BerandaHits
Selasa, 12 Sep 2022 17:05

Jangan Egois, Begini Cara Memilih Pertunjukan Seni yang Tepat untuk Anak!

Anak juga memiliki hak untuk memilih pertunjukan seni sesuai minatnya, lo. (Youtube/Edukasi Anak Balita)

Agar anak bisa nyaman dan enjoy saat nonton pertunjukan seni, pilihlah pertunjukan seni yang kiranya tepat untuk kamu dan buah hati kamu, Millens.

Inibaru.id – Menonton pertunjukan seni merupakan salah satu cara terbaik untuk menghidupkan imajinasi anak. Selain itu, menonton pertunjukkan seni juga mampu memberikan pengalaman yang mengasah kelima indra anak-anak juga.

Jenis pertunjukkan seni ada banyak, kalau yang paling mudah dicari sih film di bioskop. Tapi, pastikan yang khusus anak atau bergenre keluarga ya. O ya, mengingat setiap anak itu unik dan berbeda, kamu harus mengecek seperti apa ketertarikan dalam menonton sebuah pertunjuk seni.

Nah, agar anak merasa nyaman saat kamu ajak menonton sebuah pertunjukan, pastikan kamu memperhatikan sejumlah hal berikut ini.

Perhatikan Usia Anak

Anak usia 0-2 tahun belum cocok untuk diajak menonton pertunjukan seni. Anak usia ini belum bisa memahami pertunjukan karena lebih tertarik dengan suara yang akrab ditelinganya seperti suara ibu.

Saat anak memasuki usia 2-3 tahun, dia sudah dianggap bisa diajak menonton sebuah pertunjukan. Pada usia ini, anak sudah bisa berbicara dan memahami lawan bicara. Kamu bisa mengajaknya menonton pertunjukkan operet, jumpa tokoh favorit, atau sirkus.

Saat anak sudah berusia 3-5 tahun, perkembangan motorik halus dan kasarnya semakin baik. Begitu juga dengan kemampuan bahasa dan berpikirnya. Untuk anak usia ini, kamu bisa mengajaknya menonton pertunjukkan sirkus atau pertunjukan tari.

Kalau memilih pertunjukan seni yang tepat, anak pasti tidak akan cepat bosan. (Instagram/Muisstorytelling)

Kenali Tipe atau Karakteristik Anak

Setelah memastikan usia anak cukup, kamu perlu mengenali tipe atau karakteristik anak. Tapi, pastikan kamu memahami anak dengan baik terlebih dahulu, Contohlah, pastikan apakah anak masih takut kegelapan, sulit beradaptasi dengan situasi atau lingkungan baru atau tidak, takut binatang, takut suara keras atau tidak, dan lain-lain.

Tentukan jenis pertunjukan yang ingin ditonton

Ingat, nggak semua pertunjukan itu sesuai dengan usia dan minat anak, ya. Kamu harus tahu minat anak tentang jenis pertunjukan yang ingin ditonton. Bisa jadi dia nggak suka pertunjukan tari tapi suka pertunjukan sirkus. Jadi, pastikan kamu tanyakan terlebih dahulu mereka pengin menonton pertunjukan apa.

Pastikan anak antusias untuk menonton pertunjukannya nanti. Kalau nggak, anak pasti akan cepat bosan dan nggak enjoy selama menikmati pertunjukan seni.

Informasi dan Aturan Main

Setelah menentukan jenis pertunjukan yang sesuai dengan usia dan karakter anak, jangan lupa untuk menyampaikan beberapa informasi dan tata tertib saat menonton sebuah pertunjukan seni.

Kamu bisa memberitahu anak tentang apa yang akan ditonton, durasi pertunjukkan, hingga apa yang mungkin akan muncul selama pertunjukkan. Nggak hanya itu, kamu juga perlu memberi tahu anak tentang etika ketika menonton sebuah pertunjukan seni. Beritahu anak bila saat pertunjukan seni berlangsung ia harus duduk tenang, tidak berteriak, serta tidak makan dan minum di dalam area pertunjukan selama pertunjukan seni berlangsung.

Nah, setelah tahu tips cara memilih pertunjukan seni, pasti kamu sudah nggak sabar bakal memesan tiket pertunjukan seni untuk anak, kan? (Aya, Pop, App/IB32/E07)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Ikuti Tren Nasional, Angka Pernikahan di Kota Semarang Juga Turun

9 Nov 2024

Belajar dari Yoka: Meski Masih Muda, Ingat Kematian dari Sekarang!

9 Nov 2024

Sedih dan Bahagia Disajikan dengan Hangat di '18x2 Beyond Youthful Days'

9 Nov 2024

2024 akan Jadi Tahun Terpanas, Benarkah Pemanasan Global Nggak Bisa Dicegah?

9 Nov 2024

Pemprov Jateng Dorong Dibukanya Kembali Rute Penerbangan Semarang-Karimunjawa

9 Nov 2024

Cara Bijak Orangtua Menyikapi Ketertarikan Anak Laki-laki pada Makeup dan Fashion

9 Nov 2024

Alasan Brebes, Kebumen, dan Wonosobo jadi Lokasi Uji Coba Program Makan Bergizi di Jateng

9 Nov 2024

Lebih Dekat dengan Pabrik Rokok Legendaris di Semarang: Praoe Lajar

10 Nov 2024

Kearifan Lokal di Balik Tradisi Momongi Tampah di Wonosobo

10 Nov 2024

Serunya Wisata Gratis di Pantai Kamulyan Cilacap

10 Nov 2024

Kelezatan Legendaris Martabak Telur Puyuh di Pasar Pathuk Yogyakarta, 3 Jam Ludes

10 Nov 2024

Warga AS Mulai Hindari Peralatan Masak Berbahan Plastik Hitam

10 Nov 2024

Sejarah Pose Salam Dua Jari saat Berfoto, Eksis Sejak Masa Perang Dunia!

10 Nov 2024

Memilih Bahan Talenan Terbaik, Kayu atau Plastik, Ya?

10 Nov 2024

Demo Buang Susu; Peternak Sapi di Boyolali Desak Solusi dari Pemerintah

11 Nov 2024

Mengenang Gunungkidul saat Masih Menjadi Dasar Lautan

11 Nov 2024

Segera Sah, Remaja Australia Kurang dari 16 Tahun Dilarang Punya Media Sosial

11 Nov 2024

Berkunjung ke Museum Jenang Gusjigang Kudus, Mengamati Al-Qur'an Mini

11 Nov 2024

Tsubasa Asli di Dunia Nyata: Musashi Mizushima

11 Nov 2024

Menimbang Keputusan Melepaskan Karier Demi Keluarga

11 Nov 2024