BerandaHits
Selasa, 24 Feb 2025 19:27

Pacu Semangat, Penghafal Al-Qur’an 30 Juz di Jateng Dapat Tali Asih

Anak-anak penghafal Al-Qur'an akan mendapat tali asih dari Pemprov Jateng. (Pixabay/Ali Burhan)

Pemprov Jateng berharap anak-anak akan lebih bersemangat untuk mengahafal Al-Qur'an.

Inibaru.id - Pemerintah Provinsi Jawa Tengah berjanji untuk terus memberikan tali asih bagi anak-anak yang berhasil menghafal Al-Qur’an 30 juz. Hal ini disampaikan oleh Wakil Gubernur Jawa Tengah Taj Yasin dalam acara Haflah Akbar Khotmil Qur’an dan Pencatatan Rekor MURI di Gedung Jam’iyatul Hujjaj Kudus (JHK) pada Minggu (23/2).

"Komitmen kami kepada para penghafal Al-Qur’an masih sama, yaitu akan memberikan tali asih kepada anak-anak yang menghafalkan Al-Qur’an 30 juz,” kata pria yang akrab disapa Gus Yasin ini.

Komitmen ini sejalan dengan salah satu program prioritas Gubernur Jateng Ahmad Luthfi, yakni meningkatkan kualitas dan pemerataan pendidikan melalui peningkatan kesejahteraan bagi guru, pengajar agama, serta pemberian beasiswa untuk siswa miskin, guru, santri, dan penghafal Al-Qur’an, baik untuk sekolah di dalam maupun luar negeri bagi yang berprestasi.

Nggak kurang dari 3.230 santri Rumah Tahfidz Al-Qu'an (RTQ) se-Kabupaten Kudus mengikuti Acara Haflah Khotmil Qur’an tersebut. Kegiatan ini juga berhasil memecahkan rekor Muri dalam kategori pelafalan huruf hijaiyyah metode Yanbu’a dengan peserta terbanyak.

Wakil Gubernur Jateng Gus Yasin berharap kegiatan ini bisa memotivasi anak-anak penghafal Al-Qur’an. (Humas Jateng)

Turut hadir dalam acara tersebut Wakil Bupati Kudus Bellinda Birton serta Pengasuh Pesantren Tahfidz Yanbu’ul Qur’an Kudus KH Ulin Nuha Arwani dan KH Ulil Albab Arwani.

Gus Yasin menyampaikan apresiasinya atas kegiatan tersebut. Dia berharap kegiatan ini bisa memotivasi anak-anak untuk terus mengaji dan menghafal Al-Qur’an dengan bacaan yang benar sehingga esensi dari Al-Qur’an dapat dirasakan.

Salah satu peserta dari RTQ Al-Amanatul Akhyar, Kecamatan Kaliwungu, Kudus, Sahila, merasa sangat senang bisa mengikuti acara tersebut.

"Senang sekali, saya belajar sampai empat tahun, saya ingin jadi hafizah (penghafal Al-Qur’an),” katanya.

Momen bersejarah ini juga meninggalkan kesan mendalam bagi Ida Almunfaridza, seorang ustazah, yang merasakan kebanggaan dapat berpartisipasi dalam acara tersebut.

"Ini baru kali pertama untuk LMY (Lajnah Muroqobah Yanbu’a) di Kudus. Jadi rasanya ya terkesan, bangga bisa ikut acara ini,” ucapnya

Ida menjelaskan bahwa metode Yanbu’a adalah cara mudah untuk mempelajari Al-Qur’an, terutama bagi anak-anak.

Kalau kamu pakai metode apa nih buat belajar membaca Al-Quran, Millens? (Siti Zumrokhatun/E10)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Ganti Karangan Bunga dengan Tanaman Hidup, Imbauan Bupati Temanggung Terpilih

19 Feb 2025

Perjalanan Kasus Korupsi Wali Kota Semarang sebelum Resmi Jadi Tersangka KPK

20 Feb 2025

Tiongkok Buka Lowongan 'Pasukan Pertahanan Planet': Cegah Asteroid Hantam Bumi

20 Feb 2025

Mudik Gasik, Kebiasaan Unik Warga Kampung Satai di Boyolali Sambut Sadranan

20 Feb 2025

Operasi Pasar GPM Digelar Pemerintah Jelang dan Selama Ramadan 2025

20 Feb 2025

'Kabur Aja Dulu' adalah Autokritik untuk Kebijakan yang Lebih Baik

20 Feb 2025

Profil Sukatani, Band Purbalingga yang Tarik Lagu karena Dianggap Singgung Polisi

21 Feb 2025

Tidak Ada Lagi Subsidi BBM pada 2027, Klaim Luhut Binsar Pandjaitan

21 Feb 2025

Mengapa Huruf N pada Tulisan Nutella Berwarna Hitam?

21 Feb 2025

Polda Jateng Gelar Ramp Check di Mangkang: Uji Emisi dan Cek Fasilitas Keselamatan

21 Feb 2025

Di Masjid Sheikh Zayed Solo Kamu juga Bisa Cari Jodoh!

21 Feb 2025

Serunya Menonton Pesawat Lepas Landas dan Mendarat di Gardu Pandang YIA Kulon Progo

21 Feb 2025

UMKM Perlu Prioritaskan Pajak dan Legalitas untuk Hindari Risiko Kerugian

21 Feb 2025

Faceless Content: Solusi bagi Introvert yang Ingin Menjadi Kreator

21 Feb 2025

Sejarah Kode ACAB yang Kembali Populer setelah Klarifikasi Sukatani

22 Feb 2025

Viral Band Sukatani Minta Maaf dan Tarik Lagu, Polda Jateng Klaim Menghargai Kebebasan Berekspresi

22 Feb 2025

Warteg Warmo, Lokasi yang Jadi Inspirasi Lagu 'Begadang' Rhoma Irama

22 Feb 2025

Memahami Rasa Trauma dan Duka Mendalam lewat Film 'The Graduates'

22 Feb 2025

Sejarah Nama Kawasan Kalibanteng di Kota Semarang

22 Feb 2025

Janji Bupati; Rembang Fokus Tingkatkan Layanan Kesehatan, Kendal Lanjutkan Pembangunan

22 Feb 2025