paket. Selain itu, cuci tangan dengan bersih usai menerima atau membuka paket.

Pastikan untuk cermat menjaga kebersihan agar nggak mudah tertular virus corona, ya Millens? (Kom/MG26/E07)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Viral Buku 'Broken Strings, Begini Tanggapan Orang Tua yang Memiliki Anak Remaja

17 Jan 2026

Lebih dari Merajut Kerukunan, Tradisi Nyadran Perdamaian di Temanggung Digelar Demi Menjaga Alam

17 Jan 2026

Perselingkuhan dan Judol, Pemicu Ribuan Istri Gugat Cerai Suami di Semarang

17 Jan 2026

Perbarui Eksonim, Indonesia Revisi Penulisan Nama Sejumlah Negara Asing

17 Jan 2026

Begini Pola Pelaku Child Grooming di DIY Menguasai Korbannya

17 Jan 2026

Menyisir Jejak Pangeran Samudra, Bangsawan Majapahit yang Abadi di Puncak Kemukus

17 Jan 2026

Trik Menyimpan Pisang Biar Nggak Cepat Membusuk

18 Jan 2026

Enak dan Mengenyangkan, Begini Cerita Warung Pecel dan Brongkos Mbok Teguh Pakis, Magelang

18 Jan 2026

Ratusan Ribu Keluarga Belum Punya Rumah, Apa Rencana Pemkot Semarang?

18 Jan 2026

Ketika Wayang Klithik Menolak jadi 'Artefak' Budaya

18 Jan 2026

Gawat! Dijajah Spesies Asing, Jumlah Serangga Lokal Anjlok

18 Jan 2026

Parenting Tipe C, Gaya Asuh Fleksibel yang Bikin Anak dan Orang Tua Lebih Bahagia

18 Jan 2026

Di Korea Selatan, Siswa Pelaku Bullying Dipersulit Masuk Universitas

19 Jan 2026

Melegenda di Muntilan, Begini Kelezatan Bubur Mbah Gamping

19 Jan 2026

Terdampak Banjir, Warga Wonorejo Mulai Mengeluh Gatal dan Demam

19 Jan 2026

Antisipasi Doomscrolling, Atur Batas Waktu Youtube Shorts Anak dengan Fitur Ini!

19 Jan 2026

Opsi Layanan Kesehatan 'Jemput Bola' untuk Warga Terdampak Banjir Wonorejo

19 Jan 2026

Bijak Kenalkan Gawai dan Media Sosial pada Anak

19 Jan 2026

Bupati Pati Sudewo Kena OTT KPK! Terkait Kasus Apa?

19 Jan 2026

Jalur Pekalongan-Sragi Tergenang, Sebagian Perjalanan KA Daop 4 Semarang Masih Dibatalkan

19 Jan 2026

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

A Group Member of

Ikuti kamu di: