BerandaAdventurial
Senin, 4 Jan 2026 09:01

Wisata Alam Seru di Curug Gunung Putri di Purworejo

Curug Gunung Putri di Purworejo. (Madosijateng)

Selain menawarkan pemandangan alam yang cantik, Curug Gunung Putri di Purworejo memiliki mitos menarik, yaitu yang mau membasuh muka di sana, bakal dipertemukan dengan jodoh.

Inibaru.id - Kalau lagi bingung mau ke mana saat libur panjang atau akhir pekan, Curug Gunung Putri di Purworejo bisa jadi pilihan yang pas. Air terjun yang berada di Desa Cepedak, Kecamatan Bruno, Jawa Tengah ini menawarkan kombinasi menarik berupa alam pegunungan yang masih asri, suasana sejuk, plus cerita sejarah yang bikin penasaran.

Perjalanan menuju Curug Gunung Putri memang butuh usaha ekstra. Dari pusat kota Purworejo, jaraknya sekitar 45 kilometer ke arah barat laut. Jalan yang dilalui berkelok-kelok dengan pemandangan tebing dan pegunungan di kanan kiri. Tapi justru di situlah letak kenikmatannya. Sepanjang perjalanan, mata dimanjakan oleh lanskap hijau dan suara gemericik sungai yang mengalir di sela bebatuan.

Sesampainya di lokasi, rasa capek langsung terbayar. Dengan tiket masuk yang ramah di kantong yaitu Rp5.000, kamu sudah bisa menikmati curug setinggi kurang lebih 100 meter. Udara pegunungan yang dingin, embusan angin, dan deretan pohon pinus menciptakan suasana tenang yang pas buat rehat sejenak dari hiruk-pikuk kota.

Curug Gunung Putri bukan cuma soal pemandangan. Tempat ini juga lekat dengan cerita rakyat yang diwariskan turun-temurun. Menurut kisah yang beredar, kawasan Gunung Putri pernah menjadi tempat singgah pasukan Pangeran Diponegoro, termasuk prajurit perempuan. Konon, air terjun ini menjadi lokasi pertapaan salah satu prajurit tersebut pada masa Perang Jawa melawan penjajah Belanda di awal abad ke-19.

Wisatawan berkemah di Curug Gunung Putri di Purworejo. (Afrizal Mulfi)

Ada pula cerita tentang Tirta Kanoman, sumber air di bagian bawah curug, yang dipercaya punya kekuatan khusus. Air ini diyakini bisa membawa keberuntungan soal asmara. Banyak orang datang sekadar membasuh wajah, berharap segera dipertemukan dengan jodoh. Percaya atau tidak, cerita ini justru menambah daya tarik Curug Gunung Putri sebagai tempat wisata yang sarat makna.

Buat yang hobi foto-foto, Curug Gunung Putri punya banyak spot menarik. Sebongkah batu besar di depan air terjun jadi favorit pengunjung untuk berswafoto dengan latar air yang jatuh deras. Selain itu, kawasan sekitarnya juga menawarkan jalur pendakian ringan, gardu pandang, jembatan awang-awang, hingga titik-titik terbaik untuk menikmati matahari terbenam.

Wisata ke Curug Gunung Putri juga bisa disambung dengan menjelajahi Desa Cepedak. Warga setempat dikenal ramah dan masih menjaga kearifan lokal. Banyak produk UMKM yang bisa dibeli sebagai oleh-oleh, mulai dari gula aren, kopi lokal, madu klanceng, hingga olahan jahe. Bahkan, pengunjung bisa melihat langsung proses pembuatannya.

“Setelah puas menikmati curug, bisa juga kok mencicipi madu dari sarangnya. Seru banget wisata di sini,” ungkap warga Purworejo Erik Handoyo pada Sabtu (13/12/2025)

Curug Gunung Putri cocok buat kamu yang ingin liburan dengan nuansa alam, tenang, dan sedikit sentuhan sejarah. Nggak cuma datang, foto, lalu pulang, tapi juga pulang dengan cerita dan pengalaman yang berkesan. (Arie Widodo/E07)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Meski Gen Z Semakin Cashless, Aturan Ungkap Pembayaran Tunai Nggak Boleh Ditolak

23 Des 2025

Daftar Kota yang Penurunan Muka Tanahnya Makin Parah, Bandung Ternyata Masuk!

23 Des 2025

Yang Tersisa setelah Mengikuti Long March 'Semarang Climate Strike' di Kota Lunpia

23 Des 2025

Kebijakan 'Gemar' dan Tantangan Keterlibatan Ayah dalam Pendidikan Anak

23 Des 2025

Libur Nataru 2025: Stasiun Daop 4 Semarang Diserbu Puluhan Ribu Penumpang, Kamu Salah Satunya?

23 Des 2025

Indonesia Bisa Ikuti Cara India Biar Harga Listrik Murah Lewat Energi Surya

23 Des 2025

Banyak Wisatawan ke Jogja Pas Libur Nataru, Akamsi Pilih di Rumah Saja

24 Des 2025

Jajanan Khas Musim Dingin di Korea yang Wajib Dicoba

24 Des 2025

Menelusuri Kretek Kudus dalam Catatan Jurnalis Legendaris Parada Harahap

24 Des 2025

8 Cara Mengajarkan Disiplin pada Balita dan Kapan Bisa Diterapkan

24 Des 2025

Mengenal Cloud Dancer; Warna Putih 'Awan Menari' yang Bakal Menghiasi Tahun 2026

24 Des 2025

Cortisol Face Viral di Tiktok, Benarkah Stres Bikin Wajah 'Chubby' dan Bengkak?

24 Des 2025

Kampanye Lingkungan, Warga Semarang Bikin Pohon Natal dari Bahan Daur Ulang

25 Des 2025

Semarang Nggak Adakan Pesta Kembang Api Tahun Baru, Warga: Sebaiknya Begitu

25 Des 2025

Indonesia Jadi Negara dengan Jumlah Coffee Shop Terbanyak di Dunia

25 Des 2025

Penuh Syukur; Natal Perdana Gereja Blenduk Semarang seusai Rehabilitasi

25 Des 2025

Masih Betah Jomlo? Data BPS Ungkap 71 Persen Pemuda Indonesia Belum Minat Nikah!

25 Des 2025

Sering Kumpul Bareng Circle Ternyata Bisa Bikin Otak Makin Encer, Kok Bisa?

25 Des 2025

Wisata Baru Tapi Lama di Ibu Kota; Planetarium Jakarta

26 Des 2025

Mengenal Stress Ball, Benda yang Selalu Dibawa Rose BLACKPINK dan Karina Aespa

26 Des 2025

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

A Group Member of

Ikuti kamu di: