BerandaPasar Kreatif
Minggu, 6 Okt 2018 09:40

Setiya Aji, Penggagas Kebun Bunga Yang Untung Puluhan Juta

Kebun bunga Setiya Aji. (halallifestyle.id)

Setiya Aji, pria asal Bandungan ini berhasil mengelola kebun bunga di kampungnya hingga memperoleh keuntungan puluhan juta perbulannya. Hm, bagaimana usaha Aji bisa berkembang seperti ini, ya?

Inibaru.id – Pria yang memiliki sapaan akrab Aji ini mengisahkan, kesuksesan bisnisnya bermula dari hobinya menanam bunga di kebun rumahnya. kebun yang berada di Dusun Ngasem, Desa Jetis, Bandungan tersebut semula beroperasi hanya untuk memenuhi permintaan pasar dari Semarang, Bandung, Madiun, dan Surabaya.

Pada 2016, kebunnya didatangi banyak orang untuk berswafoto dan membeli bunga. Hal ini terjadi lantaran dia mengunggah foto kebun bunganya dan menjadi viral di media sosial, Millens.

Setiya Aji, alumni Universitas Negeri Semarang. (suarr.id)

Melihat potensi yang ada, Aji memutuskan untuk menyewakan kebunnya sebagai lokasi swafoto berlatar belakang bunga-bunga yang telaten ditanamnya.

Karena jumlah pengunjung yang datang semakin banyak, Aji lantas mengajak para petani yang merupakan tetangganya untuk bekerja sama. Mereka tergabung dalam satu kelompok objek wisata. 

Dengan lahan yang lebih luas, usaha Aji mendatangkan rezeki bagi warga sekitar. (youtube.com)

Merger tanah jadi keputusan tepat unruk menampung pengunjung dan membuat mereka berkeliling dengan leluasa dan nyaman. Berkat bantuan masyarakat sekitar untuk menggabungkan tanah, kebun bunga Setiya Aji bertambah luasnya dari setengah hektar mencapai lima hektar. Wah!

Keuntungan perluasan lahan ini nggak hanya dinikmati para pengunjung. Aji mampu memberikan manfaat besar warga sekitar, “Sistemnya menjadi bagi hasil, total ada sekitar 100 petani, dan warga sekitar yang menjadi mitra, sehingga mendapatkan tambahan uang dari usaha ini,” ujar Aji seperti dikutip dari radarsemarang.com (8/3/2018).

Meskipun memiliki gelar sarjana dan pengalaman berkebun, Aji tetap menggali potensi diri. Untuk bertahan di era modern ini, perlu banyak skill dan kreativitas  dalam mengelola bisnis kan? Dia rajin mengikuti pelbagai pelbagai pelatihan seperti kepariwisataan dari Dinas Pemuda, Olah Raga, Kebudayaan dan Pariwisata serta pelatihan pemandu wisata. Keren kan?

Rencananya, Aji akan menambah varian bunga di kebun biar makin ciamik. Wah, pasti memanjakan kamu-kamu, para pemburu spot swafoto ya? (MG13/E05)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Jalan Thamrin dan Depok Semarang Wajib Parkir Elektronik; Bayar Uang Tunai Dilarang

10 Okt 2024

Pakai Satu Nomor WhatsApp di Dua Ponsel? Bisa!

10 Okt 2024

Libur Panjang, Polda Jateng Larang Bus Besar Naik ke Lokasi Wisata Dieng

10 Okt 2024

Mungkinkah Pengajuan Kembali (PK) Kasus Kopi Sianida Jessica Wongso Dikabulkan?

10 Okt 2024

Mengapa Windows 9 dan iPhone9 Nggak Pernah Eksis?

10 Okt 2024

Uniknya Sejarah Desa Gajahan Karanganyar, Konon Bekas Kandang Gajah Keraton

10 Okt 2024

Damkar Jepara Tangani 63 Kasus Evakuasi Reptil Sepanjang 2024, Mayoritas Piton

10 Okt 2024

Manfaat dan Tren Ginger Shot untuk Kesehatan

10 Okt 2024

Catatan Komnas HAM 2024: Kepolisian Paling Banyak Diadukan Masyarakat

11 Okt 2024

Segarnya Dawet Telasih Bu Hj Sipon, Melegenda di Pasar Gede Solo

11 Okt 2024

Serunya Jalan-Jalan Sambil Diintai 'Mata' Raksasa di Kota Sibiu

11 Okt 2024

Menggelegar, Seperti Apa Bahaya Suara 'Sound Horeg' bagi Telinga?

11 Okt 2024

Mengapa Menikah Muda Membawa Risiko Cepat Bercerai?

11 Okt 2024

Seru, Ratusan Siswa Belajar Menari dan Membatik di Museum Kartini

11 Okt 2024

PPDS Anestesi akan Dibuka Kembali, Undip Perbaiki Sistem

12 Okt 2024

Tertarik Investasi Emas di Antam? Yuk Simak Kelebihannya Terlebih Dahulu

12 Okt 2024

Pemakai QRIS Makin Banyak, Uang Tunai Bakal Nggak Laku?

12 Okt 2024

Viral Skincare Overclaim; Produk Nggak Berbahaya, tapi Nirmanfaat

12 Okt 2024

Akhirnya, Batas Usia dan Penampilan Menarik di Lowongan Kerja Kembali Digugat di MK

12 Okt 2024

Lenggak-lenggok Para Penari Cilik di Sanggar Padma Baswara Demak

12 Okt 2024