BerandaKulinary
Minggu, 26 Okt 2019 15:25

Nggak Ada di Tempat Lain, 5 Kuliner yang Harus Kamu Coba Jika ke Pemalang

Satai loso, satai berbahan daging kerbau dari Pemalang. (Widia Anugrah)

Jalan-jalan ke Pemalang belum lengkap rasanya kalau belum mencicipi kuliner khasnya. Nah, ketimbang bingung mau makan apa, lima makanan ini bisa jadi pilihanmu memanjakan lidah. Sudah pernah mencicipi semuanya?

Inibaru.id – Setiap wilayah di Jawa Tengah memiliki kuliner unik yang menggoda lidah. Di Kabupaten Pemalang, terdapat beberapa kuliner yang harus kamu coba. Mulai dari satai loso hingga apem comal, mungkin bakal bikin kamu ketagihan dan merindukan tempat ini.

Satai Loso

Satai khas Pemalang ini berbeda dengan satai-satai lainnya karena melewati proses perebusan. Selain melewati proses rebus, daging yang digunakan juga bukan daging ayam atau kambing. Satai loso berbahan dasar daging kerbau. Rasanya? Hm, nggak kalah enak kok.

Lontong Dekem

Lontong dekem adalah makanan Pemalang berikutnya yang patut kamu coba. Sayur untuk lontong ini berbumbu rempah-rempah yang bikin rasanya makin kaya. Selain kunyit, jahe, dan merica, kluwek pun ditambahkan ke dalamnya.

Soto Grombyang

Gurihnya emping mlinjo bakal makin pas jika dimakan dengan soto grombyang. Menggunakan daging sapi sebagai isian, soto grombyang diolah pula dengan rempah-rempah yang bikin rasa daging makin mantap.

Bongko Mento

Bentuk bongko mento mirip dengan bentuk bothok karena dibungkus dengan daun pisang. Bongko mento adalah dadar dengan isian masakan ayam. Kamu sebaiknya nggak melewatkan makanan ini sebagai lauk makanmu ya.

Kepiting Lemburi

Bagi penggemar seafood, belum lengkap rasanya kalau belum mencicipi olahan kepiting khas Pemalang yakni kepiting lemburi. Dengan bentuk tubuh yang sudah dipotong-potong, kepiting dibumbui menggunakan cabai merah, bawang putih, tauco, dan jahe.

Gimana, sudah siap berwisata kuliner? Eits, tunggu dulu. Sebelum berangkat ke Pemalang, pastikan bujetmu untuk bersenang-senang cukup ya. Jangan sampai karena pengin berwisata kuliner, kamu jadi boros dan membeli yang nggak perlu. Selamat jalan-jalan! (IB15/E03)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Ikuti Tren Nasional, Angka Pernikahan di Kota Semarang Juga Turun

9 Nov 2024

Belajar dari Yoka: Meski Masih Muda, Ingat Kematian dari Sekarang!

9 Nov 2024

Sedih dan Bahagia Disajikan dengan Hangat di '18x2 Beyond Youthful Days'

9 Nov 2024

2024 akan Jadi Tahun Terpanas, Benarkah Pemanasan Global Nggak Bisa Dicegah?

9 Nov 2024

Pemprov Jateng Dorong Dibukanya Kembali Rute Penerbangan Semarang-Karimunjawa

9 Nov 2024

Cara Bijak Orangtua Menyikapi Ketertarikan Anak Laki-laki pada Makeup dan Fashion

9 Nov 2024

Alasan Brebes, Kebumen, dan Wonosobo jadi Lokasi Uji Coba Program Makan Bergizi di Jateng

9 Nov 2024

Lebih Dekat dengan Pabrik Rokok Legendaris di Semarang: Praoe Lajar

10 Nov 2024

Kearifan Lokal di Balik Tradisi Momongi Tampah di Wonosobo

10 Nov 2024

Serunya Wisata Gratis di Pantai Kamulyan Cilacap

10 Nov 2024

Kelezatan Legendaris Martabak Telur Puyuh di Pasar Pathuk Yogyakarta, 3 Jam Ludes

10 Nov 2024

Warga AS Mulai Hindari Peralatan Masak Berbahan Plastik Hitam

10 Nov 2024

Sejarah Pose Salam Dua Jari saat Berfoto, Eksis Sejak Masa Perang Dunia!

10 Nov 2024

Memilih Bahan Talenan Terbaik, Kayu atau Plastik, Ya?

10 Nov 2024

Demo Buang Susu; Peternak Sapi di Boyolali Desak Solusi dari Pemerintah

11 Nov 2024

Mengenang Gunungkidul saat Masih Menjadi Dasar Lautan

11 Nov 2024

Segera Sah, Remaja Australia Kurang dari 16 Tahun Dilarang Punya Media Sosial

11 Nov 2024

Berkunjung ke Museum Jenang Gusjigang Kudus, Mengamati Al-Qur'an Mini

11 Nov 2024

Tsubasa Asli di Dunia Nyata: Musashi Mizushima

11 Nov 2024

Menimbang Keputusan Melepaskan Karier Demi Keluarga

11 Nov 2024