BerandaHits
Selasa, 23 Mar 2020 12:10

Aplikasi Daring untuk Kuliah Online yang Dipakai Undip Selama WFH Corona

Aplikasi Daring untuk Kuliah Online yang Dipakai Undip Selama WFH Corona

Suasana gerbang masuk Universitas Diponegoro yang lebih sepi dari biasanya pada Kamis, (19/03). (Julia Dewi Krismayani/ Inibaru.id)

Melihat sebaran virus Covid-19 yang semakin meluas, Undip Semarang resmi menghentikan kegiatan di kampus per Senin (16/3/2020) dan menggantinya dengan kuliah online. Aplikasi apa saja yang dipakai dosen dan mahasiswa Undip?

Inibaru.id - Nggak hanya menyerang tubuh, virus pendemi Corona rupanya juga "melumpuhkan" banyak hal, termasuk di dunia pendidikan. Sejak Indonesia dipastikan menjadi bagian dari "hajat" massal ini, kegiatan belajar-mengajar dengan bertatap muka pun resmi dihentikan.

Universitas Diponegoro Semarang resmi menghentikan perkuliahan sejak Senin (16/3/2020). Setelah libur selama seminggu, berdasarkan Surat Edaran Rektor Undip Semarang No. 20/UN.7.P/SE/2020, kegiatan dengan kuliah online (kulon) per hari ini (23/3/2020). Gimana kesiapan Undip?

Oya, rencana, kulon akan berlangsung hingga akhir Semester I atau sampai waktu yang belum ditentukan. Nggak hanya yang kuliah, bimbingan skripsi en tugas akhir mahasiswa juga dilakukan "jarak jauh"; sedangkan kegiatan praktikum yang harus di lab, wajib ada mitigasi penyebaran virus Covid-19.

Sementara, hampir semua kegiatan mahasiswa yang berpotensi menghimpun massa juga ditiadakan. Wisuda yang sedianya dilangsungkan pada Juni mendatang pun dipastikan bakal ditunda, meski pengambilan ijazah, transkip, dan sertifikat cumlaude dapat diambil lebih dulu.

Kuliah via Aplikasi

Rentang seminggu (16-23/3) waktu libur di Undip digunakan seluruh mahasiswa dan dosen untuk mempersiapkan perkuliahan via daring. Nantinya, kegiatan kulon akan dilaksanakan memakai aplikasi Microsoft Teams yang disediakan pada Single Sign On (SSO) Universitas Diponegoro.

Hal tersebut dibenarkan Musthofaina Al Ahyar, mahasiswa Program Studi Ilmu Perpustakaan Undip. Saat ini, dia mengaku sudah dimasukkan ke dalam aplikasi tersebut oleh dosennya.

"Tapi, belum mulai kuliah," tutur lelaki yang biasa disapa Fain tersebut.

Unit Pelayanan Terpadu (UPT) Perpustakaan Universitas Diponegoro yang masih melayani pengunjung, Kamis, (19/03). (Julia Dewi Krismayani/ Inibaru.id)<br>

Sementara, untuk bimbingan skripsi dan tugas akhir, sejumlah dosen memilih sejumlah aplikasi daring, misalnya pos-el (email) untuk draf skripsi dan Zoom untuk melakukan video conference. Hal tersebut seperti diungkapkan mahasiswa Program Studi Arsitektur Undip Fadhel Muhammad.

"Hari ini baru trial, besok baru mulai (bimbingan)," jelas Fadhel, Rabu (18/3).

Administrasi Tetap Buka

Meski kegiatan perkuliahan resmi "diliburkan", kegiatan administrasi kepegawaian di salah satu universitas negeri terluas di Semarang itu tetap berjalan seperti biasa. Jadi, mahasiswa tetap melakukan proses administrasi yang memang cukup mendesak.

Selain itu, Unit Pelayanan Terpadu (UPT) Perpustakaan juga masih tetap buka. Kendati demikian, pelayanan hanya diberikan untuk pengembalian buku. Semua itu dilakukan untuk mengurangi mobilitas orang di perpustakaan dan kampus.

Yap, virus Corona memang harusnya jadi masalah bersama! Kegiatan pencegahan penularan Covid-19 cuma bakal efektif kalau kesadaran dilakukan secara kolektif, lalu membuat sistem yang baik, dan menjalankannya bersama-sama. Jaga diri baik-baik, ya, Millens! (Julia Dewi Krismayani/E03)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Ihwal Mula Kampung Larangan di Sukoharjo, 'Zona Merah' yang Pantang Dimasuki Bumiputra

12 Apr 2025

Lagu "You'll be in My Heart" Viral; Mengapa Baru Sekarang?

12 Apr 2025

Demi Keamanan Data Pribadi, Menkomdigi Sarankan Pengguna Ponsel Beralih ke eSIM

12 Apr 2025

Bikin Resah Pengguna Jalan, Truk Sampah Rusak di Kota Semarang Bakal Diperbaiki

12 Apr 2025

Ketika Pekerjaan Nggak Sesuai Dream Job; Bukan Akhir Segalanya!

12 Apr 2025

Lindungi Masyarakat, KKI Cabut Hak Praktik Dokter Tersangka Pelecehan Seksual secara Permanen

12 Apr 2025

Mengenal Getuk Kethek, Apakah Terkait dengan Monyet?

13 Apr 2025

Di Balik Mitos Suami Nggak Boleh Membunuh Hewan saat Istri sedang Hamil

13 Apr 2025

Kisah Kampung Laut di Cilacap; Dulu Permukiman Prajurit Mataram

13 Apr 2025

Mengapa Manusia Takut Ular?

13 Apr 2025

Nilai Tukar Rupiah Lebih Tinggi, Kita Bisa Liburan Murah di Negara-Negara Ini

13 Apr 2025

Perlu Nggak sih Matikan AC Sebelum Matikan Mesin Mobil?

14 Apr 2025

Antrean Panjang Fenomena 'War' Emas; Fomo atau Memang Melek Investasi?

14 Apr 2025

Tentang Mbah Alian, Inspirasi Nama Kecamatan Ngaliyan di Kota Semarang

14 Apr 2025

Mengenal Oman, Negeri Kaya Tanpa Gedung Pencakar Angkasa

14 Apr 2025

Farikha Sukrotun, Wasit Internasional Bulu Tangkis yang Berawal dari Kasir Toko Bangunan Kudus

14 Apr 2025

Haruskah Tetap Bekerja saat Masalah Pribadi Mengganggu Mood?

14 Apr 2025

Grebeg Getuk 2025 Sukses Meriahkan Hari Jadi ke-1.119 Kota Magelang

14 Apr 2025

Tradisi Bawa Kopi dan Santan dalam Pendakian Gunung Sumbing, Untuk Apa?

15 Apr 2025

Keindahan yang Menakutkan, Salju Turun saat Sakura Mekar di Korea Selatan

15 Apr 2025