BerandaHits
Jumat, 7 Apr 2022 11:34

Asyiknya Berburu Takjil di Aloon-Aloon Baru Kauman Semarang

Berburu takjil di Aloon-Aloon Baru Kauman Semarang. (Ayosemarang/Audrian Firhanussa)

Kalau kamu ada di Kota Semarang di Ramadan tahun ini, coba deh berburu takjil di Aloon-Aloon Baru Kauman. Di sana, kamu bisa membeli aneka jajanan dan makanan khas Semarang dengan harga terjangkau.

Inibaru.id – Ada banyak tempat untuk berburu takjil di Kota Semarang. Salah satunya adalah Pasar Kuliner Ramadan yang ada di Aloon-Aloon Baru Kauman Semarang. Di sini, kamu bahkan bisa menunggu detik-detik berbuka bersama warga lainnya seperti suasana zaman dulu.

Keberadaan Aloon-Aloon Semarang ini membuat suasana Masjid Kauman jadi lebih meriah. Para pedagang di Pasar Kuliner Ramadan juga nggak perlu lagi berjualan di bahu jalan sehingga bikin lalu lintas macet. Warga juga bisa mendapatkan berbagai jajanan dan makanan berat yang bisa mereka santap untuk berbuka puasa.

O ya, lokasi Pasar Kuliner Ramadan ini ada sisi selatan depan Masjid Kauman, Jl. Aloon-Aloon Bar. No.11, Bangunharjo, Kecamatan Semarang Tengah. Kalau mampir ke sana, pasti bakal langsung bisa melihat sejumlah pedagang makanan di bawah tenda yang menjual beraneka ragam makanan khas Semarang dan Jawa Tengah.

Kamu bisa menemukan nasi kebuli, tahu petis, bubur jenang, kolak, kebab, jajan pasar, garang asem, serta makanan khas Ramadan layaknya kurma dan petis bumbon. Yang disebut terakhir ini cukup spesial, lo, Millens.

“Ini (petis bumbon) tepatnya lauk ya, untuk berbuka. Dan petis bumbon khusus dibuat saat bulan Ramadan di Semarang, khususnya bagi warga yang tinggal di sekitar Masjid Kauman,” ujar salah satu pedagang petis bumbon di Aloon-Aloon Baru Kauman, Siti, Minggu (3/4/2022).

Petis bumbon, kuliner khas Ramadan yang diburu di Aloon-aloon Baru Masjid Kauman Semarang. (Jawapos Radar Semarang/Nurchamim)

Jadi ya, petis bumbon ini sebenarnya adalah lauk berkuah dengan rasa gurih, sedikit pedas, manis, dengan aroma petis ikan. Di kuahnya ada cabai rempah dan telur bebek yang sudah direbus sehingga bumbunya meresap ke dalamnya. Duh, pasti nikmat banget ya?

Selain petis bumbon, kamu juga bisa menemukan sejumlah bubur dan minuman menyegarkan seperti es teh, dawet, dan lain sebagainya.

“Ada bubur candil, bubur sumsum, sagu, bubur telo, dan ketan hitam, Nanti diberi santan dan kinco atau cairan gula aren,” kata penjualnya, Novi yang berada di sisi pojok dekat dengan masjid.

Kalau kamu pengin berburu takjil ke sana, datang saja sekitar pukul 15.00 WIB ya. Maklum, para pedagang biasanya baru buka lapak pukul 14.00 WIB Kalau tutupnya, biasanya pukul 21.00 WIB.

“Tapi sebelum jam 21.00 WIB sudah banyak yang tutup karena habis,” terang pengurus Pasar Kuliner Ramadan Ahmad Junaidi, Senin (5/4).

Biasanya sih, harga jajanan di Aloon-Aloon Baru Masjid Kauman ini antara Rp 5 ribu sampai Rp 10 ribu. Kalau makanan berat, memang bisa lebih dari Rp 10 ribu. Tapi, harga ini tergolong murah.

Tertarik berburu takjil di sana, Millens? (Det,Tvo/IB09/E05)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Lebih Dekat dengan Pabrik Rokok Legendaris di Semarang: Praoe Lajar

10 Nov 2024

Kearifan Lokal di Balik Tradisi Momongi Tampah di Wonosobo

10 Nov 2024

Serunya Wisata Gratis di Pantai Kamulyan Cilacap

10 Nov 2024

Kelezatan Legendaris Martabak Telur Puyuh di Pasar Pathuk Yogyakarta, 3 Jam Ludes

10 Nov 2024

Warga AS Mulai Hindari Peralatan Masak Berbahan Plastik Hitam

10 Nov 2024

Sejarah Pose Salam Dua Jari saat Berfoto, Eksis Sejak Masa Perang Dunia!

10 Nov 2024

Memilih Bahan Talenan Terbaik, Kayu atau Plastik, Ya?

10 Nov 2024

Demo Buang Susu; Peternak Sapi di Boyolali Desak Solusi dari Pemerintah

11 Nov 2024

Mengenang Gunungkidul saat Masih Menjadi Dasar Lautan

11 Nov 2024

Segera Sah, Remaja Australia Kurang dari 16 Tahun Dilarang Punya Media Sosial

11 Nov 2024

Berkunjung ke Museum Jenang Gusjigang Kudus, Mengamati Al-Qur'an Mini

11 Nov 2024

Tsubasa Asli di Dunia Nyata: Musashi Mizushima

11 Nov 2024

Menimbang Keputusan Melepaskan Karier Demi Keluarga

11 Nov 2024

Menyusuri Perjuangan Ibu Ruswo yang Diabadikan Menjadi Nama Jalan di Yogyakarta

11 Nov 2024

Aksi Bersih Pantai Kartini dan Bandengan, 717,5 Kg Sampah Terkumpul

12 Nov 2024

Mau Berapa Kecelakaan Lagi Sampai Aturan tentang Muatan Truk di Jalan Tol Dipatuhi?

12 Nov 2024

Mulai Sekarang Masyarakat Bisa Laporkan Segala Keluhan ke Lapor Mas Wapres

12 Nov 2024

Musim Gugur, Banyak Tempat di Korea Diselimuti Rerumputan Berwarna Merah Muda

12 Nov 2024

Indonesia Perkuat Layanan Jantung Nasional, 13 Dokter Spesialis Berguru ke Tiongkok

12 Nov 2024

Saatnya Ayah Ambil Peran Mendidik Anak Tanpa Wariskan Patriarki

12 Nov 2024