BerandaAdventurial
Senin, 19 Mei 2024 09:59

Lor Tinalah, Tempat Makan di Jogja dengan View Sungai dan Sawah

Tempat makan Lor Tinalah di Kulonprogo, Yogyakarta. (IG/seneng_nongkrong)

Berlokasi kurang lebih 24 kilomter dari pusat kota Yogyakarta, kamu bisa makan dan minum enak sekaligus menikmati pemandangan alam yang syahdu di Lor Tinalah.

Inibaru.id – Buka rahasia lagi kalau Jogja dipenuhi dengan tempat-tempat yang menarik. Di sana, tempat makan bahkan banyak yang berada di lokasi yang cantik. Nah, salah satu dari tempat makan tersebut adalah Lor Tinalah.

Lokasinya ada di tepi Sungai Tinalah, tepatnya di Jalan Persandian, Kedungrong, Kecamatan Samigaluh, Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta. Dari pusat kota Yogyakarta, jaraknya kurang lebih 24 kilometer ke arah barat laut, Millens.

Karena berada di tepi Sungai Tinalah yang masih jernih aliran airnya. Sudah bisa dibayangkan kan secantik apa pemandangan restoran ini. Apalagi, di sebelah restoran juga masih ada sawah dan background perbukitan yang masih asri. Yap, sembari makan atau minum, kamu bisa melihat pemandangan alam yang cantik, mendengarkan gemericik air sungai yang menenangkan, dan merasakan udara yang masih segar. Benar-benar pas buat healing, ya?

Oleh karena itulah, meski punya bagian indoor, bagian outdoor-nya lebih banyak diminati pengunjung. Tapi, hal ini juga memberikan konsekuensi tersendiri, yaitu pengunjung harus pandai-pandai datang di waktu di mana hujan nggak turun agar bisa menikmati pemandangan dengan maksimal. Kalau nggak, datang ke Lor Tinalah pas musim kemarau juga bisa jadi opsi yang menarik.

Kamu bisa makan sembari melihat pemandangan alam cantik di Lor Tinalah. (Googleuser/Phitoet Wulandari)

Lantas, apa saja ya yang bisa kamu cicipi di sana? Terkait dengan menu dan harganya, kamu bisa mengeceknya langsung di akun Instagramnya, @lor.tinalah. Tapi, secara umum tempat makan ini menyediakan berbagai menu bakaran, pecel, hingga minuman kekinian seperti kopi.

Terdapat juga menu prasmanan dengan harga terjangkau seperti ayam paha bakar yang dibanderol Rp14 ribu, satai telur puyuh seharga Rp5 ribu, ikan pindang balado dengan harga Rp 8 ribu, lele mangut Rp15 ribu, dan lain-lain. Untuk minuman, terdapat aneka jus dan milkshake dengan harga bervariasi dari Rp10 ribu sampai Rp18 ribu.

Ada juga camilan nikmat seperti mendoan, bakwan jagung, pisang goreng, singkong keju, dan lain-lain dengan harga paling mahal Rp15 ribu. Intinya, kamu bisa milih makan berat atau hanya ngemil begitu sampai di sana.

Selain view yang indah dan kuliner yang menarik, kamu juga bisa mencoba sejumlah fasilitas di tempat makan Lor Tinalah Kedungrong ini seperti persewaan skuter, spot foto, dan lain-lain. Bener-bener menarik, ya?

Lor Tinalah buka dari Senin sampai Jumat dari pukul 10.30 WIB sampai 20.00 WIB. Untuk akhir pekan, buanya dari pukul 08.00 WIB sampai 20.00 WIB. Tertarik untuk wisata kuliner sembari menikmati pemandangan alam cantik di sana, Millens? (Arie Widodo/E05)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Lezatnya Mi Ayam Ceker Pak Kawit yang Melegenda di Pusat Kota Semarang

16 Jan 2026

Rupiah Masuk Daftar 5 Besar Mata Uang Terlemah di Dunia

16 Jan 2026

Kembali Didera Banjir, Warga Desa Wonorejo Memilih Bertahan di Rumah

16 Jan 2026

Bertahan dalam Banjir; dari Alasan Merawat Ternak hingga Menjaga Anggota Keluarga

16 Jan 2026

Yuk, Intip Tradisi Leluhur 'Nabung' Air Hujan yang Mulai Terlupakan

16 Jan 2026

Jateng Nol Desa Sangat Tertinggal, Kini Ribuan Berstatus Mandiri dan Maju!

16 Jan 2026

Viral Buku 'Broken Strings, Begini Tanggapan Orang Tua yang Memiliki Anak Remaja

17 Jan 2026

Lebih dari Merajut Kerukunan, Tradisi Nyadran Perdamaian di Temanggung Digelar Demi Menjaga Alam

17 Jan 2026

Perselingkuhan dan Judol, Pemicu Ribuan Istri Gugat Cerai Suami di Semarang

17 Jan 2026

Perbarui Eksonim, Indonesia Revisi Penulisan Nama Sejumlah Negara Asing

17 Jan 2026

Begini Pola Pelaku Child Grooming di DIY Menguasai Korbannya

17 Jan 2026

Menyisir Jejak Pangeran Samudra, Bangsawan Majapahit yang Abadi di Puncak Kemukus

17 Jan 2026

Trik Menyimpan Pisang Biar Nggak Cepat Membusuk

18 Jan 2026

Enak dan Mengenyangkan, Begini Cerita Warung Pecel dan Brongkos Mbok Teguh Pakis, Magelang

18 Jan 2026

Ratusan Ribu Keluarga Belum Punya Rumah, Apa Rencana Pemkot Semarang?

18 Jan 2026

Ketika Wayang Klithik Menolak jadi 'Artefak' Budaya

18 Jan 2026

Gawat! Dijajah Spesies Asing, Jumlah Serangga Lokal Anjlok

18 Jan 2026

Parenting Tipe C, Gaya Asuh Fleksibel yang Bikin Anak dan Orang Tua Lebih Bahagia

18 Jan 2026

Di Korea Selatan, Siswa Pelaku Bullying Dipersulit Masuk Universitas

19 Jan 2026

Melegenda di Muntilan, Begini Kelezatan Bubur Mbah Gamping

19 Jan 2026

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

A Group Member of

Ikuti kamu di: