BerandaHits
Sabtu, 7 Jul 2023 08:01

Yang Mungkin Terjadi dari Kebiasaan Minum Kopi setelah Makan

Ilustrasi: Sering minum kopi setelah makan menimbulkan beberapa dampak buruk. (Istimewa)

Banyak orang memiliki kebiasaan minum kopi setelah makan. Meski terasa nikmat, hal itu rupanya memberikan beberapa dampak buruk. Apa saja?

Inibaru.id - Kalau datang ke coffee shop, apa yang kamu pesan? Sepiring makanan berat dan secangkir kopi? Ah, memang nikmat ya mencecap kopi saat perut kenyang karena usai menyantap hidangan favorit? Tapi, tunggu dulu. Benarkah ini merupakan kebiasaan yang baik?

Sejauh ini, kebiasaan minum kopi setelah makan masih menimbulkan pro dan kontra. Ada beberapa alasan kenapa banyak orang yang sering melakukan ini, salah satunya karena kecanduan. Maksudnya?

Kafein yang terkandung pada kopi berperan merangsang kelenjar adrenal, yang setelahnya dapat meningkatkan kadar kortisol, dopamin, dan adrenalin dalam tubuh.

Pada dasarnya, kondisi tersebut membuat suasana hati menjadi baik. Namun, kebiasaan ini bisa memiliki efek samping negatif di kemudian hari karena merangsang hormon tubuh secara berlebihan.

Oleh sebab itu, minum kopi setelah makan ini nggak disarankan oleh beberapa ahli. Dikutip dari Gulf News, minum kopi setelah makan dapat mengurangi penyerapan zat besi hingga 80 persen sekaligus mengurangi penyerapan mineral seperti seng, magnesium, dan kalsium.

Dampak Terburuk Ngopi sehabis Makan

Ilustrasi: Minum kopi setelah makan dapat menyebabkan tubuhmu kehilangan lebih banyak kalsium, jika dietmu nggak mengimbanginya. (Paxels/Andrea via Liputan6)

Selain itu, ada sederet dampak buruk lainnya yang sebaiknya kamu tahu, Millens. Melansir Bright Side, inilah dampak buruk pada kesehatan dan penampilan jika kamu sering minum kopi setelah makan.

1. Kulit Kering

Ketika tubuhmu nggak mendapatkan cukup zat besi, maka beberapa hal akan berpengaruh, termasuk kulit. Biasanya kulit akan menjadi lebih pucat, lebih kering, dan muncul beberapa kerutan.

2. Gigi Rusak

Secara alami seseorang kehilangan kalsium melalui rambut dan kulit serta tubuh membuangnya dengan keringat dan urin. Minum kopi setelah makan dapat menyebabkan tubuhmu kehilangan lebih banyak kalsium, jika dietmu nggak mengimbanginya.

Kalau sudah begitu, pada akhirnya tubuh akan mulai mengambil kalsium dari tulang dan gigi. Ini akan membuat gigi menjadi rapuh dan gusi mengalami iritasi.

3. Kadar Kolesterol Jahat Meningkat

Beberapa penelitian telah menunjukkan bahwa minyak yang ditemukan dalam kopi memengaruhi kemampuan tubuh dalam mengatur kolesterol. Jadi, minuman ini merupakan salah satu senyawa yang paling meningkatkan kolesterol dalam makanan.

4. Nggak Baik untuk Rambut

Minum secangkir kopi langsung setelah makan dapat mengurangi penyerapan banyak elemen penting dan itu berdampak pada tubuh dalam banyak hal, terutama rambut.

FYI, ketika tubuh kekurangan zat besi, darah akan mengalami kesulitan untuk membawa oksigen yang berfungsi memperbaiki sel-sel dalam tubuh untuk merangsang pertumbuhan rambut. Alhasil, hal ini memengaruhi kesehatan kulit kepala dan menyebabkan kerontokan rambut.

Nah, setelah tahu ada bermacam dampak buruk minum kopi setelah makan, sebaiknya kamu mengurangi kebiasaan ini ya, Millens!

Jika tetap ingin melakukannya, berilah jarak waktu paling nggak satu jam antara aktivitas makan dengan minum kopi. (Siti Khatijah/E03)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Ikuti Tren Nasional, Angka Pernikahan di Kota Semarang Juga Turun

9 Nov 2024

Belajar dari Yoka: Meski Masih Muda, Ingat Kematian dari Sekarang!

9 Nov 2024

Sedih dan Bahagia Disajikan dengan Hangat di '18x2 Beyond Youthful Days'

9 Nov 2024

2024 akan Jadi Tahun Terpanas, Benarkah Pemanasan Global Nggak Bisa Dicegah?

9 Nov 2024

Pemprov Jateng Dorong Dibukanya Kembali Rute Penerbangan Semarang-Karimunjawa

9 Nov 2024

Cara Bijak Orangtua Menyikapi Ketertarikan Anak Laki-laki pada Makeup dan Fashion

9 Nov 2024

Alasan Brebes, Kebumen, dan Wonosobo jadi Lokasi Uji Coba Program Makan Bergizi di Jateng

9 Nov 2024

Lebih Dekat dengan Pabrik Rokok Legendaris di Semarang: Praoe Lajar

10 Nov 2024

Kearifan Lokal di Balik Tradisi Momongi Tampah di Wonosobo

10 Nov 2024

Serunya Wisata Gratis di Pantai Kamulyan Cilacap

10 Nov 2024

Kelezatan Legendaris Martabak Telur Puyuh di Pasar Pathuk Yogyakarta, 3 Jam Ludes

10 Nov 2024

Warga AS Mulai Hindari Peralatan Masak Berbahan Plastik Hitam

10 Nov 2024

Sejarah Pose Salam Dua Jari saat Berfoto, Eksis Sejak Masa Perang Dunia!

10 Nov 2024

Memilih Bahan Talenan Terbaik, Kayu atau Plastik, Ya?

10 Nov 2024

Demo Buang Susu; Peternak Sapi di Boyolali Desak Solusi dari Pemerintah

11 Nov 2024

Mengenang Gunungkidul saat Masih Menjadi Dasar Lautan

11 Nov 2024

Segera Sah, Remaja Australia Kurang dari 16 Tahun Dilarang Punya Media Sosial

11 Nov 2024

Berkunjung ke Museum Jenang Gusjigang Kudus, Mengamati Al-Qur'an Mini

11 Nov 2024

Tsubasa Asli di Dunia Nyata: Musashi Mizushima

11 Nov 2024

Menimbang Keputusan Melepaskan Karier Demi Keluarga

11 Nov 2024