inibaru indonesia logo
Beranda
Hits
Empat Cara Membersihkan Sepatu Putih
Selasa, 27 Sep 2022 13:05
Penulis:
Inibaru Indonesia
Inibaru Indonesia
Bagikan:
Sepatu putih harus rutin dibersihkan agar noda tidak menempel. (iStockphoto/urbazon via CNN)

Sepatu putih harus rutin dibersihkan agar noda tidak menempel. (iStockphoto/urbazon via CNN)

Sepatu putih memberi kesan bersih dan segar bagi pemakainya. Sayangnya, sedikit noda dan kotoran bakal membuat sepatu ini terlihat lusuh. Jika hal ini terjadi, coba deh menerapkan satu dari empat cara membersihkan sepatu putih berikut ini.

Inibaru.id – Kamu nggak akan salah jika memakai sepatu putih untuk dipadu-padankan dengan semua jenis pakaian. Yap, sepatu putih selalu terlihat trendi dan elegan.

Sayangnya, saat sepatu putih kesayanganmu terkena noda, tanah, atau kotoran lainnya, maka akan terlihat kotor dan usang.

Terlebih lagi, membersihkan sepatu putih bukanlah hal yang mudah. Karena itu, nggak banyak orang yang berani memakainya.

Tapi jangan panik dulu, Millens. Dikutip dari laman Famous Footwear via Medcom, ada beberapa trik yang bisa kamu coba untuk menghilangkan noda dan menjaga sepatu putih favoritmu tetap terlihat kinclong. Dijamin deh, sepatu putihmu bakal mirip seperti baru lagi! Berikut cara yang bisa diikuti:

Air Sabun Hangat

Tambahkan satu sendok teh cairan pencuci piring ke dalam satu cangkir air hangat. Aduk. Gunakan kain atau sikat gigi kemudian gosok sepatu dengan perlahan sampai bersih. Bersihkan sisa air dan biarkan kering selama beberapa jam. Cara ini cocok membersihkan sepatu putih yang terbuat dari bahan apa saja.

Baking Soda dan Cuka Putih

Baking soda dan cuka bisa digunakan untuk membersihkan sepatu. (Pexels via Rukita)
Baking soda dan cuka bisa digunakan untuk membersihkan sepatu. (Pexels via Rukita)

Punya sepatu dari kanvas? Kamu bisa memakai baking soda dan cuka putih. Campurkan satu sendok makan air panas dengan satu sendok makan cuka putih dan satu sendok makan soda kue. Aduk hingga berbentuk pasta. Ambil sikat gigi, colek sedikit pasta tadi dan oleskan ke sepatu dengan gerakan memutar. Biarkan sepatu putihmu mengering selama beberapa jam sebelum menyikat dan mengibaskan pasta kering.

Pemutih yang Sangat Encer

Gunakan pemutih yang telah diencerkan untuk membersihkan sepatu berbahan kain. Caranya, buat larutan pemutih dengan perbandingan 1 bagian pemutih dengan 5 bagian air. Pakai sikat gigi untuk menggosok sepatumu dengan gerakan memutar. Lap dengan kain lembap untuk menyeka larutan. Biarkan sepatu kering selama minimal lima jam.

Jika kamu mau mencoba cara ini, pastikan untuk nggak memakai lebih banyak pemutih ya. Bukannya tambah putih, justru sepatumu bakal kuning. Satu lagi, lakukan pembersihan ini di tempat terbuka atau tempat yang berventilasi baik.

Pasta Gigi

Pilih pasta gigi berwarna putih, oleskan ke seluruh permukaan sepatu dengan gerakan melingkar. Biarkan hingga 10 menit sebelum menyekanya dengan handuk basah.

Menjaga Sepatu Putih Tetap Bersih

Setelah sepatu putih kamu terlihat bersih, berikut adalah beberapa tips berguna untuk membantu menjaganya agar tetap dalam kondisi terbaik:

- Ada noda atau nggak, pastikan kamu menjaga kebersihan sepatu memakai semprotan antinoda dan air setiap beberapa minggu;

- Segera bersihkan noda. Semakin lama kamu biarkan, semakin bandel noda bakal melekat;

- Jangan termakan iklan untuk mencuci sepatu dengan mesin karena sepatu jadi gampang rusak;

- Kalau semua cara di atas sudah kamu coba tapi sepatumu tetap buluk, mungkin ini saatnya untuk membeli sepasang sepatu putih baru.

Gimana, tertarik merawat sepatu putihmu dengan tips di atas? (Siti Zumrokhatun/E07)

Artikel ini telah terbit di Medcom dengan judul “Ingin Sepatu Putih Tetap Kinclong? Ikuti 4 Cara Efektif Membersihkannya”.

Komentar

OSC MEDCOM
inibaru indonesia logo

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

Social Media

Copyright © 2024 Inibaru Media - Media Group. All Right Reserved