BerandaKulinary
Kamis, 18 Sep 2024 19:33

Wisata Kuliner Mantap di Pedangan Suket yang Melegenda

Seporsi nasi rames di Pedangan Suket. (X/ayoodya)

Nggak hanya warungnya yang suasananya zadul banget, penganan yang disediakan di Pedangan Suket juga khas masakan rumahan yang mantap.

Inibaru.id – Indonesia dikenal sebagai salah satu surganya street food lezat di dunia. Maklum, di sini banyak sekali pedagang-pedagang kaki lima atau di dalam gang yang menjual makanan dan minuman lezat. Nah, kalau kamu kebetulan sedang berada di Purwokerto, Jawa Tengah, bisa mencoba salah satu tempat kuliner street food legendaris bernama Pedangan Suket.

Lokasi warung sederhana ini ada di Jalan Pertabatan III Nomor 22, Purwokerto Kidul. Lokasinya hanya berjarak beberapa puluh meter dari Pasar Wage Purwokerto. Makanya, meski lokasinya ada di dalam gang kecil, pelanggannya banyak. Lokasinya juga mudah diakses dengan kendaraan pribadi ataupun kendaraan umum.

Eksis sejak 2009, Pedangan Suket sebenarnya menyajikan penganan khas rumahan ala Jawa yang bisa kamut temukan di warung-warung pada umumnya. Tapi, karena rasa makanannya cukup memuaskan, harganya cukup murah, hingga suasana tempat makannya yang dikelilingi bangunan-bangunan dengan arsitektur kuno membuat sensasi makan di sana jadi lebih nikmat.

Memangnya, semurah apa sih harga di Pedangan Suket? Nasi rames per porsi masih dibanderol Rp6 ribu, lo. Kurang murah apa coba harga segitu, Millens?

Suasana malam di gang kecil tempat Pedangan Suket berada. (X/ayoodya)

Kalau nambah lauk ayam goreng jadi Rp13 ribu per porsinya. Kalau lauknya adalah telur atau ikan asin, harganya jadi Rp10 ribu. Kalau nambah jajan pasar harganya Rp5 ribu. Minuman jeruk panas juga Rp5 ribu,” tulis salah seorang pengulas kuliner di Google, Ima Hardiman yang makan di sana pada Juli 2024 lalu.

Pengulas di Google lainnya, Pangestika Rizki yang bertandang ke warung tersebut pada Juni 2024 menyebut lauk yang rasanya paling enak di warung tersebut adalah ayam goreng serundeng. Lebih dari itu, mi goreng, dan oseng pepayanya juga istimewa.

Wajib coain bakwannya juga, murah meriah cuma seribuan,” lanjutnya.

Yang pasti, warung yang baru buka dari pukul 16.00 WIB biasanya bakal langsung dijejali pembeli yang datang dari sekitar wilayah Purwokerto. Bahkan, banyak wisatawan dari luar kota yang memang sengaja datang jauh-jauh dari luar kota. Makanya, jangan kaget kalau pas kamu datang ke sana bakal mengantre, Millens.

Gimana, sudah tertarik untuk wisata kuliner di Pedangan Suket Purwokerto? Pastikan nggak datang terlalu malam ya karena seringkali pukul 21.00 warung ini sudah kehabisan makanan! (Arie Widodo/E05)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Tanda Diabetes pada Kulit yang Jarang Disadari

8 Des 2024

Berapa Luas Kamar Tidur yang Ideal?

8 Des 2024

Piknik Santai di Rowo Gembongan Temanggung

8 Des 2024

Ombudsman: Terkait Penanganan Kasus Penembakan Siswa SMK, Polrestabes Semarang Nggak Profesional

8 Des 2024

Dekat dengan Candi Prambanan, Begini Keindahan Candi Sojiwan

8 Des 2024

Pemprov Jateng: Pagu 10 Ribu, Makan Bergizi Gratis Nggak Bisa Sediakan Susu

8 Des 2024

Hadirkan Stefan William di Acara Pembukaan, Miniso Penuhi Gaya Hidup Modern dan Kekinian Warga Kota Semarang

8 Des 2024

Ada Tiga Bibit Siklon Tropis Kepung Indonesia, Apa Dampaknya?

9 Des 2024

Menilik Hasil Rekapitulasi Suara Pilkada 2024 di Lima Daerah

9 Des 2024

Produksi Genting di Desa Papringan, Tetap Autentik dengan Cara Tradisional

9 Des 2024

Rekor 1.000 Poin Megawati Hangestri di Liga Voli Korea

9 Des 2024

Peringati Perang Diponegoro, Warga Yogyakarta Gelar Kirab Tongkat Kiai Cokro

9 Des 2024

Tanpa Transit! Uji Coba Direct Train Gambir-Semarang Tawang, KAI Tawarkan Diskon 50 Persen

9 Des 2024

Sidang Kode Etik Kasus Penembakan di Semarang, Hadirkan Saksi dan Keluarga Korban

9 Des 2024

Apa yang Bikin Generasi Z Sering Dideskripsikan sebagai Generasi Paling Kesepian?

9 Des 2024

Kasus Polisi Tembak Siswa SMK, Robig Dipecat Tidak Dengan Hormat!

10 Des 2024

Penembak Siswa SMK 4 Semarang Dipecat; Ayah Korban: Tersangka Nggak Minta Maaf

10 Des 2024

50 Persen Hidup Lansia Indonesia Bergantung pada Anaknya; Yuk Siapkan Dana Pensiun!

10 Des 2024

Asap Indah Desa Wonosari, Sentra Pengasapan Ikan Terbesar di Jawa Tengah

10 Des 2024

Hanya Membawa Kerugian, Jangan Tergoda Janji Manis Judi Online!

10 Des 2024