BerandaTradisinesia
Senin, 31 Jan 2021 18:00

Nyonya Harahap, Wajah Dalam Lukisan Nyi Roro Kidul Karya Basuki Abdullah

Lukisan Nyi Roro Kidul karya Basuki Abdullah dengan model Nyonya Harahap. (Dimensi News)

Salah satu lukisan Nyi Roro Kidul yang paling terkenal adalah karya Basuki Abdullah. Perempuan yang dijadikan model kali pertama oleh Basuki adalah Nyonya Harahap. Sayang, dia meninggal karena kanker. Nasib nahas juga menimpa tiga model lainnya.

Inibaru.id – Lukisan Nyi Roro Kidul yang mengenakan kemben berwarna hijau dengan rambut terurai tanpa mahkota merupakan salah satu karya Basuki Abdullah yang fenomenal. Basuki pernah mengaku sebelumnya, dia merasa bertemu dengan sosok penguasa Laut Selatan itu. Pelukis ini memang sering menyendiri di Pantai Parangtritis, Yogyakarta.

Dia juga pernah mengalami hal yang lebih mistis lagi ketika menginap di Hotel Samudra Beach (kini Inna Samudera Beach) di Pelabuhan Ratu. Menurut Cicilia Sidhawati, putri Basuki, ayahnya itu “dipanggil” dan “diajak bicara.” Nggak cuma sampai di situ, pengalaman Basuki semakin menjadi-jadi sampai membuat bulu kuduk berdiri. Dan dilantuni suara-suara yang memanggil dan mengajaknya bercakap-cakap.

Berbagai peristiwa nggak biasa itu membuat keinginannya untuk melukis sosok ini makin nggak tertahankan. Tapi, Basuki bingung bagaimana menggambarkan wajah sang Ratu. Meskipun kerap didatangi, Basuki nggak pernah bisa melihat wajahnya dengan jelas.

Basuki hanya berpegang pada satu hal yaitu cantik. Akhirnya, Basuki mulai “berburu” model untuk lukisannya itu. Pilihannya jatuh pada seorang istri dokter bernama Nyonya Harahap.

“Tante Harahap itu amat cantik sehingga menjadi model pelukis Basoeki Abdullah. Nyi Roro Kidul yang dibuat Basuki Abdullah wajahnya merupakan duplikat wajah Tante Harahap,” kata Soebronto Laras dalam otobiografinya, Meretas Dunia Otomotif Indonesia.

Setelah selesai, lukisan Nyi Roro Kidul dengan model Nyonya Harahap menjadi koleksi Presiden Sukarno. Lukisan tersebut disimpan di Istana Presiden Yogyakarta. Sayangnya, sang model nggak berumur panjang. Dia meninggal dunia setelah kanker ganas menyerang tubuhnya.

Tentu saja nggak ada yang aneh pada nasib tragis yang dialami Nyonya Harahap, begitu pikir Basuki. Dia kembali melukis Nyi Roro Kidul dengan model lain. Anehnya, musibah kembali menimpa modelnya. Hal itu bahkan berulang sampai tiga kali.

Basuki makin waspada. “Semua model yang memerankan Nyi Roro Kidul menderita sakit parah. Bahkan sebagian tak tertolong jiwanya,” tulis Agus Dermawan T dalam biografi R Basoeki Abdullah RA: Duta Seni Lukis Indonesia.

Nggak Lagi Pakai Model

Nyi Roro Kidul merupakan sosok legenda yang erat dengan mistis. (Liputan6)

Nggak ingin lukisannya “memakan” korban, Basuki memutuskan untuk nggak lagi memakai model ketika mendapat ilham melukis Nyi Roro Kidul. Hanya dengan modal imajinasi, dia melukis tokoh legenda itu.

“Sampai sekarang ada enam lukisan Nyi Roro Kidul yang diciptakan Basoeki. Semua dalam versi yang berlainan. Dan versi bentuk serta pengadeganan itu ditentukan dari bagaimana Basoeki menangkap ‘petunjuk dari sana’,” tulis Dermawan.

Lukisan Nyi Roro Kidul dengan model Nyonya Harahap hingga sekarang menjadi koleksi Istana Kepresidenan. Sementara lukisan dengan model sama di kamar 308 Hotel Inna Samudera merupakan versi KW.

Hm, dari 6 lukisan Nyi Roro Kidul karya Basuki Abdullah, versi mana yang paling kamu suka, Millens? (His,Tri,Bis/IB21/E03)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Ikuti Tren Nasional, Angka Pernikahan di Kota Semarang Juga Turun

9 Nov 2024

Belajar dari Yoka: Meski Masih Muda, Ingat Kematian dari Sekarang!

9 Nov 2024

Sedih dan Bahagia Disajikan dengan Hangat di '18x2 Beyond Youthful Days'

9 Nov 2024

2024 akan Jadi Tahun Terpanas, Benarkah Pemanasan Global Nggak Bisa Dicegah?

9 Nov 2024

Pemprov Jateng Dorong Dibukanya Kembali Rute Penerbangan Semarang-Karimunjawa

9 Nov 2024

Cara Bijak Orangtua Menyikapi Ketertarikan Anak Laki-laki pada Makeup dan Fashion

9 Nov 2024

Alasan Brebes, Kebumen, dan Wonosobo jadi Lokasi Uji Coba Program Makan Bergizi di Jateng

9 Nov 2024

Lebih Dekat dengan Pabrik Rokok Legendaris di Semarang: Praoe Lajar

10 Nov 2024

Kearifan Lokal di Balik Tradisi Momongi Tampah di Wonosobo

10 Nov 2024

Serunya Wisata Gratis di Pantai Kamulyan Cilacap

10 Nov 2024

Kelezatan Legendaris Martabak Telur Puyuh di Pasar Pathuk Yogyakarta, 3 Jam Ludes

10 Nov 2024

Warga AS Mulai Hindari Peralatan Masak Berbahan Plastik Hitam

10 Nov 2024

Sejarah Pose Salam Dua Jari saat Berfoto, Eksis Sejak Masa Perang Dunia!

10 Nov 2024

Memilih Bahan Talenan Terbaik, Kayu atau Plastik, Ya?

10 Nov 2024

Demo Buang Susu; Peternak Sapi di Boyolali Desak Solusi dari Pemerintah

11 Nov 2024

Mengenang Gunungkidul saat Masih Menjadi Dasar Lautan

11 Nov 2024

Segera Sah, Remaja Australia Kurang dari 16 Tahun Dilarang Punya Media Sosial

11 Nov 2024

Berkunjung ke Museum Jenang Gusjigang Kudus, Mengamati Al-Qur'an Mini

11 Nov 2024

Tsubasa Asli di Dunia Nyata: Musashi Mizushima

11 Nov 2024

Menimbang Keputusan Melepaskan Karier Demi Keluarga

11 Nov 2024