BerandaAdventurial
Minggu, 6 Mar 2021 09:30

Daycation ke Luar Negeri Tanpa Ribet di Negara-Negara Bebas Visa Ini, yuk!

Jepang, salah satu negara bebas visa bagi wisatawan Indonesia. (Flickr/ Lucius Kwok)

Daycation ke luar negerti bukan lagi hal sulit karena sejumlah maskapai kadang menyediakan promo tiket gila-gilaan. Hal ini kian dipermudah karena beberapa negara telah menerapkan bebas visa untuk wisatawan Indonesia. Di mana saja?

Inibaru.id - Banting harga yang kerap dilakukan maskapai penerbangan untuk meningkatkan penjualan tiket ke luar negeri sejatinya bisa menjadi angin segar untuk pelancong kelas menengah. Namun, mereka acap memilih mengurungkan diri lantaran malas menghadapi keribetan membuat visa.

Eits, tapi perlu kamu tahu, beberapa negara sejatinya bisa kamu dikunjungi tanpa perlu mengurus visa, lo. Jadi, kamu bisa daycation kapan saja ke negara-negara ini tanpa dibendung keribetan mengurus surat izin masuk tersebut. Begitu ada tiket promo mudah, langsung saja tebus dan cus!

Berikut ini adalah negara-negara yang menerapkan bebas visa untuk wisatawan Indonesia. Oya, negara-negara ini punya tempat wisata yang pantang untuk kamu lewatkan, lo!

Jepang

WNI mendapatkan bebas visa untuk kunjungan 15 hari di Jepang. (Flickr/Lucius Kwok)

Mungkin di antara kamu ada yang masih berpikir harus mengurus visa kalau mau ke Jepang. Padahal, nggak perlu! Jepang menerapkan bebas visa bagi wisawatan Indonesia. Memang cuma 15 hari, tapi tentu saja ini sudah lebih dari cukup kalau kamu sekadar pengin jalan-jalan, apalagi daycation! Ha-ha.

Istilah bebas visa ke Jepang ini adalah Visa Waiver. Untuk mendapatkannya, kamu harus lapor dulu ke Kedutaan Besar Jepang sebelum berangkat. Selain datang langsung ke kedutaan, kamu bisa mendapatkan izin datang di Japan Visa Application Center (JVAC).

Untuk lebih detailnya, silakan cek di emb-japan.gp.jp.

Hong Kong

WNI mendapatkan bebas visa untuk kunjungan 30 hari di Hong Kong. (Flickr/ Jeremy Thompson)

Lebih panjang dari Jepang, WNI bisa mendapatkan bebas visa selama 30 hari kalau mau berwisata ke Hong Kong. Untuk mendapatkannya, kamu harus mengajukan permohonan dulu ke Konsulat atau Kantor Diplomat Tiongkok.

Singapura

Singapura juga sudah menerapkan bebas visa bagi WNI. (Flickr/John Shebalso)

Salah satu negara jiran paling dekat dengan Indonesia ini memberlakukan bebas visa bagi wisatawan dari Indonesia. Selain via udara, kamu juga bisa memanfaatkan moda air melalui Batam. Namun, kamu bakal membutuhkan semacam kartu imigrasi atau SG Arrival Card (SGAC) e-service.

Kartu ini bakal dibagikan begitu kamu tiba di pintu masuk Singapura. Informasi terkait hal ini bisa kamu dapatkan di ica.gov.sg atau di mfa.gov.sg. Selain itu, kamu juga bisa mengunduh aplikasi bernama Visit Singapore Travel Guide di mesin penyedia aplikasi di gawaimu.

Malaysia

Kamu hanya perlu membawa paspor kalau mau ke Malaysia. (Flickr/ Simon_sees)

WNI bisa mengunjungi Malaysia tanpa visa selama 90 hari. Kalau mau ke sana, kamu cukup membawa paspor. Berbeda dengan Singapura yang membutuhkan kartu imigrasi, kamu nantinya hanya perlu memasuki loket imigrasi di pintu masuk negara.

Setelah paspor distempel petugas, kamu sudah bisa traveling ke pelbagai sudut di Malaysia.

Selama pandemi, sejumlah negara masih menerapkan larangan traveling. Kamu juga sebaiknya tetap menerapkan protokol kesehatan yang ketat kalau keinginan daycation benar-benar nggak tertahankan lagi. Ingat, kesehatan nomor satu ya! Ha-ha. (Hip/IB09/E03)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Lezatnya Mi Ayam Ceker Pak Kawit yang Melegenda di Pusat Kota Semarang

16 Jan 2026

Rupiah Masuk Daftar 5 Besar Mata Uang Terlemah di Dunia

16 Jan 2026

Kembali Didera Banjir, Warga Desa Wonorejo Memilih Bertahan di Rumah

16 Jan 2026

Bertahan dalam Banjir; dari Alasan Merawat Ternak hingga Menjaga Anggota Keluarga

16 Jan 2026

Yuk, Intip Tradisi Leluhur 'Nabung' Air Hujan yang Mulai Terlupakan

16 Jan 2026

Jateng Nol Desa Sangat Tertinggal, Kini Ribuan Berstatus Mandiri dan Maju!

16 Jan 2026

Viral Buku 'Broken Strings, Begini Tanggapan Orang Tua yang Memiliki Anak Remaja

17 Jan 2026

Lebih dari Merajut Kerukunan, Tradisi Nyadran Perdamaian di Temanggung Digelar Demi Menjaga Alam

17 Jan 2026

Perselingkuhan dan Judol, Pemicu Ribuan Istri Gugat Cerai Suami di Semarang

17 Jan 2026

Perbarui Eksonim, Indonesia Revisi Penulisan Nama Sejumlah Negara Asing

17 Jan 2026

Begini Pola Pelaku Child Grooming di DIY Menguasai Korbannya

17 Jan 2026

Menyisir Jejak Pangeran Samudra, Bangsawan Majapahit yang Abadi di Puncak Kemukus

17 Jan 2026

Trik Menyimpan Pisang Biar Nggak Cepat Membusuk

18 Jan 2026

Enak dan Mengenyangkan, Begini Cerita Warung Pecel dan Brongkos Mbok Teguh Pakis, Magelang

18 Jan 2026

Ratusan Ribu Keluarga Belum Punya Rumah, Apa Rencana Pemkot Semarang?

18 Jan 2026

Ketika Wayang Klithik Menolak jadi 'Artefak' Budaya

18 Jan 2026

Gawat! Dijajah Spesies Asing, Jumlah Serangga Lokal Anjlok

18 Jan 2026

Parenting Tipe C, Gaya Asuh Fleksibel yang Bikin Anak dan Orang Tua Lebih Bahagia

18 Jan 2026

Di Korea Selatan, Siswa Pelaku Bullying Dipersulit Masuk Universitas

19 Jan 2026

Melegenda di Muntilan, Begini Kelezatan Bubur Mbah Gamping

19 Jan 2026

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

A Group Member of

Ikuti kamu di: