BerandaHits
Senin, 12 Mei 2024 13:24

Pentingnya Memakai Sabuk Pengaman saat Naik Bus

Sabuk pengaman di kursi bus wajib disediakan dan dipakai penumpang. (Otoniaga)

Sudah ada aturan tentang kewajiban bus menyediakan sabuk pengaman di kursi penumpang bus. Sayangnya, masih banyak bus yang nggak menyediakannya. Bahkan, masih banyak pula penumpang yang nggak taahu pentingnya memakai sabuk pengaman saat naik bus.

Inibaru.id – Kecelakaan bus yang membawa rombongan pelajar sekolah kembali terjadi. Kali ini, kecelakaan terjadi di Kecamatan Ciater, Subang, Jawa Barat pada Sabtu (11/5/2024) pukul 18.45. Sebagian besar dari total 11 korban meninggal dunia adalah pelajar SMK Lingga Kencana, Depok.

Diduga, bus mengalami rem blong di turunan Ciater saat melaju dari Bandung menuju Subang. Pasalnya, sebelum terguling, bus sempat menabrak sejumlah kendaraan lain seperti sepeda motor dan juga mini bus.

Yang cukup mengenaskan, banyak korban yang bergelimpangan di jalan setelah bus terguling. Ada sejumlah korban yang bahkan tertimpa badan bus. Hal ini membuat sejumlah pihak menduga jika para penumpang nggak memakai sabuk pengaman.

Sebenarnya, di Indonesia sudah ada aturan yang mewajibkan setiap setiap kursi bus dilengkapi dengan sabuk pengaman. Aturan tersebut adalah Peraturan Menteri Perhubungan Nomor 29 tahun 2015, tepatnya pada Standar Pelayanan Minimal (SPM) Angkutan Penumpang nomor 2 pon G10. Dalam aturan tersebut, terungkap bahwa setidaknya di semua tempat duduk bus terpasang jenis sabuk pengaman dua titik (hanya terpasang untuk mengikat pinggang, bukannya jenis tiga titik seperti di kursi sopir bus).

“Sebenarnya sudah ada aturan tentang perusahaan bus harus memasang sabuk pengaman untuk penumpang bus, namun masih banyak perusahaan yang belum menerapkannya. Padahal, kendaraan yang nggak melengkapi sabuk pengaman seharusnya nggak lolos inspeksi,” ungkap Ketua Sub Komite Lalu Lintas dan Angkutan Jalan (LLAJ) Kominte Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT) Ahmad Wildan sebagaimana dilansir dari Kompas, (30/5/2022).

Sayangnya, meski sudah disediakan, banyak penumpang bus nggak memakai sabuk pengaman. (Indonesian.usedtruckbus)

Memangnya, sabuk pengaman bakal selalu bisa menyelamatkan penumpang bus dari kecelakaan? Yang namanya takdir memang nggak bisa dilawan ya, Millens. Tapi, setidaknya dengan memakai sabuk pengaman, setidaknya jumlah korban meninggal atau luka berat saat terjadi kecelakaan bus bisa ditekan.

“Sabuk pengaman ini sangat penting. Ada contoh kecelakaan bus menabrak sampai bikin penumpang terlontar di dalam bus. Bahkan ada yang sampai terbang keluar. Ini yang fatal,” lanjut Wildan.

Di sisi lain, sebenarnya sudah banyak PO bus yang menerapkan hal ini, khususnya pada bus-bus keluaran terbaru. Sayangnya, penerapan aturan yang belum tegas membuat banyak bus-bus keluaran lama yang nggak dilengkapi sabuk pengaman tetap bisa beroperasi dengan leluasa di jalanan.

“Kalau bus keluaran terbaru banyak yang sudah mementingkan keselamatan, jadi di setiap kursi sudah dilengkapi sabuk pengaman. Ada juga beberapa PO yang sudah menerapkan regulasi mewajibkan penumpang memakainya. Sayangnya, meski kru sudah mengingatkan, banyak penumpang juga nggak mau memakai,” ungkap salah seorang sopir bus PO Agra Mas, Anton.

Yap, sepertinya memang harus ada penerapan aturan tegas agar semua kursi penumpang di bus yang ada di Indonesia dilengkapi dengan sabuk pengaman. Selain itu, edukasi bagi penumpang bus juga perlu ditingkatkan agar mau memakainya. Demi keselamatan, Millens. Setuju? (Arie Widodo/E05)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Cantiknya Deburan Ombak Berpadu Sunset di Pantai Midodaren Gunungkidul

8 Nov 2024

Mengapa Nggak Ada Bagian Bendera Wales di Bendera Union Jack Inggris Raya?

8 Nov 2024

Jadi Kabupaten dengan Angka Kemiskinan Terendah, Berapa Jumlah Orang Miskin di Jepara?

8 Nov 2024

Banyak Pasangan Sulit Mengakhiri Hubungan yang Nggak Sehat, Mengapa?

8 Nov 2024

Tanpa Gajih, Kesegaran Luar Biasa di Setiap Suapan Sop Sapi Bu Murah Kudus Hanya Rp10 Ribu!

8 Nov 2024

Kenakan Toga, Puluhan Lansia di Jepara Diwisuda

8 Nov 2024

Keseruan Pati Playon Ikuti 'The Big Tour'; Pemanasan sebelum Borobudur Marathon 2024

8 Nov 2024

Sarapan Lima Ribu, Cara Unik Warga Bulustalan Semarang Berbagi dengan Sesama

8 Nov 2024

Ikuti Tren Nasional, Angka Pernikahan di Kota Semarang Juga Turun

9 Nov 2024

Belajar dari Yoka: Meski Masih Muda, Ingat Kematian dari Sekarang!

9 Nov 2024

Sedih dan Bahagia Disajikan dengan Hangat di '18x2 Beyond Youthful Days'

9 Nov 2024

2024 akan Jadi Tahun Terpanas, Benarkah Pemanasan Global Nggak Bisa Dicegah?

9 Nov 2024

Pemprov Jateng Dorong Dibukanya Kembali Rute Penerbangan Semarang-Karimunjawa

9 Nov 2024

Cara Bijak Orangtua Menyikapi Ketertarikan Anak Laki-laki pada Makeup dan Fashion

9 Nov 2024

Alasan Brebes, Kebumen, dan Wonosobo jadi Lokasi Uji Coba Program Makan Bergizi di Jateng

9 Nov 2024

Lebih Dekat dengan Pabrik Rokok Legendaris di Semarang: Praoe Lajar

10 Nov 2024

Kearifan Lokal di Balik Tradisi Momongi Tampah di Wonosobo

10 Nov 2024

Serunya Wisata Gratis di Pantai Kamulyan Cilacap

10 Nov 2024

Kelezatan Legendaris Martabak Telur Puyuh di Pasar Pathuk Yogyakarta, 3 Jam Ludes

10 Nov 2024

Warga AS Mulai Hindari Peralatan Masak Berbahan Plastik Hitam

10 Nov 2024