BerandaHits
Senin, 5 Jun 2022 17:05

5 Cara Elegan Menghadapi Orang yang Suka Merendahkanmu!

Terapkan cara elegan untuk menghadapi orang yang suka merendahkanmu. (Unsplash via Yoursay)

Hidup bersosialisasi berarti harus siap menghadapi berbagai tipe orang. Ada kalanya kita bertemu orang yang kerap merendahkan baik itu terang-terangan atau sembunyi-sembunyi. Karena itu, hadapi dengan 5 cara elegan ini.

Inibaru.id - Setuju nggak kalau hidup bakal jauh lebih menyenangkan jika dikelilingi orang-orang yang selalu mendukung? Mereka bakal selalu memberi semangat dan menebar aura positif. Tapi, realitanya, hidup kita nggak cuma dikelilingi orang-orang menyenangkan tadi. Ada saja orang-orang yang suka meremehkan.

Menghadapi orang yang suka memandang rendah kita bisa sangat menguras energi dan waktu. Karena itu, kamu perlu melakukannya dengan elegan dengan cara berikut!

1. Ladeni Secukupnya

Kamu nggak perlu menghabiskan terlalu banyak waktu untuk meladeni mereka. Cukup beri respons biasa saja. Jika memungkinkan, jaga jarak atau jauhi sementara waktu. Ingat, waktu dan energi kamu terlalu berharga untuk dibuang meladeni orang yang hanya menguras energi positif.

2. Hadirkan Bukti

Saat kamu diremehkan karena dianggap nggak becus melakukan sesuatu, buktikan dengan tindakan nyata bahwa kamu bisa melakukannya. Berikan bukti kalau kamu punya kemampuan untuk menyelesaikannya dengan baik. Mereka bakal mati kutu dengan sendirinya ketika diberi bukti yang nggak bisa dibantah.

3. Tampilkan Diri yang Bahagia

Orang yang merendahkanmu bakal mati kutu begitu melihatmu bahagia. (Pexels via Suara)

Nggak perlu muram atau tampak bersedih di depannya. Justru perlihatkan sisi diri yang lebih bahagia. Salah satu cara terbaik untuk membuat orang yang meremehkanmu "menderita" adalah menunjukkan kebahagiaanmu di depan matanya. Lakukan apa saja yang bisa membuatmu tetap bahagia di depannya.

4. Buat Pencapaian Baru

Bersinarlah dengan caramu sendiri melalui pencapaian baru. Dijamin deh, orang yang meremehkan nggak bisa berkutik dengan menjadi diri sendiri versi lebih baik. Mungkin awalnya motivasi untuk membuat pencapaian baru adalah karena nggak mau diremehkan, tapi kamu bakal menyadari bahwa ada harga diri yang mesti dijaga dengan baik.

5. Abaikan

Mengabaikan orang yang suka meremehkan nggak bisa dianggap gampang. Kamu harus ikhlas ketika diremehkan. Tapi bisa jadi, orang yang senang merendahkan orang lain sebenarnya sedang bermasalah dengan dirinya sendiri sehingga kamu nggak harus meladeninya.

Menghadapi orang yang suka meremehkan bisa cukup kompleks. Yang terpenting, kamu nggak dengan mudah tersulut emosi dan bertindak gegabah. Setuju, Millens? (Fim/IB21/E07)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Ikuti Tren Nasional, Angka Pernikahan di Kota Semarang Juga Turun

9 Nov 2024

Belajar dari Yoka: Meski Masih Muda, Ingat Kematian dari Sekarang!

9 Nov 2024

Sedih dan Bahagia Disajikan dengan Hangat di '18x2 Beyond Youthful Days'

9 Nov 2024

2024 akan Jadi Tahun Terpanas, Benarkah Pemanasan Global Nggak Bisa Dicegah?

9 Nov 2024

Pemprov Jateng Dorong Dibukanya Kembali Rute Penerbangan Semarang-Karimunjawa

9 Nov 2024

Cara Bijak Orangtua Menyikapi Ketertarikan Anak Laki-laki pada Makeup dan Fashion

9 Nov 2024

Alasan Brebes, Kebumen, dan Wonosobo jadi Lokasi Uji Coba Program Makan Bergizi di Jateng

9 Nov 2024

Lebih Dekat dengan Pabrik Rokok Legendaris di Semarang: Praoe Lajar

10 Nov 2024

Kearifan Lokal di Balik Tradisi Momongi Tampah di Wonosobo

10 Nov 2024

Serunya Wisata Gratis di Pantai Kamulyan Cilacap

10 Nov 2024

Kelezatan Legendaris Martabak Telur Puyuh di Pasar Pathuk Yogyakarta, 3 Jam Ludes

10 Nov 2024

Warga AS Mulai Hindari Peralatan Masak Berbahan Plastik Hitam

10 Nov 2024

Sejarah Pose Salam Dua Jari saat Berfoto, Eksis Sejak Masa Perang Dunia!

10 Nov 2024

Memilih Bahan Talenan Terbaik, Kayu atau Plastik, Ya?

10 Nov 2024

Demo Buang Susu; Peternak Sapi di Boyolali Desak Solusi dari Pemerintah

11 Nov 2024

Mengenang Gunungkidul saat Masih Menjadi Dasar Lautan

11 Nov 2024

Segera Sah, Remaja Australia Kurang dari 16 Tahun Dilarang Punya Media Sosial

11 Nov 2024

Berkunjung ke Museum Jenang Gusjigang Kudus, Mengamati Al-Qur'an Mini

11 Nov 2024

Tsubasa Asli di Dunia Nyata: Musashi Mizushima

11 Nov 2024

Menimbang Keputusan Melepaskan Karier Demi Keluarga

11 Nov 2024