BerandaHits
Senin, 20 Nov 2022 12:49

Motivasi Diri biar Tetap Semangat Jalani Hidup dengan 6 Cara Ini!

Cara memotivasi diri agar semangat menjalani hidup. (iStockphoto via Liputan6)

Hidup memang kadang nggak sesuai harapan dan bikin semangat makin kabur. Karena itu, sulut lagi motivasi hidupmu dengan cara berikut ini!

Inibaru.id – Kadang, hidup berjalan nggak sesuai harapan dan rencana sehingga bikin motivasi hilang. Padahal, orang butuh dorongan agar lebih bersemangat menjalani hidup.

Motivasi bisa diartikan sebagai keinginan atau kemauan seseorang untuk melakukan sesuatu.

Apa pun bisa menjadi motivasi asalkan kita mau menerima dan melakukannya. Tapi, nggak ada salahnya jika hal itu datang dan dimulai dari diri sendiri. Sayangnya, memotivasi diri sendiri kadang nggak gampang.

Nah, buat kamu yang sedang kesulitan memotivasi diri sendiri, beberapa hal berikut bisa kamu lakukan dikutip Mind and body green.

1. Tentukan tujuan dan ketahui apa yang mau dikejar

Akan lebih mudah memotivasi diri sendiri jika kita nggak tahu apa yang kita mau. Coba deh ingat-ingat apa yang tengah kita upayakan sejauh ini, baik itu karier, percintaan, keluarga, kesehatan, atau lainnya.

Kalau perlu, kita bisa menuliskannya pada sebuah jurnal. Berdasarkan penelitian, cara ini lebih efektif lo.

2. Pahami apa yang bikin motivasi kita hilang

Setelah kita tahu apa saja yang mau kita raih, langkah berikutnya ialah mengembangkan kesadaran diri untuk memahami hal-hal apa saja yang mengganggu motivasi kita.

Dengan mengetahui hal-hal yang menghalangi kita dalam meraih tujuan itu, kita jadi punya gambaran mengenai cara mengatasinya.

3. Menciptakan lingkungan yang kondusif

Lingkungan yang kondusif seperti pertemanan dapat memengaruhi motivasi. (fizkes)

Sadar nggak kalau terkadang kondisi lingkungan sekitar dapat memengaruhi kita dalam memotivasi diri sendiri? Eh, ini benar lo!

Dukungan teman, keluarga atau orang-orang terdekat lainnya bisa membuat kita merasa lebih bersemangat dalam menjalani banyak hal.

Hal ini juga diamini Jordan Dann, MFA, L.P., CIRT, seorang psikoterapis bersertifikat yang berbasis di New York, AS.

Dia mengatakan, menemukan lingkungan yang kondusif bisa bikin kita merasa nggak terlalu terbebani dalam melakukan sesuatu.

4. Perhatikan juga kesehatan fisik

Apa pun tujuan yang mau kita raih, pasti akan lebih mudah ketika raga sehat. Beberapa studi menunjukkan bahwa kualitas tidur yang baik serta kebutuhan nutrisi tercukupi dapat memengaruhi kesehatan mental, termasuk kecemasan, stres, depresi hingga suasana hati atau mood.

5. Mulai dari hal kecil

Dengan memulai memotivasi diri dari hal-hal kecil setidaknya dapat membantu kita dalam mencapai tujuan.

Ingat, Millens bahwa tujuan yang besar nggak semata-mata bisa terwujud dalam waktu singkat. Semua itu butuh proses dan dimulai dari hal kecil.

6. Minta bantuan ke orang lain

Meminta bantuan ke orang lain untuk membantu kita dalam meraih tujuan, terkadang diperlukan. Pada dasarnya, manusia butuh peran dari orang lain. Jadi, ketika merasa kesulitan, jangan ragu untuk meminta bantuan ya.

Dengan begitu, kita jadi merasa tetap aman untuk mulai bergerak dalam motivasi diri sendiri.

Hm, manusia nggak bakal bisa maju tanpa memotivasi dirinya. Karena itu, jangan patah semangat ya, Millens. (Siti Zumrokhatun/E07)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Aksi Bersih Pantai Kartini dan Bandengan, 717,5 Kg Sampah Terkumpul

12 Nov 2024

Mau Berapa Kecelakaan Lagi Sampai Aturan tentang Muatan Truk di Jalan Tol Dipatuhi?

12 Nov 2024

Mulai Sekarang Masyarakat Bisa Laporkan Segala Keluhan ke Lapor Mas Wapres

12 Nov 2024

Musim Gugur, Banyak Tempat di Korea Diselimuti Rerumputan Berwarna Merah Muda

12 Nov 2024

Indonesia Perkuat Layanan Jantung Nasional, 13 Dokter Spesialis Berguru ke Tiongkok

12 Nov 2024

Saatnya Ayah Ambil Peran Mendidik Anak Tanpa Wariskan Patriarki

12 Nov 2024

Sepenting Apa AI dan Coding hingga Dijadikan Mata Pelajaran di SD dan SMP?

12 Nov 2024

Berkunjung ke Dukuh Kalitekuk, Sentra Penghasil Kerupuk Tayamum

12 Nov 2024

WNI hendak Jual Ginjal; Risiko Kesehatan Apa yang Bisa Terjadi?

13 Nov 2024

Nggak Bikin Mabuk, Kok Namanya Es Teler?

13 Nov 2024

Kompetisi Mirip Nicholas Saputra akan Digelar di GBK

13 Nov 2024

Duh, Orang Indonesia Ketergantungan Bansos

13 Nov 2024

Mengapa Aparat Hukum yang Paham Aturan Justru Melanggar dan Main Hakim Sendiri?

13 Nov 2024

Lindungi Anak dari Judol, Meutya Hafid: Pengawasan Ibu Sangat Diperlukan

13 Nov 2024

Diusulkan Jadi Menu Makan Sehat Gratis, Bagaimana Nutrisi Ikan Sarden?

14 Nov 2024

Mencicipi Tahu Kupat Bu Endang Pluneng yang Melegenda Sejak 1985

14 Nov 2024

PP Penghapusan Utang: Beban Utang Nelayan Rp4,1 Miliar di Batang Dihapus

14 Nov 2024

Tanda Kiamat Semakin Bertambah; Sungai Eufrat Mengering!

14 Nov 2024

Sah! Nggak Boleh Ada Pembagian Bansos dari APBD Jelang Coblosan Pilkada

14 Nov 2024

Pesan Sekda Jateng saat Lantik 262 Pejabat Fungsional: Jangan Anti-Kritik!

14 Nov 2024