BerandaInspirasi Indonesia
Jumat, 28 Mei 2020 18:00

Sering Makan Sambil Mainan Ponsel? Wajib Banget Baca Ini

Kebiasaan makan sambil memainkan ponsel kurang baik untuk dilakukan. (Inibaru.id/Triawanda Tirta Aditya)

Ketagihan bermain ponsel memang sudah sering dijumpai, bahkan di situasi yang nggak seharusnya seperti saat makan. Padahal, kebiasaan ini nggak baik lo, Millens. Kalau kamu salah satu yang sering melakukannya, simak yuk penjelasan tentang bahayanya.

Inibaru.id - Di zaman modern ini, orang cenderung nggak bisa lepas dari ponsel. Bahkan, banyak orang tetap memainkannya di waktu yang nggak seharusnya. Sebagai contoh, kini banyak orang makan sambil memainkan ponselnya. Meski menyenangkan untuk dilakukan, dampaknya bisa sangat buruk, lo.

Pakar kesehatan menyebut ada beberapa dampak yang akan kamu dapatkan jika masih sering makan sambil mainan ponsel. Yuk, simak dampak-dampak tersebut.

Membuat Berat Badan Naik

Dampak makan sambil memainkan ponsel bagi berat badan. (Inibaru.id/Triawanda Tirta Aditya)

Kalau kamu masih terbiasa makan sambil memainkan ponsel, maka konsentrasimu akan terpecah. Hal tersebut mengakibatkan sinyal perut ke otak jadi terganggu. Dampaknya, otak nggak kunjung mendapatkan sinyal kenyang dari perut. Padahal, perut sebenarnya sudah penuh sesak dengan makanan.

Kamu pun akan makan dengan berlebihan. Bahkan, bisa jadi kamu akan mudah lapar kembali sehingga ingin ngemil. Jika hal ini sering terjadi, berat badan bisa naik dan akhirnya membuatmu lebih rentan terkena obesitas.

Pencernaan Bisa Terganggu

Ilustrasi sakit perut. (Shutterstock)

Seharusnya, makanan dikunyah hingga benar-benar halus agar mudah ditelan, dicerna, dan dapat memberi efek kenyang. Namun, kalau kamu makan sambil memainkan ponsel, kegiatan makanmu akan terdistraksi dan dapat mengganggu proses pengunyahan makanan. Dampaknya nggak main-main, lo Millens. Kamu bisa saja tersedak, mengalami sakit perut, hingga sembelit.

Nggak Bisa Menikmati Makanan

Meski asyik, sulit untuk menikmati makanan. (Inibaru.id/Triawanda Tirta Aditya)

Apapun makanan yang kamu makan, seharusnya dinikmati dengan penuh rasa syukur. Nggak hanya saat makanan menyentuh lidah aja, tapi juga seluruh prosesnya hingga makanan ditelan. Tapi, kalau kamu makan sambil main ponsel, makan seenak apapun nggak akan terasa nikmat karena fokusmu justru teralihkan ke ponsel.

Melewatkan Banyak Momen Penting

Makan sambil main ponsel membuat kamu melewatkan banyak momen. (Inibaru.id/Triawanda Tirta Aditya)

Ketika kamu sedang makan bersama teman atau keluarga, momen akan menjadi sia-sia kalau masing-masing orang sibuk dengan gawainya. Nggak ada percakapan atau tegur sapa. Di mana letak esensi makan bersamanya, Millens?

Nah, mulai sekarang kurangi penggunaan ponselmu ya, Millens. Singkirkan dulu untuk sementara waktu, khususnya saat sedang makan. (Hip/IB24/E07)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Mengintip Sisi Lain Nusakambangan yang Indah di Pantai Bantar Panjang

11 Jan 2026

Waroeng Sate Pak Dul Tjepiring, Tempat Makan yang Juga Museum Mini

11 Jan 2026

Bahaya yang Mengintai saat Anak Terlalu Cepat Diberi Gawai

11 Jan 2026

Lebih dari Menikmati Kopi, 'Ngopi' adalah tentang Koneksi dan Ekspresi Diri

11 Jan 2026

Sungai Finke Sudah Mengalir Sebelum Dinosaurus Lahir

11 Jan 2026

Musim Hujan Bikin Para Ibu Gampang Capek dan Baperan? Ini Penjelasan Ilmiahnya!

11 Jan 2026

Menilik Keindahan Curug Merak di Kabupaten Temanggung

12 Jan 2026

Cara Naik Kereta 36+3 di Jepang yang Santai dan Kaya Pemandangan Indah

12 Jan 2026

Belenggu Musim Baratan bagi Nelayan; Gagal Melaut dan Terjerat Lintah Darat

12 Jan 2026

Koperasi hingga Budi Daya Ikan, Upaya Pemkot Bantu Nelayan Semarang hadapi Paceklik

12 Jan 2026

3 Kode dari Tubuh Kalau Kamu Alami Intoleransi Gluten!

12 Jan 2026

Akses Jalan Mulai Terbuka, Desa Tempur Jepara Perlahan Bangkit Pascalongsor

12 Jan 2026

'Project Y', Film Korea Terbaru yang Duetkan Aktris Papan Atas Korea Han So-hee dan Jun Jong-seo

13 Jan 2026

Cerita Legenda Puncak Syarif di Gunung Merbabu

13 Jan 2026

Merti Sendang Curug Sari dan Kampanye 'Nggodog Wedang' Warga Pakintelan Semarang

13 Jan 2026

In This Economy, Mengapa Orang Masih Berburu Emas meski Harga Sudah Tinggi?

13 Jan 2026

Riset Ungkap Kita Sering Merasa Kebal dari Dampak Perubahan Iklim

13 Jan 2026

Bolehkah Makan Malam Cuma Pakai Buah?

13 Jan 2026

Sebenarnya, Boleh Nggak Sih Merokok di Trotoar Kota Semarang?

14 Jan 2026

Paradoks Memiliki Anak di Korea, Dianggap Berkah Sekaligus Kutukan Finansial

14 Jan 2026

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

A Group Member of

Ikuti kamu di: