Inibaru.id - Arahan kepada masyarakat untuk menggunakan masker terus digaungkan Ganjar Pranowo. Kali ini Gubernur Jawa Tengah tersebut bergerak dengan membagi-bagikan masker gratis secara langsung saat sedang gowes pagi Kamis (9/4/2020). Nggak hanya teman-teman gowes, istrinya, Siti Atikoh pun juga ikut andil.
Ganjar bersama Atikoh mengunjungi sejumlah perkampungan dan pasar di Kota Semarang. Setiap melihat warga yang sedang belanja, atau pengayuh becak yang nggak menggunakan masker, pasangan ini langsung berhenti.
"Nganggo masker kabeh (semua harus pakai masker). Pokoke nek metu omah, wajib maskeran (Pokoknya kalau keluar rumah wajib pakai masker," kata Ganjar berteriak menggunakan mic wireless.
Ganjar dan Atikoh nggak sekadar membagikan masker tapi juga memberi edukasi betapa pentingnya mengenakan masker saat melakukan rutinitas sehari-hari pada kala corona mewabah. Menurutnya, masih banyak masyarakat yang belum mengindahkan seruan untuk menggunakan masker.
Siti Atikoh yang dalam beberapa waktu terakhir acap memberikan tips bagaimana merawat atau bahkan membuat masker dalam keadaan darurat lewat akun Instagramnya, kali ini dia menyampaikannya secara langsung.
“Maskernya langsung dipakai. Nanti kalau sudah dipakai, masker ini bisa dipakai lagi,” seru Atikoh sambil membagi ratusan masker.
Kegiatan membagi masker merupakan rutinitas Ganjar setiap gowes pagi. Masker-masker tersebut merupakan bantuan berbagai pihak.
Saat ini Ganjar memang sedang menggencarkan Gerakan 35 Juta Masker di Jateng. Dia berharap kesadaran untuk menggunakan masker ini terus bertumbuh. Selain itu, mendorong masyarakat untuk ikut memproduksinya.
Siti Arofah (50), salah seorang warga Ngaglik Lama, Kota Semarang, yang diberi masker mengaku terkejut karena yang memberinya tadi merupakan istri dari Gubernur Jawa Tengah. Dia senang bisa mendapat masker gratis yang bisa dipakai berulang-kali.
“Alhamdulillah dapat masker. Tadi belum pakai karena dari kemarin belum punya,” ucapnya.
Semoga masyarakat makin sadar untuk memakai masker ya, Millens. (IB28/E05)