BerandaHits
Selasa, 8 Jul 2019 12:37

Tambang Batubara Ombilin Sawahlunto Jadi Warisan Dunia UNESCO

Tambang Batubara Ombilin di Sawahlunto, Sumatera Barat (Padek)

Tambang Batubara Ombilin di Sawahlunto, Sumatera Barat dipilih menjadi salah satu Warisan Dunia UNESCO. Apa alasan dari pemilihan ini?

Inibaru.id – Kabar bahagia kembali menghampiri Indonesia. Tambang Batubara Ombilin di Sawahlunto, Sumatera Barat telah ditetapkan sebagai Warisan Dunia UNESCO.

Laman Kompas Minggu (7/7/2019) menulis, Sekretariat Komisi Nasional Indonesia untuk UNESCO menyebut Warisan Tambang Batubara Ombilin memiliki keunggulan di dua kategori Outstanding Universal Value atau Nilai Universal Luar biasa. Hal inilah yang membuat tambang itu akhirnya terpilih.

Kriteria pertama yang menjadi pertimbangan UNESCO adalah adanya nilai-nilai kemanusiaan sepanjang masa dalam hal lingkup kawasan budaya, perkembangan arsitektur dan teknologi, seni monumental, desain lanskap, serta perencanaan kota. Kriteria berikutnya adalah tipe bangunan, karya arsitektur, serta kombinasi teknologi di lokasi ini yang menggambarkan sejarah manusia dengan baik.

Sebagai informasi, Warisan Tambang Batubara Ombilin memang menunjukkan pertukaran informasi serta teknologi di antara masyarakat lokal dan masyarakat Eropa, khususnya dalam hal pertambangan batu bara di masa akhir abad ke-19 hingga ke masa awal abad ke-20.

Warisan Tambang Batubara Ombolin juga menunjukkan keunikan Sawahlunto sebagai kota pertambangan yang dirancang secara khusus demi mendukung efisiensi dalam proses eksploitasi, ekstraksi, pengolahan, hingga distribusi batu bara.

Di masa jayanya, keberadaan pertambangan batubara memang ikut memacu perkembangan Sawahlunto yang sebenarnya berada di kawasan terpencil secara masif. Bahkan, kota ini sampai memiliki jalur transportasi kereta api yang ditujukan untuk mendistribusikan batubara ke gudang penyimpanan yang ada di Pelabuhan Emmahaven atau yang lebih dikenal sebagai Teluk Bayur di masa sekarang.

Millens pernah berkunjung ke Sawahlunto, belum? Kalau belum, yuk main-main ke sana untuk berwisata di Warisan Tambang Batubara Ombilin.  (IB09/E04)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Lebih Dekat dengan Pabrik Rokok Legendaris di Semarang: Praoe Lajar

10 Nov 2024

Kearifan Lokal di Balik Tradisi Momongi Tampah di Wonosobo

10 Nov 2024

Serunya Wisata Gratis di Pantai Kamulyan Cilacap

10 Nov 2024

Kelezatan Legendaris Martabak Telur Puyuh di Pasar Pathuk Yogyakarta, 3 Jam Ludes

10 Nov 2024

Warga AS Mulai Hindari Peralatan Masak Berbahan Plastik Hitam

10 Nov 2024

Sejarah Pose Salam Dua Jari saat Berfoto, Eksis Sejak Masa Perang Dunia!

10 Nov 2024

Memilih Bahan Talenan Terbaik, Kayu atau Plastik, Ya?

10 Nov 2024

Demo Buang Susu; Peternak Sapi di Boyolali Desak Solusi dari Pemerintah

11 Nov 2024

Mengenang Gunungkidul saat Masih Menjadi Dasar Lautan

11 Nov 2024

Segera Sah, Remaja Australia Kurang dari 16 Tahun Dilarang Punya Media Sosial

11 Nov 2024

Berkunjung ke Museum Jenang Gusjigang Kudus, Mengamati Al-Qur'an Mini

11 Nov 2024

Tsubasa Asli di Dunia Nyata: Musashi Mizushima

11 Nov 2024

Menimbang Keputusan Melepaskan Karier Demi Keluarga

11 Nov 2024

Menyusuri Perjuangan Ibu Ruswo yang Diabadikan Menjadi Nama Jalan di Yogyakarta

11 Nov 2024

Aksi Bersih Pantai Kartini dan Bandengan, 717,5 Kg Sampah Terkumpul

12 Nov 2024

Mau Berapa Kecelakaan Lagi Sampai Aturan tentang Muatan Truk di Jalan Tol Dipatuhi?

12 Nov 2024

Mulai Sekarang Masyarakat Bisa Laporkan Segala Keluhan ke Lapor Mas Wapres

12 Nov 2024

Musim Gugur, Banyak Tempat di Korea Diselimuti Rerumputan Berwarna Merah Muda

12 Nov 2024

Indonesia Perkuat Layanan Jantung Nasional, 13 Dokter Spesialis Berguru ke Tiongkok

12 Nov 2024

Saatnya Ayah Ambil Peran Mendidik Anak Tanpa Wariskan Patriarki

12 Nov 2024