BerandaHits
Kamis, 1 Okt 2025 09:01

Jadwal Japanese Film Festival 2025 dan Daftar Film yang Tayang di 9 Kota di Indonesia

Japanese Film Festival 2025 akan kembali hadir di Indonesia. (Ja.jpf.go.jp)

Bakal hadir di 9 kota di Indonesia, Japanese Film Festival 2025 menampilkan sejumlah film Jepang yang menarik untuk kamu tonton. Apa saja ya film-film tersebut?

Inibaru.id – Para pencinta budaya Jepang, siap-siap! Japanese Film Festival (JFF) 2025 bakal kembali menyapa penonton di Indonesia. Festival tahunan yang diselenggarakan oleh The Japan Foundation, Jakarta ini akan digelar mulai November hingga Desember 2025. Bukan cuma Jakarta dan Bandung, kota-kota seperti Makassar, Palembang, hingga Balikpapan juga kebagian jatah layar tahun ini.

Bagi yang belum tahu, JFF bukan sekadar pemutaran film Jepang. Festival ini adalah cara Jepang untuk mengenalkan budayanya lewat medium sinema. Sejak kali pertama hadir di Indonesia pada 2016, JFF konsisten menyuguhkan film-film pilihan yang menggambarkan kehidupan, nilai, dan imajinasi masyarakat Jepang, Gez.

Nah, berikut jadwal lengkap dan lokasi Japanese Film Festival 2025 yang bisa kamu sambangi:

· Jakarta: 6–9 November di CGV Grand Indonesia

· Bandung: 21–23 November di CGV 23 Paskal Shopping Center

· Padang (Special Visit): 22 November di CGV Raya Padang

· Makassar: 12–14 Desember di CGV Panakkukang Square

· Yogyakarta: 13–14 Desember di CGV Pakuwon Mall Jogja

· Medan (Special Visit): 6 Desember di CGV Focal Point

· Balikpapan (Special Visit): 6 Desember di CGV Plaza Balikpapan

· Palembang: 19–21 Desember di CGV Social Market

· Surabaya: 19–21 Desember di CGV BG Junction

Daftar kota di Indonesia yang menggelar Japanese Film Festival 2025. (Ja.jpf.go.jp)

Nggak hanya soal kota penyelenggara yang semakin banyak, tahun ini film-film yang diputar juga bervariasi banget, dari klasik sampai rilisan terbaru. Beberapa judul yang sudah dikonfirmasi bakal tayang antara lain:

· Sunset Sunrise (2025)

· The Boy and The Dog (2025)

· 366 Days (2025)

· Petals and Memories (2025)

· Showtime 7 (2025)

· Cells at Work! (2024)

· 6 Lying University Students (2024)

· Teasing Master Takagi-san (2024)

· Angry Squad: The Civil Servant and the Seven Swindlers (2024)

· A Big Home (2024)

· Ghost in the Shell (1995)

· Seven Samurai (1954)

Film-film tersebut mewakili berbagai genre, mulai dari drama keluarga, romansa, thriller, hingga sci-fi klasik. Buat kamu yang baru mau mulai menonton film Jepang, festival ini adalah pintu masuk yang pas.

Selain tayangan layar lebar, beberapa kota juga akan menghadirkan aktivitas interaktif, seperti diskusi film dan sesi tanya jawab dengan pembicara spesial, meski jadwal lengkapnya terkait hal ini baru bakal diumumkan di kemudian hari, Gez.

Dengan kehadiran JFF 2025, jelas bahwa Jepang tidak main-main dalam membangun jembatan budaya lewat sinema. So, jangan sampai kelewatan, ya! Cek kota terdekatmu dan catat tanggalnya! (Arie Widodo/E07)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Mengintip Sisi Lain Nusakambangan yang Indah di Pantai Bantar Panjang

11 Jan 2026

Waroeng Sate Pak Dul Tjepiring, Tempat Makan yang Juga Museum Mini

11 Jan 2026

Bahaya yang Mengintai saat Anak Terlalu Cepat Diberi Gawai

11 Jan 2026

Lebih dari Menikmati Kopi, 'Ngopi' adalah tentang Koneksi dan Ekspresi Diri

11 Jan 2026

Sungai Finke Sudah Mengalir Sebelum Dinosaurus Lahir

11 Jan 2026

Musim Hujan Bikin Para Ibu Gampang Capek dan Baperan? Ini Penjelasan Ilmiahnya!

11 Jan 2026

Menilik Keindahan Curug Merak di Kabupaten Temanggung

12 Jan 2026

Cara Naik Kereta 36+3 di Jepang yang Santai dan Kaya Pemandangan Indah

12 Jan 2026

Belenggu Musim Baratan bagi Nelayan; Gagal Melaut dan Terjerat Lintah Darat

12 Jan 2026

Koperasi hingga Budi Daya Ikan, Upaya Pemkot Bantu Nelayan Semarang hadapi Paceklik

12 Jan 2026

3 Kode dari Tubuh Kalau Kamu Alami Intoleransi Gluten!

12 Jan 2026

Akses Jalan Mulai Terbuka, Desa Tempur Jepara Perlahan Bangkit Pascalongsor

12 Jan 2026

'Project Y', Film Korea Terbaru yang Duetkan Aktris Papan Atas Korea Han So-hee dan Jun Jong-seo

13 Jan 2026

Cerita Legenda Puncak Syarif di Gunung Merbabu

13 Jan 2026

Merti Sendang Curug Sari dan Kampanye 'Nggodog Wedang' Warga Pakintelan Semarang

13 Jan 2026

In This Economy, Mengapa Orang Masih Berburu Emas meski Harga Sudah Tinggi?

13 Jan 2026

Riset Ungkap Kita Sering Merasa Kebal dari Dampak Perubahan Iklim

13 Jan 2026

Bolehkah Makan Malam Cuma Pakai Buah?

13 Jan 2026

Sebenarnya, Boleh Nggak Sih Merokok di Trotoar Kota Semarang?

14 Jan 2026

Paradoks Memiliki Anak di Korea, Dianggap Berkah Sekaligus Kutukan Finansial

14 Jan 2026

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

A Group Member of

Ikuti kamu di: