BerandaHits
Selasa, 18 Jan 2021 17:15

Masihkah Mesin Kendaraan Harus Dipanasi Dulu Sebelum Dipakai?

Masihkah perlu memanasi mesin kendaraan sebelum dipakai berkendara? (Inibaru.id/ Triawanda Tirta Aditya)

Salah satu kebiasaan yang sering masyarakat Indonesia lakukan di pagi hari adalah memanasi mesin kendaraan seperti sepeda motor atau mobil. Hanya, sebenarnya hal ini masih perlu dilakukan nggak, sih?<br>

Inibaru.id - Salah satu kebiasaan para pengguna mobil atau kendaraan lainnya di Indonesia adalah memanaskan mesin terlebih dahulu di pagi hari sebelum digunakan untuk beraktivitas. Kebiasaan ini sudah dilakukan secara turun-temurun. Hanya, banyak generasi muda yang mulai menganggapnya nggak penting.

Meski begitu, banyak orang yang percaya jika memanaskan mesin bisa membuat laju kendaraan jadi lebih baik sekaligus membuat kondisi mesin tetap awet. Lantas, mana yang benar, masihkah kita perlu memanaskan mesin kendaraan sebelum dipakai atau tidak?

Kepala Bengkel Auto 2000 Cibinong Deni Adrian memberi penjelasan terkait dengan perlu tidaknya memanasi mesin mobil sebelum dipakai. Katanya, mobil-mobil keluaran baru sudah nggak perlu lagi diperlakukan seperti itu. Hal ini disebabkan oleh mesin mobil-mobil keluaran baru yang sudah dilengkapi dengan teknologi canggih. Sebagai contoh, mobil merek Toyota telah menyematkan berteknologi variable valve timing with intelligence (VVT-i).

“Itu hanya salah satunya, masih banyak lagi faktor yang membuat mobil sekarang ini tidak perlu dipanaskan dulu sebelum mulai jalan,” ucap Deni.

Mesin mobil terbaru nggak perlu dipanasi. (Inibaru.id/ Triawanda Tirta Aditya)<br>

Service Head Auto 2000 Bekasi Sapta Agung Nugraha juga memberikan jawaban yang sama. Menurut dia, memanaskan mobil hanya akan membuang-buang bahan bakar minyak (BBM) karena teknologi terkini justru semakin mempermudah pemilik mobil melakukan perawatan.

Menurut Sapta, teknologi mesin yang sudah ada sekarang ini kebanyakan sudah menggunakan valve adjuster. Fungsinya adalah untuk menahan oli agar nggak langsung turun ke carter atau penampungan, sehingga ketika mesin dinyalakan, oli bisa langsung melumasi bagian mesin.

“Beda dengan mobil dulu, yang memang harus dilakukan pemanasan mesin agar sistem pelumasan tersebar ke seluruh komponen dulu,” ucap Sapta.

Adanya teknologi modern membuat oli dari carter kini bisa lebih cepat naik ke mesin. Hal ini karena sudah ada dukungan teknologi oil pump. Selain itu, oli sekarang juga visikositasnya jauh lebih baik ketimbang oli keluaran lawas.

“ Sekarang bahkan sudah didukung oleh sensor-sensor seperti temperatur lingkungan dan temperatur oli,” kata Sapta.

Melihat fakta ini, nggak perlu lagi deh memanaskan mesin kendaraan lama-lama di pagi hari. Malah bikin polusi saja kok, Millens. (Kom/IB28/E07)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

3 Cara Pemkot Semarang Antisipasi Kecelakaan di Tanjakan Silayur

28 Feb 2025

Diskon Listrik Prabayar Berakhir Hari Ini, Akankah Sisa Token Hangus?

28 Feb 2025

Menembus Kemacetan demi Kuliner Legendaris Semarang: Sate Ayam Jembatan Mrican

28 Feb 2025

Benarkah Jepang Butuh Tenaga Kerja dari Indonesia?

28 Feb 2025

BRIN: Ada Potensi Awal Puasa 2025 Berbeda, Tapi Lebaran Bersama

28 Feb 2025

Optimalisasi Fungsi Sosial Tanah, Warga Terima Sertifikat Konsolidasi

28 Feb 2025

Mencegah Anak Menjadi 'People Pleaser', Ajarkan Batasan Sejak Dini

28 Feb 2025

Sah; 1 Ramadan 1446 H Mulai Sabtu, 1 Maret 2025!

28 Feb 2025

Kerajinan Rebana di Demak; Menjaga Tradisi sembari Terus Berinovasi

1 Mar 2025

Menanti Aksi Pemerintah setelah Raksasa Tekstil Sritex Resmi Ditutup Hari Ini

1 Mar 2025

Dari Mana Asal Nama Stasiun Lempuyangan Yogyakarta?

1 Mar 2025

Carmen Hearts2Hearts Lakukan Gestur 'Permisi', Bikin Heboh Publik Korea

1 Mar 2025

Usai Diskon Listrik Selesai, Apakah Tarif Listrik Per Maret 2025 Naik?

1 Mar 2025

Ramadan, Momen Mengajarkan Anak Makan Secukupnya dan Menahan Diri

1 Mar 2025

Kemenkes Dorong Budaya Kerja Berintegritas melalui Spirit Ramadan

1 Mar 2025

Alquran-Alquran Raksasa di Masjid Baitul Quran KH Muntaha Al Hafidz Wonosobo

2 Mar 2025

Menguak Segarayasa, Danau Buatan Keraton Plered yang Kini Nggak Berbekas

2 Mar 2025

Takjil Sempurna, Ini Tips Memilih Kurma Tanpa Gula Tambahan

2 Mar 2025

Mengagumi Kecantikan Candi Morangan yang Tersisa

2 Mar 2025

Puasa sebagai Cara Menghindari Stres; Manfaat Spiritual dan Kesehatan

2 Mar 2025