BerandaHits
Minggu, 21 Jan 2023 13:03

Beras Impor Datang, Bulog Awasi Pedagang yang Menjual Harga Tinggi

Minimnya stok beras di pasar akibat belum memasuki musim panen membuat pemerintah impor beras untuk mencukupi kebutuhan domestik. (Bulog)

Sebanyak 500 ribu ton beras impor ditargetkan masuk pasar dalam negeri hingga pertengahan Februari 2023. Bulog memastikan stok cadangan beras cukup untuk kebutuhan 2-3 bulan ke depan.

Inibaru.id - Sebanyak 500 ribu ton beras impor ditargetkan masuk pasar dalam negeri hingga pertengahan Februari 2023. Perum Bulog berharap dengan semakin banyaknya stok beras, harga yang dijual pedagang sesuai harga eceran tertinggi (HET), yakni Rp9.450 per kg.

Dari Sistem Pemantauan Pasar dan Kebutuhan Pokok (SP2KP) Kementerian Perdagangan, Kamis (19/1), harga beras medium tercatat Rp11.300 per kg dan harga beras premium dipatok Rp13.200 per kg. Adapun Bulog melepas harga beras premium rata-rata Rp8.300 per kg.

"Seharusnya dengan harga itu, sampai di konsumen Rp9.000 per kg. Tapi, yang terjadi harganya tetap tinggi. Saya tanya ke pedagang, ternyata mereka sudah mendapatkan dengan harga mahal," ungkap Direktur Utama Perum Bulog Budi Waseso di Jakarta, Jumat (20/1).

Buwas, sapaan akrabnya, menyebut kenaikan harga beras disebabkan minimnya stok di pasar akibat belum memasuki musim panen. Saat ini, pedagang mengantongi rata-rata 20 ribu ton beras, atau turun drastis dari rata-rata sebelumnya, yakni 45 ribu ton.

Dari fakta tersebut, pihaknya menilai stok beras di dalam negeri berkurang. Sehingga, impor beras pun perlu dilakukan untuk mencukupi kebutuhan domestik.

Harga beras medium tercatat Rp11.300 per kg dan harga beras premium dipatok Rp13.200 per kg. (Infopublik/Gusti)

Kembali ditekankan Buwas, pihaknya siap menyalurkan banyak stok beras ke pedagang, asalkan ada komitmen kuat bahwa penyaluran itu tidak diselewengkan. Serta, sampai di tangan masyarakat sesuai HET.

"Saya siap kasih 3 ribu ton, 10 ribu ton, asal benar. Saya ingatkan sekali ke pedagang beras, ke asosiasi, untuk bantu pemerintah. Bukan malah bikin ribet. Birokrasi harus dipangkas, bukan diperpanjang," pungkasnya.

Sebelumnya, 200 ribu ton beras impor berhasil didatangkan Bulog. Sisanya, akan masuk ke Indonesia hingga pertengahan Februari 2023. Pasokan beras impor didatangkan dari tiga negara, yakni Pakistan, Vietnam dan Thailand.

Buwas meminta agar beras premium tersebut tidak dimainkan oleh pedagang atau oknum yang tidak bertanggungjawab, apalagi berani menjual dengan harga tinggi.

Adapun stok cadangan beras pemerintah (CBP) tercatat sekitar 683 ribu ton. Angka ini dipastikan cukup untuk kebutuhan 2-3 bulan ke depan.

"Harapan Bulog itu menjual murah sampai konsumen. Kalau mau cari untung sejawarnya nggak masalah. Tapi jangan dimonopoli," kata Buwas.

Ya, kita berharap semoga harga beras nggak akan naik lagi mengingat ini adalah kebutuhan pokok masyarakat. Oknum yang mempermainkan harga beras harus ditindak tegas. (Siti Khatijah/E05)

Artikel ini telah terbit di Media Indonesia dengan judul Beras Impor Masuk, Bulog: Jangan Ada yang Bermain.

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Lezatnya Mi Ayam Ceker Pak Kawit yang Melegenda di Pusat Kota Semarang

16 Jan 2026

Rupiah Masuk Daftar 5 Besar Mata Uang Terlemah di Dunia

16 Jan 2026

Kembali Didera Banjir, Warga Desa Wonorejo Memilih Bertahan di Rumah

16 Jan 2026

Bertahan dalam Banjir; dari Alasan Merawat Ternak hingga Menjaga Anggota Keluarga

16 Jan 2026

Yuk, Intip Tradisi Leluhur 'Nabung' Air Hujan yang Mulai Terlupakan

16 Jan 2026

Jateng Nol Desa Sangat Tertinggal, Kini Ribuan Berstatus Mandiri dan Maju!

16 Jan 2026

Viral Buku 'Broken Strings, Begini Tanggapan Orang Tua yang Memiliki Anak Remaja

17 Jan 2026

Lebih dari Merajut Kerukunan, Tradisi Nyadran Perdamaian di Temanggung Digelar Demi Menjaga Alam

17 Jan 2026

Perselingkuhan dan Judol, Pemicu Ribuan Istri Gugat Cerai Suami di Semarang

17 Jan 2026

Perbarui Eksonim, Indonesia Revisi Penulisan Nama Sejumlah Negara Asing

17 Jan 2026

Begini Pola Pelaku Child Grooming di DIY Menguasai Korbannya

17 Jan 2026

Menyisir Jejak Pangeran Samudra, Bangsawan Majapahit yang Abadi di Puncak Kemukus

17 Jan 2026

Trik Menyimpan Pisang Biar Nggak Cepat Membusuk

18 Jan 2026

Enak dan Mengenyangkan, Begini Cerita Warung Pecel dan Brongkos Mbok Teguh Pakis, Magelang

18 Jan 2026

Ratusan Ribu Keluarga Belum Punya Rumah, Apa Rencana Pemkot Semarang?

18 Jan 2026

Ketika Wayang Klithik Menolak jadi 'Artefak' Budaya

18 Jan 2026

Gawat! Dijajah Spesies Asing, Jumlah Serangga Lokal Anjlok

18 Jan 2026

Parenting Tipe C, Gaya Asuh Fleksibel yang Bikin Anak dan Orang Tua Lebih Bahagia

18 Jan 2026

Di Korea Selatan, Siswa Pelaku Bullying Dipersulit Masuk Universitas

19 Jan 2026

Melegenda di Muntilan, Begini Kelezatan Bubur Mbah Gamping

19 Jan 2026

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

A Group Member of

Ikuti kamu di: