BerandaHits
Jumat, 24 Okt 2024 16:24

Termasuk Program Makan Gratis, Prabowo Bahas Langkah Strategis Majukan Bangsa

Termasuk Program Makan Gratis, Prabowo Bahas Langkah Strategis Majukan Bangsa

Presiden Prabowo Subianto memimpin Sidang Kabinet Paripurna perdana di Ruang Sidang Kabinet, Jakarta, pada Rabu (23/10). (BPMI Setpres/Muchlis Jr)

Dalam Sidang Kabinet Paripurna perdana, Presiden Prabowo Subianto menyoroti isu krusial seperti swasembada pangan dan energi, hilirisasi komoditas, serta program gizi untuk anak-anak dan ibu hamil sebagai langkah strategis untuk memajukan bangsa.

Inibaru.id - Presiden Prabowo Subianto menegaskan pentingnya program kerja yang signifikan, terukur, dan saling bersinergi antara kementerian dan lembaga, sesuai dengan arah kebijakan yang disampaikannya dalam pidato pelantikan di depan Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR). Penekanan tersebut disampaikan oleh Presiden saat memimpin Sidang Kabinet Paripurna perdana di Ruang Sidang Kabinet, Jakarta, pada Rabu (23/10).

“Saya kira dalam waktu dekat saudara-saudara akan segera menyiapkan program kerja saudara masing-masing. Saya beri kesempatan segera, dan sewaktu-waktu terus saya akan panggil koordinasi,” ujar Presiden Prabowo.

Presiden juga menyoroti pentingnya swasembada pangan dan energi di tengah situasi global yang nggak menentu. Selain itu, dia menginstruksikan kementerian terkait untuk segera merumuskan program hilirisasi bagi 26 komoditas utama yang harus segera diprioritaskan.

“26 komoditas proyek-proyek yang vital dalam 26 komoditas tersebut yang harus dihilirisasi segera dirumuskan, bikin daftar, dan kita segera untuk mencari dana sehingga kita bisa mulai hilirisasi dengan waktu yang sesingkat-singkatnya,” ungkap Presiden.

Makan Bergizi Gratis Program Penting

Makan siang bergizi gratis termasuk program penting. (Tempo)

Selain sektor pangan dan energi, Presiden Prabowo juga menekankan pentingnya program pemberian makanan bergizi bagi anak-anak dan ibu hamil. Menurutnya, program ini merupakan langkah strategis yang sangat penting untuk kebangkitan bangsa Indonesia.

“Makan bergizi untuk anak-anak dan ibu hamil adalah strategis. Yang tidak mendukung hal ini silakan keluar dari pemerintahan yang saya pimpin,” tegas Presiden.

Dalam sidang tersebut, Presiden juga menyoroti pentingnya pendidikan dan kesehatan. Dia menekankan perlunya penggunaan teknologi untuk mempercepat akses pendidikan serta melanjutkan reformasi kesehatan guna mengatasi kekurangan tenaga medis.

“Demokratisasi yang paling cepat, yang paling dirasakan oleh rakyat adalah pendidikan dan kesehatan. Kalau kita bisa memberi pendidikan yang terbaik untuk anak-anak kita, kesehatan yang memadai untuk seluruh rakyat kita itu adalah demokrasi yang sebenarnya,” ujarnya.

Dalam aspek pertahanan dan penegakan hukum, Presiden meminta agar hukum ditegakkan dengan tegas terhadap ancaman seperti judi online, narkoba, penyelundupan, korupsi, serta kebocoran negara. Dia meminta aparat hukum dan intelijen untuk fokus dalam pengawasan dan penindakan tegas demi menjaga stabilitas nasional.

“Hanya dengan penegakan hukum yang tegas dan intelijen yang baik, bukti-bukti yang kuat bisa kita segera mitigasi hal ini semua,” tutur Presiden.

Hm, menurutmu gimana program-program yang diusung Presiden baru kita ini, Millens? Yey or ney? (Siti Zumrokhatun/E10)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Ihwal Mula Kampung Larangan di Sukoharjo, 'Zona Merah' yang Pantang Dimasuki Bumiputra

12 Apr 2025

Lagu "You'll be in My Heart" Viral; Mengapa Baru Sekarang?

12 Apr 2025

Demi Keamanan Data Pribadi, Menkomdigi Sarankan Pengguna Ponsel Beralih ke eSIM

12 Apr 2025

Bikin Resah Pengguna Jalan, Truk Sampah Rusak di Kota Semarang Bakal Diperbaiki

12 Apr 2025

Ketika Pekerjaan Nggak Sesuai Dream Job; Bukan Akhir Segalanya!

12 Apr 2025

Lindungi Masyarakat, KKI Cabut Hak Praktik Dokter Tersangka Pelecehan Seksual secara Permanen

12 Apr 2025

Mengenal Getuk Kethek, Apakah Terkait dengan Monyet?

13 Apr 2025

Di Balik Mitos Suami Nggak Boleh Membunuh Hewan saat Istri sedang Hamil

13 Apr 2025

Kisah Kampung Laut di Cilacap; Dulu Permukiman Prajurit Mataram

13 Apr 2025

Mengapa Manusia Takut Ular?

13 Apr 2025

Nilai Tukar Rupiah Lebih Tinggi, Kita Bisa Liburan Murah di Negara-Negara Ini

13 Apr 2025

Perlu Nggak sih Matikan AC Sebelum Matikan Mesin Mobil?

14 Apr 2025

Antrean Panjang Fenomena 'War' Emas; Fomo atau Memang Melek Investasi?

14 Apr 2025

Tentang Mbah Alian, Inspirasi Nama Kecamatan Ngaliyan di Kota Semarang

14 Apr 2025

Mengenal Oman, Negeri Kaya Tanpa Gedung Pencakar Angkasa

14 Apr 2025

Farikha Sukrotun, Wasit Internasional Bulu Tangkis yang Berawal dari Kasir Toko Bangunan Kudus

14 Apr 2025

Haruskah Tetap Bekerja saat Masalah Pribadi Mengganggu Mood?

14 Apr 2025

Grebeg Getuk 2025 Sukses Meriahkan Hari Jadi ke-1.119 Kota Magelang

14 Apr 2025

Tradisi Bawa Kopi dan Santan dalam Pendakian Gunung Sumbing, Untuk Apa?

15 Apr 2025

Keindahan yang Menakutkan, Salju Turun saat Sakura Mekar di Korea Selatan

15 Apr 2025