BerandaHits
Jumat, 20 Jun 2024 14:00

Batasi Turis Asing, Tiket Kastil Himeji di Jepang akan Naik 4 Kali Lipat

Batasi Turis Asing, Tiket Kastil Himeji di Jepang akan Naik 4 Kali Lipat

Tiket Kastil Himeji bakal naik 4 kali lipat. (Wikipedia/663highland)

Masalah kebanyakan turis asing nggak bertanggung jawab makin meresahkan Jepang. Pemerintah setempat bahkan sampai terpikir untuk membuat harga tiket Kastil Himeji jadi jauh lebih mahal.

Inibaru.id – Sudah pernah dengar kan informasi tentang ditutupnya pemandangan Gunung Fuji di minimarket yang ada di Jepang gara-gara lokasi tersebut terus didatangi turis asing yang nggak bertanggung jawab? Nah, pemerintah Jepang kembali berencana membuat peraturan kontroversial untuk menangani masalah serupa, yaitu membuat harga tiket Kastil Himeji naik 4 kali lipat!

Buat kamu yang nggak tahu, Kastil Himeji bisa kamu lihat di Himeji, Prefektur Hyogo yang berjarak kurang lebih 566 kilometer ke arah barat dari Tokyo. Kastil ini dibangun pada 1333 dan kerap terlihat di foto-foto atau video promosi wisata Jepang. Bahkan, kastil ini jadi salah satu tempat syuting film James Bond: You Only Live Twice (1967).

Per data 2023, setidaknya lebih dari 1,4 juta orang mengunjungi kastil tersebut. Lebih dari 400 ribu di antaranya adalah turis asing. Masalahnya, beda dengan wisatawan lokal yang mengunjungi kastil tersebut dengan mengetahui budaya, tradisi, dan fungsinya sehingga bisa ikut menjaga kelestarian kastil yang juga dikenal dengan nama Kastil Bangau Putih ini, banyak wisatawan asing yang melakukan tindakan asal-asalan yang bisa merusak lingkungan.

Walikota Himeji Hideyasu Kiyamoto sudah mengungkap rencana kenaikan harga tiket masuk Kastil Himeji untuk orang asing. Alasannya, agar nggak semua turis asing bisa memasuki kastil tersebut.

Jepang mengalami masalah overpopulasi wisatawan dalam beberapa tahun belakangan. (Wikipedia/Bernard Gagnon)

“Rencananya, kami akan kenakan biaya 4.735 Yen atau 30 Dollar AS (Rp490 ribuan) bagi turis asing yang pengin masuk ke Kastil Himeji. Kalau turis lokal hanya 789 Yen atau 5 Dollar AS (Rp 81 ribuan) saja,” ucap Kiyamoto sebagaimana dilansir dari Japanesestation, Senin (17/6/2024).

Selain untuk mengurangi jumlah wisatawan asing, meningkatnya harga tiket Kastil Himeji diharapkan bisa membuat dana restorasi dan perbaikan kastil jadi lebih banyak. Maklum, karena usianya yang sudah ratusan tahun, kastil ini tentu membutuhkan dana perawatan yang nggak sedikit.

Asal kamu tahu saja, Kastil Himeji adalah salah satu destinasi wisata yang paling populer di Jepang selain pemandangan Gunung Fuji, distrik Geisha di Kyoto, atau pusat kota Tokyo. Kastil ini bakal dijejali wisatawan yang pengin melihat keindahan bunga sakura pada musim semi. Selain waktu tersebut, kastil ini juga bakal dipenuhi wisatawan saat Golden Week musim panas.

Kalau kamu pengin berkunjung ke Kastil Himeji, pastikan untuk menyiapkan dana lebih banyak untuk tiket masuknya, ya? Selain itu, jangan lupa untuk selalu menjaga kebersihan dan nggak merusak lingkungan kastilnya. Setuju? (Arie Widodo/E10)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Ihwal Mula Kampung Larangan di Sukoharjo, 'Zona Merah' yang Pantang Dimasuki Bumiputra

12 Apr 2025

Lagu "You'll be in My Heart" Viral; Mengapa Baru Sekarang?

12 Apr 2025

Demi Keamanan Data Pribadi, Menkomdigi Sarankan Pengguna Ponsel Beralih ke eSIM

12 Apr 2025

Bikin Resah Pengguna Jalan, Truk Sampah Rusak di Kota Semarang Bakal Diperbaiki

12 Apr 2025

Ketika Pekerjaan Nggak Sesuai Dream Job; Bukan Akhir Segalanya!

12 Apr 2025

Lindungi Masyarakat, KKI Cabut Hak Praktik Dokter Tersangka Pelecehan Seksual secara Permanen

12 Apr 2025

Mengenal Getuk Kethek, Apakah Terkait dengan Monyet?

13 Apr 2025

Di Balik Mitos Suami Nggak Boleh Membunuh Hewan saat Istri sedang Hamil

13 Apr 2025

Kisah Kampung Laut di Cilacap; Dulu Permukiman Prajurit Mataram

13 Apr 2025

Mengapa Manusia Takut Ular?

13 Apr 2025

Nilai Tukar Rupiah Lebih Tinggi, Kita Bisa Liburan Murah di Negara-Negara Ini

13 Apr 2025

Perlu Nggak sih Matikan AC Sebelum Matikan Mesin Mobil?

14 Apr 2025

Antrean Panjang Fenomena 'War' Emas; Fomo atau Memang Melek Investasi?

14 Apr 2025

Tentang Mbah Alian, Inspirasi Nama Kecamatan Ngaliyan di Kota Semarang

14 Apr 2025

Mengenal Oman, Negeri Kaya Tanpa Gedung Pencakar Angkasa

14 Apr 2025

Farikha Sukrotun, Wasit Internasional Bulu Tangkis yang Berawal dari Kasir Toko Bangunan Kudus

14 Apr 2025

Haruskah Tetap Bekerja saat Masalah Pribadi Mengganggu Mood?

14 Apr 2025

Grebeg Getuk 2025 Sukses Meriahkan Hari Jadi ke-1.119 Kota Magelang

14 Apr 2025

Tradisi Bawa Kopi dan Santan dalam Pendakian Gunung Sumbing, Untuk Apa?

15 Apr 2025

Keindahan yang Menakutkan, Salju Turun saat Sakura Mekar di Korea Selatan

15 Apr 2025