BerandaHits
Sabtu, 28 Jun 2024 08:34

Tips Menawar agar Pembeli dan Penjual Sama-Sama Untung

Ilustrasi: Jangan sampai menekan penjual dengan menawar barang secara berlebihan! (Freepik)

Kata orang menawar membutuhkan skill khusus. Buat kamu yang merasa nggak ahli menawar, lakukan tips berikut ini, ya!

Inibaru.id - Saat jalan-jalan atau masuk toko dan tertarik pada suatu barang namun harganya terlalu mahal, apa yang biasanya orang lakukan? Untuk mendapatkan barang tersebut, orang umumnya melakukan negosiasi harga atau tawar menawar dengan pedagang untuk mencapai kesepakatan.

Tawar menawar dalam jual beli itu hal yang biasa. Negosiasi tersebut bertujuan agar dua pihak yang terlibat sama-sama merasa diuntungkan. Jika nggak sepakat satu sama lain, ya barang incaran nggak berhasil kita miliki.

Perlu kamu pahami, pedagang memang mencari untung. Oleh karena itu, meski terasa puas jika berhasil mendapatkan harga serendah mungkin, tetap saja kita jangan sampai menekan penjual dengan menawar barang secara berlebihan.

Nah, ada beberapa cara yang bisa dilakukan saat menawar barang. Ingat, lakukan negosisasi harga dengan cara yang etis dan pedagang tetap merasa senang, bukannya malah marah. Dilansir dari Idntimes (29/9/2023), inilah tipsnya.

Ilustrasi: Jangan menyakiti hati penjual dengan membandingkan dengan barang dagangan lapak lain. (Freepik)

1. Bertanya Boleh Ditawar atau Nggak

Ada beberapa penjual yang hanya mengambil keuntungan kecil sehingga harganya nggak bisa diturunkan lagi. Biar gak salah, selalu tanyakan dulu apakah kita boleh menawar atau nggak.

Jika pedagang berkata bahwa harga dapat turun sedikit, artinya kita boleh menawar sedikit lebih rendah dari harga awal. Jangan asal menawar sampai separuh harga karena itu sudah terlalu banyak.

2. Nggak Menjelekkan Dagangan

Terkadang, untuk bisa memperoleh harga murah, tanpa sadar orang malah menyakiti hati penjual dengan membandingkan dagangan dengan lapak lain. Cara menawar seperti ini nggak jitu buat mendapatkan harga terbaik dan cuma bikin pedagang nggak terima, Millens.

3. Pedagang Perlu Cari Untung

Pedagang tentu saja harus untung sebab keuntungan itulah yang dipakainya untuk mencukupi kebutuhan hidup. Jadi, jangan menawar terlalu rendah atau biar sama dengan modalnya, ya! Menawarlah tanpa menumpas habis potensi keuntungan pedagang!

4. Strategi Beli Banyak agar Dapat Diskon

Penjual kadang masih merasa berat untuk memberikan potongan harga karena itu mengurangi keuntungannya. Akan tetapi, mereka umumnya lebih senang dalam memberikan potongan harga apabila kita membeli dalam jumlah banyak.

5. Pedagang Setuju, Jangan Batalkan Pembelian

Bila setelah tawar-menawar pedagang akhirnya mau melepas dagangannya, kita dilarang membatalkan pembelian. Melayani pembeli yang suka menawar itu melelahkan dan menghabiskan waktu. Maka tunjukkan rasa terima kasih dengan membayarnya.

Itu dia tips yang bisa kita lakukan saat menawar. Tapi, jika sudah melakukan itu semua dan penjual tetap nggak mau melepaskan barang dagangannya, kita nggak boleh marah atau kesal. Lebih baik pindah ke lapak lain ya, Millens. (Siti Khatijah/E07)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Ikuti Tren Nasional, Angka Pernikahan di Kota Semarang Juga Turun

9 Nov 2024

Belajar dari Yoka: Meski Masih Muda, Ingat Kematian dari Sekarang!

9 Nov 2024

Sedih dan Bahagia Disajikan dengan Hangat di '18x2 Beyond Youthful Days'

9 Nov 2024

2024 akan Jadi Tahun Terpanas, Benarkah Pemanasan Global Nggak Bisa Dicegah?

9 Nov 2024

Pemprov Jateng Dorong Dibukanya Kembali Rute Penerbangan Semarang-Karimunjawa

9 Nov 2024

Cara Bijak Orangtua Menyikapi Ketertarikan Anak Laki-laki pada Makeup dan Fashion

9 Nov 2024

Alasan Brebes, Kebumen, dan Wonosobo jadi Lokasi Uji Coba Program Makan Bergizi di Jateng

9 Nov 2024

Lebih Dekat dengan Pabrik Rokok Legendaris di Semarang: Praoe Lajar

10 Nov 2024

Kearifan Lokal di Balik Tradisi Momongi Tampah di Wonosobo

10 Nov 2024

Serunya Wisata Gratis di Pantai Kamulyan Cilacap

10 Nov 2024

Kelezatan Legendaris Martabak Telur Puyuh di Pasar Pathuk Yogyakarta, 3 Jam Ludes

10 Nov 2024

Warga AS Mulai Hindari Peralatan Masak Berbahan Plastik Hitam

10 Nov 2024

Sejarah Pose Salam Dua Jari saat Berfoto, Eksis Sejak Masa Perang Dunia!

10 Nov 2024

Memilih Bahan Talenan Terbaik, Kayu atau Plastik, Ya?

10 Nov 2024

Demo Buang Susu; Peternak Sapi di Boyolali Desak Solusi dari Pemerintah

11 Nov 2024

Mengenang Gunungkidul saat Masih Menjadi Dasar Lautan

11 Nov 2024

Segera Sah, Remaja Australia Kurang dari 16 Tahun Dilarang Punya Media Sosial

11 Nov 2024

Berkunjung ke Museum Jenang Gusjigang Kudus, Mengamati Al-Qur'an Mini

11 Nov 2024

Tsubasa Asli di Dunia Nyata: Musashi Mizushima

11 Nov 2024

Menimbang Keputusan Melepaskan Karier Demi Keluarga

11 Nov 2024