BerandaHits
Kamis, 3 Jul 2024 09:04

Menunduk Bukan Penyebab Zhang Zhi Jie Mengalami Henti Jantung

Kematian Zhang Zhi Jie diakibatkan karena henti jantung. (Badminton Asia)

Netizen berpendapat bahwa gerakan menunduk mengambil kok di lantai yang menyebabkan Zhang Zhi Jie meninggal. Tapi, menurut dokter anggapan tersebut nggak benar.

Inibaru-id - Kabar duka datang dari dunia olahraga bulutangkis setelah salah seorang atlet Tiongkok bernama Zhang Zhi Jie meninggal dunia ketika bertanding di ajang Badminton Asia Junior Championship (AJC) 2024 di Yogyakarta.

Sebelumnya dia bertanding sebagai perwakilan tunggal putra Tiongkok dalam ajang AJC 2024 pada Minggu (30/6/2024) di GOR Among Rogo, Kota Yogyakarta. Zhang dinyatakan meninggal dunia pada Minggu (30/6) pukul 23.20 WIB. Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PBSI) mengonfirmasi kematian sang atlet diakibatkan oleh henti jantung mendadak.

Zhang Zhi Jie tiba-tiba ambruk saat laga tengah berlangsung. Dia mendadak saja roboh ketika membungkuk seperti hendak mengambil kok. Sontak, hal ini diduga netizen sebagai penyebab kolapsnya Zhang.

Netizen menduga, posisi jantung sang atlet yang lebih tinggi daripada kepala memicu kolaps tersebut. Mereka beranggapan, menunduk ketika jantung bekerja ekstra merupakan salah satu hal yang nggak boleh dilakukan ketika berolahraga.

"Kalau nggak silap, ada gangguan bekalan oxygen ke jantung. Harusnya ambil nafas dulu baru tunduk," ketik salah satu akun media sosial, seperti dikutip Detik (2/7/2024).

Pendapat Dokter

Menurut dokter, menunduk nggak akan memengaruhi posisi jantung dan mengganggu kinerjanya. (Tangkapan Layar RRI)

Apakah benar pendapat netizen yang mencoba menganalisis kejadian yang menimpa Zhang Zhi Jie itu? Kalau menurut spesialis jantung dr Vito A Damay, pemikiran netizen soal penyebab kolapsnya sang atlet karena membungkuk adalah sebuah kesalahan.

Alasannya karena adanya rongga mediastinum yang mampu menjaga posisi jantung agar tetap stabil di tempatnya. Itu nggak akan memengaruhi apa pun meskipun seseorang menunduk.

"Jantung berada dalam rongga mediastinum di antara kedua paru-paru dilindungi tulang dada. Rongga mediastinum itu menjaga posisi jantung stabil di tempatnya bahkan ketika posisi kepala lebih di bawah daripada dada ketika melakukan gerakan mencongkel kok dengan raket saat main bulutangkis," kata dr Vito.

Selain itu, aliran darah juga mampu dijaga tekanannya dengan bantuan baroreseptor. Sehingga, organ-organ yang membutuhkan aliran darah tetap nggak akan terganggu.

"Aliran pembuluh darah juga dijaga tekanannya dengan adanya baroreseptor (pendeteksi tekanan di pembuluh darah). Sehingga aliran darah akan disesuaikan menuju organ-organ," tutupnya.

Yap, sekarang sudah jelas bahwa menunduk bukan jadi penyebab kematian Zhang Zhi Jie. So, stop untuk melebarluaskan opini tentang hal tersebut ya, Millens! (Siti Khatijah/E07)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Demo Buang Susu; Peternak Sapi di Boyolali Desak Solusi dari Pemerintah

11 Nov 2024

Mengenang Gunungkidul saat Masih Menjadi Dasar Lautan

11 Nov 2024

Segera Sah, Remaja Australia Kurang dari 16 Tahun Dilarang Punya Media Sosial

11 Nov 2024

Berkunjung ke Museum Jenang Gusjigang Kudus, Mengamati Al-Qur'an Mini

11 Nov 2024

Tsubasa Asli di Dunia Nyata: Musashi Mizushima

11 Nov 2024

Menimbang Keputusan Melepaskan Karier Demi Keluarga

11 Nov 2024

Menyusuri Perjuangan Ibu Ruswo yang Diabadikan Menjadi Nama Jalan di Yogyakarta

11 Nov 2024

Aksi Bersih Pantai Kartini dan Bandengan, 717,5 Kg Sampah Terkumpul

12 Nov 2024

Mau Berapa Kecelakaan Lagi Sampai Aturan tentang Muatan Truk di Jalan Tol Dipatuhi?

12 Nov 2024

Mulai Sekarang Masyarakat Bisa Laporkan Segala Keluhan ke Lapor Mas Wapres

12 Nov 2024

Musim Gugur, Banyak Tempat di Korea Diselimuti Rerumputan Berwarna Merah Muda

12 Nov 2024

Indonesia Perkuat Layanan Jantung Nasional, 13 Dokter Spesialis Berguru ke Tiongkok

12 Nov 2024

Saatnya Ayah Ambil Peran Mendidik Anak Tanpa Wariskan Patriarki

12 Nov 2024

Sepenting Apa AI dan Coding hingga Dijadikan Mata Pelajaran di SD dan SMP?

12 Nov 2024

Berkunjung ke Dukuh Kalitekuk, Sentra Penghasil Kerupuk Tayamum

12 Nov 2024

WNI hendak Jual Ginjal; Risiko Kesehatan Apa yang Bisa Terjadi?

13 Nov 2024

Nggak Bikin Mabuk, Kok Namanya Es Teler?

13 Nov 2024

Kompetisi Mirip Nicholas Saputra akan Digelar di GBK

13 Nov 2024

Duh, Orang Indonesia Ketergantungan Bansos

13 Nov 2024

Mengapa Aparat Hukum yang Paham Aturan Justru Melanggar dan Main Hakim Sendiri?

13 Nov 2024