BerandaTradisinesia
Minggu, 8 Apr 2023 18:00

Kisah Tiga Abad Pohon Jati Denok di Blora

Kisah Tiga Abad Pohon Jati Denok di Blora

Pohon jati Denok di Blora. (Instagram/daimul_wb)

Di Blora Jawa Tengah, ada sebuah pohon dengan usia lebih dari tiga abad. Tingginya mencapai lebih dari 30 meter dengan keliling batang pohon sekitar 9 meter. Namanya adalah pohon jati Denok.

Inibaru.id – Raksasa itu benar-benar ada di Indonesia. Kalau kamu main ke Blora, Jawa Tengah, bisa melihat raksasa tersebut dalam bentuk pohon. Namanya adalah pohon jati Denok. Tingginya 30 meter dengan keliling batang pohon hampir sembilan meter.

Lokasi pohon jati Denok ada di Dukuh Temanjang, Desa Jatisari, Kecamatan Banjarejo, tepatnya di hutan Perhutani Petak 62, RPH Temetes, BKPH Temanjang, KPH Randublatung. Pohon dengan usia diyakini lebih dari tiga abad ini pun mendapatkan perlindungan istimewa di tempatnya berdiri.

Menurut cerita Humas KPH Randublatung Harmanto, saking besarnya bagian bawah batang pohon jati Denok, butuh setidaknya delapan orang yang saling merentangkan tangan dan bergandengan untuk mengukurnya.

“Tinggi pohon jati Denok ini 30 meter dengan bagian pangkal pohon yang membesar. Usianya sekitar 300 tahun,” ucapnya sebagaimana dilansir dari Murianews, Sabtu (3/10/2020).

Cerita Legenda Pohon Jati Denok

Pohon jati Denok di Blora. (Liputan6/Ahmad Adirin)

Karena usianya yang sangat tua dan ukurannya yang nggak biasa, pohon jati Denok pun punya ceritanya tersendiri. Konon, pohon jati ini saat masih kecil dulu sempat terinjak Jonggrang Prayungan. Jonggrang bukanlah orang biasa, ia bangsawan kerajaan.

Kala itu, Jonggrang pengin bertandang ke Negara Purwocarito untuk melihat sendiri kemolekan Putri Citrowati. Nah, di kawasan hutan Randublatung, ia nggak sengaja menginjak sebuah pohon jati. Saking saktinya Jonggrang Prayungan, pohon jati tersebut nggak kuat menahan beban hingga bagian bawahnya membengkak.

Nah, benjolan pada bagian bawah pohon inilah yang kemudian disebut warga sekitar sebagai blending, gambol, atau denok. Penyebutan jati Denok pun lahir dari sini.

Dikeramatkan Warga Setempat

Layaknya sebagian pohon-pohon berukuran besar lainnya, pohon jati Denok juga dikeramatkan warga. Setiap tahun, Warga Desa Jatisari berkumpul di bawah pohon tersebut untuk melakukan perayaan Sura. Nggak hanya itu, warga juga melakukan penghormatan terhadap leluhur yang dipercaya telah menjadi danyang, sosok yang bersemayam di pohon tersebut.

“Danyang di Blora dipercaya bersemayam di pohon-pohon besar,” cerita tokoh sejarah Blora Martana sebagaimana dikutip dari Liputan6, (10/10/2019).

Meski terkesan mempercayai hal-hal mistis. Hal ini bagus bagi keberadaan pohon jati Denok karena warga jadi nggak berani menebangnya dan pohon-pohon di sekitarnya. Kelestarian alam di sekitar pohon jati Denok pun tetap terjaga.

Nggak nyangka ya, ternyata ada pohon berusia lebih dari tiga abad di Pulau Jawa. Semoga saja pohon jati Denok bisa tetap terus hidup dan bertahan hingga anak cucu kita bisa melihatnya dengan ukuran yang jauh lebih besar, Millens. (Arie Widodo/E05)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Alunan Musik Yogyakarta Royal Orchestra yang Menyatu dengan Suara Laju Kereta di Stasiun Tugu Jogja

10 Apr 2025

Sudahi Kontrak di Red Sparks, Megawati akan Dirindukan Penggemar Voli di Korea

10 Apr 2025

Kuda yang Jadi 'Kambing Hitam' atas Bau Pesing di Kawasan Malioboro Jogja

10 Apr 2025

Menghidupkan Kembali Hewan Punah: Mungkinkah Etis?

10 Apr 2025

Forum Senayan Peduli Jateng Perdana Digelar, Ketua DPRD Sumanto: Sinergi Kunci Kemajuan Daerah

10 Apr 2025

Benahi Layanan BRT Semarang, Pemkot Segera Atasi 'Cumi Darat' dan Perbaiki Shelter

10 Apr 2025

Menteri Maruarar: Program Rumah Subsidi untuk Jurnalis Bukan untuk Membungkam Kritik

10 Apr 2025

Lolongan dari Masa Lalu; Dire Wolf Lahir Kembali lewat Rekayasa Genetika

10 Apr 2025

Pijar Park Kembali Jadi Destinasi Wisata Keluarga Terfavorit di Kudus selama Libur Lebaran

10 Apr 2025

Seniman Penuh Talenta Berumur Panjang Itu Kini Berpulang; Titiek Puspa Namanya!

11 Apr 2025

Sejarah Getuk Goreng Sokaraja; Tercipta karena Nggak Disengaja

11 Apr 2025

Kabar Lelayu: Pemilik Lekker Paimo Semarang Meninggal Dunia

11 Apr 2025

Prosesi Buka Luwur Makam Ratu Kalinyamat Diiringi Lantunan Doa untuk Kemajuan Jepara

11 Apr 2025

Mengapa Manusia Terobsesi Umur Panjang? Antara Takut Mati dan Cinta Hidup

11 Apr 2025

Sesaji Rewanda; Ketika Para Monyet Goa Kreo Juga Diberi 'Angpao' saat Lebaran

11 Apr 2025

Dua Manusia Kloning yang Saling Bekerja Sama dalam 'Mickey 17'

11 Apr 2025

BMKG: Seminggu ke Depan, Ada Potensi Hujan Lebat dan Angin Kencang di Indonesia

11 Apr 2025

Ihwal Mula Kampung Larangan di Sukoharjo, 'Zona Merah' yang Pantang Dimasuki Bumiputra

12 Apr 2025

Lagu "You'll be in My Heart" Viral; Mengapa Baru Sekarang?

12 Apr 2025

Demi Keamanan Data Pribadi, Menkomdigi Sarankan Pengguna Ponsel Beralih ke eSIM

12 Apr 2025