BerandaHits
Selasa, 25 Des 2023 18:22

Buruan Sikat! Harga Tiket KA Periode Nataru Miring 2 Jam Sebelum Berangkat

PT KAI Daop 4 Semarang menawarkan harga khusus 2 jam sebelum keerangkatan. (Inibaru.id/ Adrian Firhannusa)

PT KAI Daop 4 Semarang menyediakan tarif khusus periode Natal dan Tahun Baru, lo. Syaratnya pesan tiket dua jam sebelum keberangkatan!

Inibaru.id - PT Kereta Api Indonesia (Persero) mengumumkan pemberian tarif khusus untuk tiket kereta api kepada penumpang yang melakukan pembelian dalam waktu 2 jam sebelum keberangkatan. Dengan menggunakan tarif khusus ini, penumpang berkesempatan mendapatkan harga yang lebih terjangkau dibandingkan dengan harga normal tiket.

Franoto Wibowo, Manager Humas KAI Daop 4 Semarang menjelaskan bahwa tarif khusus kereta api dapat diakses melalui aplikasi Access by KAI dan loket stasiun selama dua jam sebelum keberangkatan, selama tempat duduk masih tersedia.

“Melalui program tarif khusus ini diharapkan mampu menarik minat masyarakat untuk menggunakan kereta api, khususnya di libur Natal dan Tahun Baru ini,” ungkap Franoto.

Dia menyatakan harapannya agar program tarif khusus ini dapat menarik minat masyarakat untuk menggunakan kereta api, terutama selama libur Natal dan Tahun Baru.

Tarif khusus ini berlaku untuk perjalanan kereta api dengan rute tertentu di wilayah Daop 4 Semarang, seperti Semarang Tawang Bank Jateng-Surabaya Pasarturi, Semarang Tawang Bank Jateng-Tegal, Tegal-Semarang Tawang Bank Jateng, Tegal-Hargeulis, Tegal-Brebes, Semarang Tawang Bank Jateng-Madiun, Cepu-Surabaya Pasarturi, Weleri-Semarang Poncol, dan Semarang Poncol-Tegal.

Penumpang kereta diharapkan tetap memakai masker. (MI/Adam Dwi)

Tarif khusus ini berlaku untuk kelas Eksekutif (Rp35.000-290.000), Bisnis (Rp115.000-210.000), dan Ekonomi (Rp25.000-155.000). Franoto menegaskan perbedaan antara tarif khusus dan tiket go show, di mana tiket go show tidak menawarkan harga lebih murah dari harga normal dan hanya dapat dibeli melalui loket stasiun.

“Tiket go show merupakan istilah untuk pembelian tiket kereta api secara langsung di stasiun mulai 3 jam sebelum keberangkatan yang berlaku untuk semua rute. Sedangkan tarif khusus hanya tersedia untuk rute dan kereta api tertentu saja, dan pembeliannya dapat dilakukan mulai 2 jam sebelum keberangkatan via aplikasi Access by KAI atau loket stasiun selama tempat duduk masih tersedia,” jelasnya.

Franoto juga menginformasikan bahwa tiket kereta api untuk periode libur Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 di Daop 4 Semarang masih tersedia dalam jumlah cukup, dengan tingkat okupansi mencapai 61 persen dari 361.248 tiket yang tersedia pada hari Senin (25/12).

Sebagai imbauan untuk melindungi diri dan orang lain dari peningkatan kasus Covid-19, pelanggan diingatkan untuk selalu menggunakan masker di stasiun dan selama perjalanan dengan kereta api, serta rutin mencuci tangan dengan sabun.

Franoto menyimpulkan bahwa perjalanan dengan kereta api selama libur Nataru memiliki berbagai keunggulan, termasuk kebebasan dari kemacetan, ketepatan waktu, kesehatan, kenyamanan, keamanan, dan dapat mengurangi risiko kecelakaan di jalan raya.

Gimana, kamu tambah tertarik liburan pakai kereta kan, Millens? (Siti Zumrokhatun/E10)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Lezatnya Mi Ayam Ceker Pak Kawit yang Melegenda di Pusat Kota Semarang

16 Jan 2026

Rupiah Masuk Daftar 5 Besar Mata Uang Terlemah di Dunia

16 Jan 2026

Kembali Didera Banjir, Warga Desa Wonorejo Memilih Bertahan di Rumah

16 Jan 2026

Bertahan dalam Banjir; dari Alasan Merawat Ternak hingga Menjaga Anggota Keluarga

16 Jan 2026

Yuk, Intip Tradisi Leluhur 'Nabung' Air Hujan yang Mulai Terlupakan

16 Jan 2026

Jateng Nol Desa Sangat Tertinggal, Kini Ribuan Berstatus Mandiri dan Maju!

16 Jan 2026

Viral Buku 'Broken Strings, Begini Tanggapan Orang Tua yang Memiliki Anak Remaja

17 Jan 2026

Lebih dari Merajut Kerukunan, Tradisi Nyadran Perdamaian di Temanggung Digelar Demi Menjaga Alam

17 Jan 2026

Perselingkuhan dan Judol, Pemicu Ribuan Istri Gugat Cerai Suami di Semarang

17 Jan 2026

Perbarui Eksonim, Indonesia Revisi Penulisan Nama Sejumlah Negara Asing

17 Jan 2026

Begini Pola Pelaku Child Grooming di DIY Menguasai Korbannya

17 Jan 2026

Menyisir Jejak Pangeran Samudra, Bangsawan Majapahit yang Abadi di Puncak Kemukus

17 Jan 2026

Trik Menyimpan Pisang Biar Nggak Cepat Membusuk

18 Jan 2026

Enak dan Mengenyangkan, Begini Cerita Warung Pecel dan Brongkos Mbok Teguh Pakis, Magelang

18 Jan 2026

Ratusan Ribu Keluarga Belum Punya Rumah, Apa Rencana Pemkot Semarang?

18 Jan 2026

Ketika Wayang Klithik Menolak jadi 'Artefak' Budaya

18 Jan 2026

Gawat! Dijajah Spesies Asing, Jumlah Serangga Lokal Anjlok

18 Jan 2026

Parenting Tipe C, Gaya Asuh Fleksibel yang Bikin Anak dan Orang Tua Lebih Bahagia

18 Jan 2026

Di Korea Selatan, Siswa Pelaku Bullying Dipersulit Masuk Universitas

19 Jan 2026

Melegenda di Muntilan, Begini Kelezatan Bubur Mbah Gamping

19 Jan 2026

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

A Group Member of

Ikuti kamu di: