BerandaHits
Kamis, 18 Jan 2023 15:49

Tips Tampil Keren dengan Balutan Outfit Warna Hitam

Outfit warna hitam memang paling banyak penggemarnya. Apakah kamu juga salah satunya? (pixabay/ Halfpoint)

Buat kamu pecinta warna hitam yang pengin outfitnya nggak terlihat membosankan, simak tips berikut ini, ya!

Inibaru.id - Outfit warna hitam memang kerap jadi andalan banyak orang. Soalnya, outfit hitam dapat menjadikan si pemakai terlihat lebih elegan dan classy. Selain itu, warna hitam juga diminati karena dapat membuat kulit terlihat lebih cerah.

Lebih dari itu, pecinta warna hitam dipandang memiliki kepribadian yang sederhana, misterius, anggun, dan percaya diri. Hal ini membuat pakaian dengan warna ini dianggap cocok untuk dipakai kapan saja, di mana saja.

Nah, bagi kamu penyuka outfit hitam, nggak usah takut dibilang outfitmu membosankan karena warnanya itu-itu saja. Biar lebih keren dan trendy, intip tips berikut agar outfit serba hitam favoritmu terlihat makin oke!

Gunakan Motif yang Senada

Dengan dasar warna hitam, outfit kamu bisa jadi lebih mencolok dan keren jika dikombinasikan dengan motif bercorak menonjol tapi senada. Contoh, kombinasikan bawahan hitam dengan atasan bermotif garis, floral, leopard, dan sebagainya. Untuk menambah kesan trendy, kamu juga bisa memakai tas, outer, atau topi yang bermotif.

Tekstur Bahan Atasan dan Bawahan Harus Berbeda

Warna hitam dipadukan dengan motif bunga-bunga bikin pemakainya terlihat makin anggun. (Pixabay/mgstudyo)

Kamu bisa mix & match outfit hitammu dengan atasan rajut, atau kaos oblong hitam dengan jaket jeans cerah agar outfitmu lebih terlihat keren. Lalu, untuk celana, kamu bisa memakai bahan yang berbeda dengan atasan seperti leather pants, cotton, dan sebagainya.

Gunakan Tambahan Warna Lain

Biar outfitmu nggak terkesan suram, coba tambahkan sentuhan warna yang berbeda pada outfitmu. Warna-warna yang cocok dengan hitam misalnya krem, navy, abu-abu, dan pink. Sentuhan warna-warna tersebut akan membuat penampilanmu jadi terlihat fresh.

Gunakan Ikat Pinggang

Kamu juga bisa menambahkan ikat pinggang sebagai aksesoris pelengkap outfit hitammu. Ikat pinggang dengan warna mencolok seperti emas, silver, atau putih bisa membuat OOTD kamu jadi lebih sedap dipandang, lo.

Gunakan Sepatu yang Cocok

Kamu bisa memilih berbagai model sepatu yang cocok dengan pakaian dan pastinya nyaman di kakimu. Model sepatu seperti sneaker, flatshoes, high heels dan lainnya dengan warna senada akan sangat mendukung penampilanmu.

Sudah terpikir mau pakai tips mix and match yang mana agar outfit warna hitammu jadi semakin keren, Millens? (Rizki Arganingsih/E07)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

WNI hendak Jual Ginjal; Risiko Kesehatan Apa yang Bisa Terjadi?

13 Nov 2024

Nggak Bikin Mabuk, Kok Namanya Es Teler?

13 Nov 2024

Kompetisi Mirip Nicholas Saputra akan Digelar di GBK

13 Nov 2024

Duh, Orang Indonesia Ketergantungan Bansos

13 Nov 2024

Mengapa Aparat Hukum yang Paham Aturan Justru Melanggar dan Main Hakim Sendiri?

13 Nov 2024

Lindungi Anak dari Judol, Meutya Hafid: Pengawasan Ibu Sangat Diperlukan

13 Nov 2024

Diusulkan Jadi Menu Makan Sehat Gratis, Bagaimana Nutrisi Ikan Sarden?

14 Nov 2024

Mencicipi Tahu Kupat Bu Endang Pluneng yang Melegenda Sejak 1985

14 Nov 2024

PP Penghapusan Utang: Beban Utang Nelayan Rp4,1 Miliar di Batang Dihapus

14 Nov 2024

Tanda Kiamat Semakin Bertambah; Sungai Eufrat Mengering!

14 Nov 2024

Sah! Nggak Boleh Ada Pembagian Bansos dari APBD Jelang Coblosan Pilkada

14 Nov 2024

Pesan Sekda Jateng saat Lantik 262 Pejabat Fungsional: Jangan Anti-Kritik!

14 Nov 2024

Memahami Stigma Terhadap Perempuan yang Memilih Menikah Lagi Setelah Perceraian

14 Nov 2024

Lakukan Misi Kemanusiaan di Filipina, 10 Kru Heli Dapat Penghargaan Khusus

15 Nov 2024

Dapatkan Promo Pilkada 10 Persen Tiket Kereta Api untuk Keberangkatan 26-28 November 2024!

15 Nov 2024

Suruh Siswa Sujud dan Menggonggong, Ivan Dijerat Pasal Perlindungan Anak

15 Nov 2024

Soto Rem-Bang Gang Kuwera, Andalan Mahasiswa UNY Memadamkan Kelaparan

15 Nov 2024

Berbahaya, Jangan Googling Kata-kata Ini di Internet!

15 Nov 2024

Peluang Timnas Indonesia Melawan Jepang; Masih Ada Asa untuk Mencuri Poin

15 Nov 2024

JOMO, Menemukan Kebahagiaan dengan Melewatkan Hal-Hal yang Nggak Perlu

15 Nov 2024