BerandaAdventurial
Sabtu, 29 Nov 2019 17:22

Makan Ikan Sembari Menikmati Keindahan Laut Selatan di Pantai Sundak

Makan Ikan Sembari Menikmati Keindahan Laut Selatan di Pantai Sundak

Senja di Pantai Sundak jadi momen yang sebaiknya diabadikan. (Detik)

Menyukai pantai? Jika begitu, Pantai-Pantai di Yogyakarta tentu wajib kamu singgahi saat waktu liburan datang. Di Kabupaten Gunungkidul, terdapat sebuah pantai dengan nama yang unik dan pemandangan yang cantik yaitu Pantai Sundak. Sudahkah kamu mengunjunginya?

Inibaru.id – Ada banyak kegiatan yang bisa dilakukan sembari menunggu malam datang. Jika sedang libur, kamu bisa menggunakan soremu untuk berjalan-jalan di Pantai Sundak. Pantai yang berlokasi di Dusun Pule Gundes, Desa Sidoharjo, Kecamatan Tepus, Gunungkidul, Yogyakarta ini merupakan salah satu pantai yang asyik untuk nongkrong.

Sembari menunggu malam datang, ada beberapa kegiatan yang bisa dilakukan di sana. Selain bermain air, kamu bisa melihat gua air tawar di sana. Gua ini merupakan bagian dari salah satu batu karang.

Meski tingginya hanya dua meter, gua tersebut menyimpan sumur yang kelak menjadi sumber mata air bagi warga sekitar. Eh, bebatuan karang di sana bisa jadi latar berfoto yang keren, lo.

https://storage.travelingyuk.com/unggah/2019/08/c360_2015_05_16_14_57_19_435_yfp.jpg

Ada banyak hal seru yang bisa dilakukan selama di Pantai Sundak. (Traveling Yuk)

Itu saja? Tunggu dulu. Seperti Pantai Baron, Pantai Sundak juga menjadi tempat yang menyenangkan untuk melakukan snorkeling. Pemandangan bawah laut di sana nggak kalah indah dengan pantai-pantai lain, lo.

Jika sudah lelah menyelam, kamu bisa kembali ke daratan dan memesan ikan bakar pada beberapa penjual di sana. Kalau bawa bumbu sendiri, kamu bisa membakarnya bersama teman-temanmu, lo. Kerapu, kakap, nila, gurame, cumi, dan udang adalah jenis yang bisa kamu olah di sana. Wah, serasa jadi anak pantai beneran nih. Ha-ha.

Seperti pantai-pantai lain di Gunungkidul, untuk menikmati keindahan Pantai Sundak, pengunjung perlu membayar tiket dengan harga Rp 10 ribu saja. Pantai ini dibuka setiap hari, jadi kamu bisa ke sana kapan pun punya waktu luang. (IB15/E03)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Ihwal Mula Kampung Larangan di Sukoharjo, 'Zona Merah' yang Pantang Dimasuki Bumiputra

12 Apr 2025

Lagu "You'll be in My Heart" Viral; Mengapa Baru Sekarang?

12 Apr 2025

Demi Keamanan Data Pribadi, Menkomdigi Sarankan Pengguna Ponsel Beralih ke eSIM

12 Apr 2025

Bikin Resah Pengguna Jalan, Truk Sampah Rusak di Kota Semarang Bakal Diperbaiki

12 Apr 2025

Ketika Pekerjaan Nggak Sesuai Dream Job; Bukan Akhir Segalanya!

12 Apr 2025

Lindungi Masyarakat, KKI Cabut Hak Praktik Dokter Tersangka Pelecehan Seksual secara Permanen

12 Apr 2025

Mengenal Getuk Kethek, Apakah Terkait dengan Monyet?

13 Apr 2025

Di Balik Mitos Suami Nggak Boleh Membunuh Hewan saat Istri sedang Hamil

13 Apr 2025

Kisah Kampung Laut di Cilacap; Dulu Permukiman Prajurit Mataram

13 Apr 2025

Mengapa Manusia Takut Ular?

13 Apr 2025

Nilai Tukar Rupiah Lebih Tinggi, Kita Bisa Liburan Murah di Negara-Negara Ini

13 Apr 2025

Perlu Nggak sih Matikan AC Sebelum Matikan Mesin Mobil?

14 Apr 2025

Antrean Panjang Fenomena 'War' Emas; Fomo atau Memang Melek Investasi?

14 Apr 2025

Tentang Mbah Alian, Inspirasi Nama Kecamatan Ngaliyan di Kota Semarang

14 Apr 2025

Mengenal Oman, Negeri Kaya Tanpa Gedung Pencakar Angkasa

14 Apr 2025

Farikha Sukrotun, Wasit Internasional Bulu Tangkis yang Berawal dari Kasir Toko Bangunan Kudus

14 Apr 2025

Haruskah Tetap Bekerja saat Masalah Pribadi Mengganggu Mood?

14 Apr 2025

Grebeg Getuk 2025 Sukses Meriahkan Hari Jadi ke-1.119 Kota Magelang

14 Apr 2025

Tradisi Bawa Kopi dan Santan dalam Pendakian Gunung Sumbing, Untuk Apa?

15 Apr 2025

Keindahan yang Menakutkan, Salju Turun saat Sakura Mekar di Korea Selatan

15 Apr 2025