Inibaru.id - Dulu, mendengar kisah pilu mahasiswa yang bertahan hidup di kota lain merupakan hal yang wajar. Mereka bersusah payah menghemat uang, bekerja mencari tambahan pemasukan agar bisa bertahan di kampus sampai lulus.
Kini, cerita mahasiswa kelaparan sudah jarang kita dengar seenggaknya di kalangan Universitas Diponegoro (Undip). Pasalnya, demi menyejahterakan para mahasiswanya, Undip mengadakan program bagi-bagi makanan setiap Selasa dan Rabu.
Kegiatan yang sudah dimulai sejak 7 September 2022 ini terus berlangsung dan disambut baik oleh para mahasiswa. Rektor Undip Yos Johan Utama mengatakan kegiatan bagi-bagi makanan merupakan cara Undip memberikan pelayanan kesejahteraan kepada mahasiswanya.
“Ini merupakan langkah kecil dari Undip untuk semakin menyejahterakan mahasiswanya. Kita uji coba dulu, nanti Insyallah kita tambah jumlah tempat pembagian, tambah hari pembagian makanan bergizi, dan jumlah makanan bergizinya," tutur Prof. Yos.
Setiap Selasa dan Rabu, sebelum jam makan siang, sekitar pukul 11.00 WIB makanan mulai dibagi-bagikan. Mengutip dari laman undip.ac.id, ada sejumlah titik pembagian makanan di area kampus Undip Tembalang, yaitu halaman Student Center Undip, selasar aula Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan (FPIK) Undip, dan parkiran SA-MWA Undip. Selain itu, ada juga pembagian makanan untuk mahasiswa di kampus Undip Pleburan yang bertempat di Auditorium Imam Barjo.
Menu Makanan Memperhatikan Nutrisi
Mahasiswa yang mau mencicip makanan gratis dari kampus nggak perlu khawatir soal kandungan gizinya. Program yang dijalankan oleh bagian Kemahasiswaan Undip bersama Bidang Kesejahteraan Mahasiswa (KESMA) BEM Undip ini memperhatikan betul kandungan nutrisinya.
Menu makanan selalu dikoordinasi dengan U-Food. Menu selalu bervariasi dengan kandungan gizi yang lengkap. Hal ini bertujuan agar makanan itu mendukung energi mahasiswa dalam melaksanakan kegiatan selanjutnya.
Meski begitu, Rektor Undip mengatakan bahwa dirinya membuka saran dan masukan terkait program dan menu makanan.
Baca Juga:
Empat Cara Membersihkan Sepatu Putih“Makanan bergizi ini hanya untuk mahasiswa Undip dan saya butuh masukan Anda. Kalau misalkan makanannya tidak memenuhi standar, silakan hubungi saya, beri masukan ke saya. Nanti akan saya cek sendiri,” tambah Prof Yos.
Rektor Undip berharap program bagi-bagi makanan sehat khusus untuk mahasiswa Undip setiap Selasa dan Rabu pukul 11.00 WIB ini berjalan terus-menerus. Dia berharap jumlah makanan yang dibagikan bisa semakin banyak, menu semakin bervariatif, dan titik pembagian semakin tersebar di seluruh Undip.
Sementara kini, jumlah makanan yang dibagi dalam satu hari sebanyak 1.450 porsi. Di kampus Undip Tembalang ada tiga titik, masing-masing 400 porsi, dan di kampus Undip Pleburan ada 250 porsi.
Wah, semoga dengan adanya program ini para mahasiswa Undip yang saban hari jajan nasi kucing bisa perbaikan gizi, ya! Belajar lebih tenang, kantong lebih aman! (Siti Khatijah/E05)