BerandaHits
Kamis, 20 Okt 2021 12:14

Beneran Nggak Sih Kalau Kucing Oren Pasti Jantan?

Kucing oren pasti jantan? (Flickr/ Ivan Radic)

Kucing oren alias kucing berwarna bulu oranye dianggap sebagai 'preman' bagi sesama kucing, namun sangat menyenangkan untuk dijadikan peliharaan manusia. Karena perilakunya yang agresif, banyak yang mengira kucing oren sudah pasti berjenis kelamin jantan. Hm, apa iya?

Inibaru.id – Kucing oren alias kucing dengan warna oranye sering dianggap sebagai ‘preman-nya’ kucing. Kucing ini dianggap agresif, galak, dan nggak segan-segan bikin ribut dengan kucing lainnya. Gara-gara stigma ini, ada anggapan kalau kucing oren pasti jantan. Eh, beneran nggak ada kucing oren yang betina?

Beda sikapnya dengan sesama kucing, kucing oren justru cenderung lebih ramah terhadap manusia. Seringkali, kucing ini mau bersikap manis, ramah, dan mau diajak bermain manusia. Saking tingginya anggapan kalau kucing ini menyenangkan untuk dipelihara, sebuah penelitian yang dilakukan di Amerika Serikat bahkan mengungkap fakta kalau kucing oren paling sering diadopsi dari tempat penampungan hewan.

Penelitian ini dilakukan oleh ahli kehewanan dari University of California, Berkeley, Amerika Serikat. Hasilnya menarik, bukannya kucing dengan warna hitam, cokelat, atau bahkan putih, kucing dengan warna oranye-lah yang paling mungkin dipilih untuk diadopsi.

Balik lagi ke pertanyaan apakah kucing oren pasti jantan. Nah, ternyata, ada juga penelitian terkait hal ini, lo. Pada 2007 lalu, peneliti National Laboratory of Cancer Research bernama Stephen O’Brien melakukan penelitian tetang urutan genom kucing yang sudah jadi peliharaan manusia.

Kucing oren betina juga ada, lo. (Flickr/ Nate Steiner)

Penelitian ini dilakukan untuk menemukan kombinasi-kombinasi genetik yang bisa mempengaruhi warna bulu kucing, pola, hingga panjang dari bulu tersebut. Hasilnya ternyata ada banyak sekali kombinasi yang unik. Sebagai contoh, kucing dengan bulu belang bisa saja memiliki gen yang sama dengan gen yang membuat cheetah, sejenis kucing besar pemburu dengan kecepatan lari luar biasa, memiliki totol-totol yang unik.

Nah, soal jenis kelamin kucing oren, ternyata belum tentu semuanya jantan, Millens. Kalau diurutkan secara genetik, bisa saja kucing betina juga memiliki warna bulu oranye.

Kalau diurutkan secara kode genetik, contohlah bulu oranye kucing disebut sebagai kromosom x. Nah, kucing betina punya kromosom x, sementara kucing jantan punya satu x dan satu y. Nah, kalau kucing oren betina, haruslah punya dua gen yang masing-masing berasal dari kedua induknya.

Jadi, kalau induk jantan punya bulu oranye dan pasangannya yang juga berwarna oranye melahirkan kucing betina, bisa jadi kucing betina ini berbulu oranye. Beda soal dengan kucing jantan. Dia memang dilahirkan dari induk betina dengan warna oranye, tapi ayahnya nggak harus berwarna oranye juga.

Jadi, jumlah kucing jantan dengan warna oranye memang lebih banyak ya dari kucing betina dengan warna oranye. Tapi, bukan berarti semua kucing oren itu jantan, Millens. (Kom/IB09/E05)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Gedung PGRI Kabupaten Semarang Dibangun dari Iuran Guru Sekabupaten

25 Apr 2024

Konser Sheila On 7 Lima Kota: Harga Tiket dan Cara Membeli

25 Apr 2024

Mencampur Minyak Kayu Putih dengan Bensin, Memang Boleh?

25 Apr 2024

Kata Kemenaker Soal Lulusan S2 Susah Dapat Kerja di Indonesia

25 Apr 2024

Penanggulangan Narkoba di Kalangan Anak-Anak, Guru BK dan Orang Tua Perlu Dilibatkan

25 Apr 2024

Peningkatan Gas Metana, Ancaman Serius bagi Lingkungan

25 Apr 2024

Menang atas Korsel, Peluang Timnas Indonesia ke Olimpiade 2024 Paris Makin Besar!

26 Apr 2024

Yang Perlu Kamu Lakukan saat Ditelpon Penagih Utang Pinjol; Jangan Diblok!

26 Apr 2024

Komentar Avenged Sevenfold Soal Lagu 'Dear God' yang Populer di Warnet Indonesia

26 Apr 2024

Kecanduan Gim Bisa Bikin Anak Tantrum

26 Apr 2024

Hari Ini, Nama Pratama Arhan Dielu-elukan Seantero Negeri!

26 Apr 2024

Singgung Kesetaraan Gender, Angela: Kesenjangan Gaji 20 Persen

26 Apr 2024

Ngalap Berkah Sunan Muria di Tengah Ribuan Peserta Sewu Kupatan Kudus

26 Apr 2024

Mengabadikan Sejarah Kota Semarang bersama Komunitas Blusuk.an

27 Apr 2024

Mengenal Songgo Buwono, Burger Asli Keraton Yogyakarta

27 Apr 2024

Polemik Warung Madura Dilarang Buka 24 Jam; Antara Keamanan dan Ekonomi

27 Apr 2024

Hana, Nama Perempuan yang Bisa Ditemui di Indonesia, Jepang, dan Korea

27 Apr 2024

Jangan Salah Pilih! Ini Warna Baju yang Bisa Membuat Kamu Terlihat Lebih Tua

27 Apr 2024

Uniknya Satai Ambal Khas Kebumen, Disiram Saus Tempe!

27 Apr 2024

World Water Forum ke-10: ESDM Upayakan Pengadaan Listrik Murah

27 Apr 2024