BerandaHits
Senin, 24 Feb 2019 20:00

HPSN Dimanfaatkan Para Artis Ini untuk Kampanye Antisampah Plastik di Semarang

Beberapa artis yang sedang membagikan sedotan besi kepada masyarakat. (Inibaru.id/ Aldo Rahadhian)

Sejumlah artis mendatangi pasar Johar untuk turut serta menyukseskan kampanye peduli sampah.

Inibaru.id – Memperingati Hari Peduli Sampah Nasional, sejumlah artis ikut memeriahkan gerakan anti-sampah plastik di Semarang, Minggu (24/2/2019). Bertempat di Pasar Johar, para artis tersebut tampak mengunjungi penjual di pasar sembari membagikan sedotan besi atau stainless straw, pin, dan flyer

Para artis yang terlibat dalam kampanye antisampah itu di antaranya Cut Meyriska, Kartika Ayuningtyas, Raeshard Octaviansha, Jonathan Frizzy, Ageng Kiwi, Tessa Kaunang, Roman D Man, Fivey Rachmawati, Imelda Soraya, Livi Andriani, Lisda Oktaviani, dan Hans Christian Hosman.

Turut hadir dalam kampanye tersebut adalah Deputy Chairman Media Group Lestari "Rerie" Moerdijat.

Tak hanya bagi-bagi sedotan besi, pada kesempatan itu Cut Meyriska juga tampak membeli sembako di salah penjual di pasar terbesar di Semarang tersebut. Pemeran Susan dalam film Yowis Ben (2018) itu berharap, keberadaannya sebagai publik figur dapat memberi contoh yang baik bagi masyarakat.

"Semoga ini bisa menjadi contoh untuk terus menjaga diri sendiri dengan mengurangi sampah plastik," ujar aktris 25 tahun tersebut.

Sementara, Tessa Kaunang yang juga turut memeriahkan gerakan antisampah plastik juga mengatakan, kini dirinya mulai sadar untuk mengurangi sampah plastik di rumahnya. Model cum akrtis 42 tahun tersebut mengakui bahwa sbelum ini, rumahnya memang "memproduksi" sampah plastik yang lumayan banyak.

“Setiap belanja biasanya sekarang saya bawa tas sendiri,” ujar Tessa yang sebelumnya mengaku kebanyakan sampah plastik didapatkannya dari berbelanja.

Selain kampanye antisampah plastik pada Hari Sampah, para artis ibukota itu sengaja menyambangi Semarang untuk bertegur sapa dengan masyarakat Kota Lunpia. Hal ini seperti diungkapkan Roman D Man, aktor yang belakangan menjadi idola millenials Tanah Air.

"Saya berharap dapat bersilaturahmi, sosialisasi, sekaligus edukasi kepada masyarakat," tutupnya.

Wah, ada baiknya kita mencontoh mereka. Jika bukan kita, siapa lagi yang bakal mulai mengurangi sampah plastik? (Almira Rheina/E03)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Viral Buku 'Broken Strings, Begini Tanggapan Orang Tua yang Memiliki Anak Remaja

17 Jan 2026

Lebih dari Merajut Kerukunan, Tradisi Nyadran Perdamaian di Temanggung Digelar Demi Menjaga Alam

17 Jan 2026

Perselingkuhan dan Judol, Pemicu Ribuan Istri Gugat Cerai Suami di Semarang

17 Jan 2026

Perbarui Eksonim, Indonesia Revisi Penulisan Nama Sejumlah Negara Asing

17 Jan 2026

Begini Pola Pelaku Child Grooming di DIY Menguasai Korbannya

17 Jan 2026

Menyisir Jejak Pangeran Samudra, Bangsawan Majapahit yang Abadi di Puncak Kemukus

17 Jan 2026

Trik Menyimpan Pisang Biar Nggak Cepat Membusuk

18 Jan 2026

Enak dan Mengenyangkan, Begini Cerita Warung Pecel dan Brongkos Mbok Teguh Pakis, Magelang

18 Jan 2026

Ratusan Ribu Keluarga Belum Punya Rumah, Apa Rencana Pemkot Semarang?

18 Jan 2026

Ketika Wayang Klithik Menolak jadi 'Artefak' Budaya

18 Jan 2026

Gawat! Dijajah Spesies Asing, Jumlah Serangga Lokal Anjlok

18 Jan 2026

Parenting Tipe C, Gaya Asuh Fleksibel yang Bikin Anak dan Orang Tua Lebih Bahagia

18 Jan 2026

Di Korea Selatan, Siswa Pelaku Bullying Dipersulit Masuk Universitas

19 Jan 2026

Melegenda di Muntilan, Begini Kelezatan Bubur Mbah Gamping

19 Jan 2026

Terdampak Banjir, Warga Wonorejo Mulai Mengeluh Gatal dan Demam

19 Jan 2026

Antisipasi Doomscrolling, Atur Batas Waktu Youtube Shorts Anak dengan Fitur Ini!

19 Jan 2026

Opsi Layanan Kesehatan 'Jemput Bola' untuk Warga Terdampak Banjir Wonorejo

19 Jan 2026

Bijak Kenalkan Gawai dan Media Sosial pada Anak

19 Jan 2026

Bupati Pati Sudewo Kena OTT KPK! Terkait Kasus Apa?

19 Jan 2026

Jalur Pekalongan-Sragi Tergenang, Sebagian Perjalanan KA Daop 4 Semarang Masih Dibatalkan

19 Jan 2026

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

A Group Member of

Ikuti kamu di: